Menuju konten utama

Nokia 6 Laris Manis, Tunjukkan Pelanggan Masih Setia

Nokia 6 laris manis, bukti bahwa pelanggan merek ini masih setia.

Nokia 6 Laris Manis, Tunjukkan Pelanggan Masih Setia
Nokia 6. [Foto/flashfly.net]

tirto.id - Nokia 6 laris manis di Cina. Telepon pintar seharga Rp3,2 juta itu terjual habis dalam satu menit penjualan pertama. Namun perusahaan tak menyebutkan jumlah yang dijual. Hal ini menunjukkan bahwa merek jadul asal Finlandia itu masih melekat di hati pelanggan.

Buktinya sejak 4 Januari hingga Kamis (19/1) telepon pintar yang dijual eksklusif di situs JD.com ini, dikabarkan lebih dari 1 juta orang mendaftarkan diri sebagai pemesan pre-order. Kendati demikian, angka pasti penjualan ponsel yang terjadi dari total pemesanan awal belum diketahui.

Nokia 6 juga mampu mengumpulkan lebih dari 2,50,000 pendaftaran hanya dalam 24 jam pertama penjualan pertama.

Nokia 6 merupakan telepon pintar pertama dari Nokia setelah memutuskan untuk kembali di pasar smartphone. Popularitas yang luar biasa dari Nokia 6 menunjukkan bahwa loyalitas pelanggan Nokia telah tahan ujian waktu, dan bisa menjadi tanda bangkitnya kembali kejayaan merek jadul tersebut.

Nokia 6 hadir dengan layar full HD 5,5 inci dengan resolusi 1080 x 1920 piksel. Ponsel ini menggunakan prosesor Snapdragon 430, Octa-core 1,4 Gigahertz CPU dan Adreno 505 GPU. Nokia 6 juga didukung dengan ruang penyimpanan internal sebesar 64 Gigabita dengan RAM 4 Gigabita.

Untuk kamera, Nokia 6 didukung lensa kamera belakang 6 Megapiksel dengan aperture f/2.0. Sedangkan kamera depan berkemampuan 8 Megapiksel.

Sementara baterai untuk ponsel dengan sistem operasi Android 7.0 Nougat ini sebesar 3.000 mAh.

Baca juga artikel terkait TEKNOLOGI PONSEL PINTAR atau tulisan lainnya dari Agung DH

tirto.id - Teknologi
Reporter: Agung DH
Penulis: Agung DH
Editor: Agung DH