Menuju konten utama

Pemadaman Listrik Jakarta: ATM BCA, Mandiri, BNI Dipastikan Normal

Layanan ATM BCA, Bank Mandir, dan BNI dipastikan normal meski terjadi pemadaman listrik di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Banten, dan Jawa Barat pada Minggu (4/8/2019).

Pemadaman Listrik Jakarta: ATM BCA, Mandiri, BNI Dipastikan Normal
Ilustrasi. Pekerja memasang instalasi listrik di menara Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) di arteri Porong, Sidoarjo, Jawa Timur, Sabtu (15/6/2019). ANTARA FOTO/Umarul Faruq/pras.

tirto.id - Layanan Anjungan Tunai Mandiri (ATM) Bank Central Asia (BCA), Bank Mandiri, dan Bank Negara Indonesia (BNI) dipastikan normal meski terjadi pemadaman listrik di wilayah Jakata, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Banten, dan Jawa Barat pada Minggu (4/8/2019).

Bank Mandiri memastikan layanan mereka tetap dapat beroperasi normal karena seluruh jaringan kantor cabang Bank Mandiri memiliki genset untuk back-up pasokan listrik. Meskipun demikian, terdapat catatan untuk ATM-ATM yang lokasinya di luar cabang bank tersebut.

"Kami memperkirakan beberapa ATM yang berlokasi di luar cabang Bank Mandiri atau di gedung yang tidak memiliki genset, akan mengalami gangguan karena daya tahan baterai (UPS) hanya untuk 1-2 jam," kata Sekretatis Perusahaan Bank Mandiri Rohan Hafas kepada repoter Tirto di Jakarta, Minggu (4/8).

Bank Mandiri juga menjamin layanan Mandiri online dapat tetap berjalan normal. Namun, layanan ini dapat terimbas jika jaringan seluler di lokasi nasabah terganggu.

"Kami terus memastikan bahwa layanan perbankan Bank Mandiri tetap berfungsi untuk memenuhi kebutuhan transaksi keuangan masyarakat," tambah Rohan.

BCA Nyatakan Transaksi Nasabah Tetap Dapat Dilakukan

Sementara itu, masih terkait pemadaman listrik yang terjadi di sebagian wilayah Jabodetabek, BCA menyatakan transaksi perbankan nasabah mereka tetap dapat dilakukan melalui berbagai fitur layanan elektronik yang disediakan bank tersebut.

"Nasabah tetap dapat melakukan transaksi perbankan melalui layanan elektronik BCA antara lain BCA mobile, Internet Banking, Klik BCA, dan Sakuku BCA," kata Jan Hendra, Sekretaris Perusahaan BCA pada Minggu (4/8).

Nasabah yang mengalami masalah dalam transaksi, dapat menghubungi Halo BCA 1500888 atau melalui akun Twitter @halobca. Informasi lebih lanjut juga dapat diketahui melalui webchat www.bca.co.id, email halobca@bca.co.id atau pesan Whatsapp di nomor 08111500998

BNI Pastikan Mesin ATM Berjalan Normal

Sementara itu, BNI memastikan sebagian besar mesin ATM mereka yang berada di area terdampak pemadaman listrik oleh PLN, tetap berjalan normal. Terdapat lebih dari 15.000 ATM BNI yang dapat melayani transaksi nasabah di seluruh Indonesia.

"BNI menganjurkan nasabah untuk menggunakan mesin-mesin ATM yang berada di dalam area kantor cabang BNI, karena memiliki cadangan daya yang memadai. [Nasabah] dapat menggunakan ATM BNI di area yang memiliki pasokan listrik gedung yang cukup, misalnya di mal, restoran, bandara, atau area public services yang memiliki pasokan listrik genset," terang Sekretaris Perusahaan BNI, Meiliana

BNI memastikan operasional ATM-ATM yang berada di luar gedung kantor cabang mereka akan kembali normal setelah pasokan listrik ke gedung pulih. Transaksi juga masih dapat dilakukan melalui BNI Mobile Banking, BNI SMS Banking, dan BNI Internet Banking.

Pemadaman listrik terjadi di sejumlah daerah di Jabodetabek, Jawa Barat, dan Banten pada hari ini Minggu (4/8/2019). Pemadaman ini terjadi karena gangguan pembangkit listrik.

Gangguan pada sisi transmisi Ungaran dan Pemalang 500 kV membuat transfer energi dari timur ke barat mengalami kegagalan dan diikuti trip seluruh pembangkit di sisi tengah dan barat Jawa. Gangguan ini menyebabkan aliran listrik di Jabodetabek, sebagian Jawa barat dan Jawa Tengah mengalami pemadaman.

"Kami mohon maaf dan pengertian seluruh pelanggan yang terdampak akibat gangguan ini, kami berjanji akan melakukan dan mengerahkan upaya semaksimal mungkin untuk memperbaiki sistem agar listrik kembali normal," kata Executive Vice President Corporate Communication & CSR PLN I Made Suprateka.

Baca juga artikel terkait MATI LISTRIK atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Agung DH