Menuju konten utama
Olimpiade Musim Dingin 2018

Para Atlet Rayakan Valentine dengan Aplikasi Tinder

Merayakan hari valentine di tengah penyelenggaran Olimpiade Musim dingin, para atlet mencari teman kencan menggunakan aplikasi tinder.

Para Atlet Rayakan Valentine dengan Aplikasi Tinder
Para penampil membawa bendera Korea Selatan dalam upacara pembukaan Olimpiade Musim Dingin 2018 Pyeongchang di Stadion Olimpiade Pyeongchang, Pyeongchang, Korea Selatan, Jumat (9/2/2018). ANTARA FOTO/REUTERS/Kim Kyung-Hoon

tirto.id -

Meski cuaca dingin meliputi olimpiade di Pyeongchang, tempat itu mungkin jadi lokasi kencan terhangat di dunia. Tak mengherankan penyelenggara telah menyediakan sebanyak 110.000 kondom untuk para atlet.

Penyelenggara membagikan rata-rata 38 kondom untuk tiap atlet. Jumlah ini merupakan yang terbanyak selama olimpiade musim dingin.

Perusahaan Convenience Co paling banyak mendonasikan kondom, dan juru bicara perusahaan itu mengatakan, "Kami tidak berekspektasi para atlet akan memakainya sama sekali."

Orang-orang mungkin berkata para atlet seharusnya berkonsentrasi untuk memenangi medali, tapi dengan waktu luang di sela pertandingan, sebagian atlet pria dan wanita tampaknya mencari pasangan lewat aplikasi kencan Tinder, seperti dilansir AFP.

Para atlet dan staf telah membuat profil di Tinder, bersama dengan jurnalis yang ada di Korea Selatan untuk menghadiri Olimpiade.

Alysia (29), menulis di profilnya: "Hanya perempuan Kanada yang menghabiskan musim dingin berkeliling dunia balapan dengan kereta salju. Saya bekerja sepenuh hati, tapi lebih bersenang-senang dengan sepenuh hati."

Dia menambahkan, "Saya ada di Korea selama dua pekan untuk apa yang sebagian orang bilang pertandingan yang sangat penting, dan saya sangat senang ada di sini."

Namun, sebagian atlet menghapus profil mereka setelah ada berita bahwa atlet Olimpiade menggunakan aplikasi itu.

Salah satu pengguna Tinder, Beulah (32), menulis: "Yahoo mengatakan Tinder sangat heboh di Pyeongchang sekarang jadi saya ikut mengunduh aplikasi. Bagaimana menurutmu... Saya orang yang menyenangkan dan bisa diajak minum bareng untuk menonton permainan curling."

Tinder mengonfirmasi aktivitas di area Pyeongchang meningkat drastis. Aplikasi perjodohan yang dirilis pada 2012 itu mengatakan mereka membuat Tinder Gold yang biasanya berbayar menjadi cuma-cuma untuk para atlet dan pengguna di Olympic Village selama kompetisi berlangsung.

Berdasarkan fitur "Passport", pengguna Amerika berada di posisi teratas, yang membuat mereka bisa terhubung dengan orang-orang di tempat atlet Olimpiade, meski mereka berada di AS.

Waktunya terasa tepat, apalagi berdekatan dengan Valentine. Bahkan atlet ski AS Lindsey Vonn, yang berkencan dengan atlet golf Tiger Woods selama lebih dari dua tahun, juga ikut mencari pasangan.

Atlet 33 tahun itu mengungkapkan di Pyeongchang bahwa dia meminta nasehat kencan pada atlet Norwegia Aksel Lund Svindal dan Kjetil Jansrud.

"Semoga mereka bisa mencarikanku pacar baru," katanya setelah tiba di tempat pertandingan, sebelum buru-buru menambahkan, "Cuma bercanda. Tapi mungkin..."

Baca juga artikel terkait OLIMPIADE MUSIM DINGIN 2018

tirto.id - Sosial budaya
Sumber: antara
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Yandri Daniel Damaledo