tirto.id - Megawati Hangestri resmi memperkuat Petrokimia Gresik di babak final four Proliga 2025. Pengumuman tersebut disampaikan melalui unggahan di Instagram Petrokimia pada Rabu siang (16/4/2025).
Atlet voli asal Jember tersebut telah menyelesaikan tugasnya di Liga Voli Korea bersama Red Sparks selama dua musim. Megawati berhasil membawa Red Sparks menjadi runner-up Liga Voli Korea 2024/2025.
Pemain yang berposisi sebagai opposite hitter tersebut akan berlaga di babak final four Proliga 2025. Mega akan bergabung dengan rekannya saat membela Jakarta STIN BIN seperti Arneta Putri, Ajeng Viona Adelea dan Yulis Indahyani.
Megawati Hangestri Resmi Bermain di Final Four Proliga 2025
Megawati Hangestri telah resmi bermain di final four putri Proliga 2025 bersama Petrokimia Gresik. Megawati akan mengisi posisi opposite hitter dari tim asal Gresik tersebut.
Megawati memutuskan tidak memperpanjang kontrak bersama Red Sparks usai bermain selama dua musim di Korea V-League. Mega berhasil membawa Red Sparks menjadi runner-up Liga Voli Korea 2024/2025.
Megawati juga pernah meraih gelar juara Proliga putri bersama Jakarta STIN BIN di musim 2024 usai mengalahkan Jakarta Electric PLN di babak final. Mega juga berhasil menyabet gelar pemain terbaik musim 2024.
Berita mengenai Megawati Hangestri yang akan pulang ke Indonesia sudah beredar saat pemain asal Jember tersebut melakoni babak playoff bersama Red Sparks di Liga Voli Korea 2024/2025. Mega dikabarkan akan berlabuh di klub Petrokimia Gresik.
Petrokimia Gresik menunjukkan keseriusan dalam mengincar gelar juara Proliga 2025. Manajemen Petrokimia berbenah dengan mendatangkan pelatih baru Jeff Jiang Jie dan Hanna Davyskiba yang bermain di posisi outside hitter.
Terbaru, Petrokimia resmi mengumumkan kedatangan Megawati Hangestri untuk menggantikan Kitania Medina dari Kuba di posisi opposite hitter. Kehadiran Megawati dan Hanna diharapkan mampu menambah daya serang tim.
Petrokimia sempat kesulitan dalam melakoni putaran pertama babak reguler Proliga 2025. Tim asal Gresik tersebut terjebak di posisi 5 klasemen.
Akan tetapi sejak kedatangan pemain baru yakni Julia Sangiacomo, permainan Petrokimia semakin membaik hingga finis di peringkat 4 dan lolos ke babak final four Proliga 2025. Petrokimia finis dengan raihan 19 poin dari 6 kemenangan dan 6 kekalahan.
Megawati Hangestri dikabarkan mengalami masalah cedera di bagian lutut usai melakoni babak playoff Liga Voli Korea bersama Red Sparks. Mega masih dalam tahap proses penyembuhan dan harus menjalani pemeriksaan lebih lanjut.
Hal tersebut diprediksi akan mempengaruhi penampilan di seri 1 final four Proliga 2025. Pihak Petrokimia mesti menunggu kabar dari tim medis terkait kondisi cedera Megawati.
Kendati demikian, Petrokimia Gresik telah melakukan serangkaian persiapan jelang babak final four Proliga 2025. Para pemain sudah melakukan agenda latihan bersama pelatih baru Jeff Jiang Jie dan optimis meraih hasil maksimal di Proliga 2025.
Petrokimia Gresik akan melakoni babak final four Proliga 2025 seri 1 melawan Jakarta Popsivo Polwan pada Jumat, 18 April 2025 serta menghadapi Jakarta Pertamina Enduro pada Sabtu, 19 April 2025.
Penulis: Ahmad Zidan Nahari
Editor: Oryza Aditama