tirto.id - Massa yang mayoritas pelajar kembali bentrok dengan polisi di depan Markas Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan. Ini adalah bentrok yang ke sekian kalinya sejak sekitar pukul 16.30 WIB.
Massa menggunakan batu, bambu, petasan, dan suar untuk menyerang polisi. Sementara kepolisian dengan perlengkapan anti huru-hara dan gas air mata berupaya memukul mundur massa.
Berdasarkan pantauan reporter Tirto di lokasi, massa terus bergerak mundur ke arah Cawang.
Sembari memukul mundur massa aksi, polisi tanpa seragam menyisir dan menangkap sejumlah demonstran. Mereka yang ditangkap dibawa ke Markas Polda Metro Jaya.
Kericuhan ini melumpuhkan lalu lintas di tol lingkar dalam kota dan arteri.
Penulis: Alfian Putra Abdi
Editor: Gilang Ramadhan