tirto.id - Menu sahur yang mudah dan enak bisa dengan paru goreng rempah. Bahan dasar makanan ini adalah daging paru yang diiris tipis, dibumbui, dan digoreng. Berikut resep untuk membuat paru goreng rempah untuk menu sahur.
Bahan:
- 300 gram paru, diiris tipis.
- Minyak goreng untuk menggoreng.
- 6 butir bawang merah.
- 4 siung bawang putih.
- 2 cm kunyit, dibakar.
- 1 cm jahe.
- 1 sdt garam.
- 1/4 sdt merica.
- 2 lembar daun salam.
- 2 cm lengkuas, diparut.
- 2 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan.
- 1/2 sdm ketumbar bubuk.
- 300 ml santan
- Rebus paru, bumbu halus, daun salam, lengkuas, serai, ketumbar bubuk, dan santan sambil diaduk sampai meresap dan kering. Angkat dan tiriskan.
- Goreng paru dalam minyak goreng yang sudah dipanaskan dengan api kecil sampai matang dan kering.
Baca juga artikel terkait RAMADAN 2019 atau tulisan lainnya dari Nuran Wibisono
tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Nuran Wibisono
Editor: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Dipna Videlia Putsanra