Menuju konten utama

Pesan Jokowi saat Beri Modal ke Nelayan Maluku: Jangan Buat Beli HP

Presiden Jokowi memberikan bantuan modal untuk membeli rumpon kepada nelayan di Maluku Tengah, Provinsi Maluku, Kamis (25/3/2021).

Pesan Jokowi saat Beri Modal ke Nelayan Maluku: Jangan Buat Beli HP
Presiden Joko Widodo. Foto/Laily Rachev/Biro Setpres.

tirto.id - Presiden Jokowi memberikan bantuan modal kepada nelayan di Maluku Tengah, Provinsi Maluku, Kamis (25/3/2021). Pemberian bantuan dilakukan Jokowi agar warga bisa membeli rumpon untuk keperluan melaut lantaran kekurangan modal untuk membeli rumpon.

"Ya saya titip yang mau dibeli rumpon tadi, segera besok dibeli. Nanti pedagang juga. Nanti saya cek sudah dibelikan belum. Dah itu saja. Ini nelayan dan pedagang," ujar Jokowi saat berdialog dengan perwakilan nelayan dan pedagang di Maluku Tengah, Maluku, Kamis (25/3/2021).

Jokowi pun kembali mengingatkan agar semua bantuan tidak disalahgunakan untuk membeli keperluan lain seperti telepon pintar (smartphone atau hp).

"Untuk tambah dagangan modal. Jangan dibelikan HP," tegas Jokowi.

Jokowi pun mendengar keluh kesah para nelayan selama setengah jam. Para nelayan mengaku kepada Jokowi kalau mereka kekurangan uang untuk membeli rumpon. Sebab, berdasarkan pengakuan salah satu nelayan, satu rumpon memerlukan anggaran sekitar Rp3-8 juta.

Sementara itu, Bupati Maluku Tengah Tuasikal Abua menerangkan kalau Rumpon adalah alat penangkapan ikan yang dipasang tengah laut pada laut dalam atau dangkal. Pada malam hari, rumpon dipasangi lampu untuk menarik ikan masuk ke dalam perangkap.

"Nanti bisa 2-4 perahu bisa tangkap ikan di sana. Jadi ikan tertarik lampu di rumpon. Itu tangkap ikan bisa berton-ton," ujar Abua.

Baca juga artikel terkait KUNJUNGAN KERJA JOKOWI atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Maya Saputri