Menuju konten utama

Masjid Istiqlal Direnovasi Total Atas Permintaan Presiden Jokowi

Menteri PUPR menyebutkan permintaan renovasi total Masjid Istiqlal atas arahan dari Presiden Jokowi.

Masjid Istiqlal Direnovasi Total Atas Permintaan Presiden Jokowi
Presiden Joko Widodo bersama Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin dan Seskab Pramono Anung menunaikan salat sunnah sebelum menjalani salat tarawih di Masjid Istiqlal, Jakarta, Rabu (16/5/2018). ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

tirto.id - Pemerintah pusat hari ini memutuskan untuk merenovasi Masjid Istiqlal. Proses konstruksinya sudah dimulai sejak dua minggu lalu.

Namun, peresmian kerja samanya baru dilakukan hari ini, Kamis (16/5/2019) oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dengan pihak kontraktor.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menjelaskan, renovasi yang saat ini dilakukan merupakan arahan langsung dari Presiden Joko Widodo. Basuki menjelaskan rencana dari renovasi sudah dicanangkan sejak tahun lalu setelah Presiden melakukan kunjungan ke Masjid Istiqlal.

"Jadi tolong direnovasi menjadi lebih baik seperti kita merenovasi GBK, sehingga jadi lebih kinclong," kata Basuki menirukan amanat Jokowi di Kantor Kementerian PUPR, Jakarta Selatan, Kamis (16/5/2019).

Pelaksanaan renovasi Masjid Istiqlal akan dilaksanakan oleh Direktorat Jenderal Cipta Karya selama 300 hari kalender melalui Kontrak Tahun Jamak 2019-2020.

Kontraktor yang akan melaksanakan kegiatan ini adalah PT Waskita Karya (Persero) dengan Manajemen Konstruksi oleh PT Virama Karya.

Nantinya desain yang akan digunakan untuk renovasi Masjid Istiqlal akan menerapkan konsep minimalis yang khusus dibuat untuk bangunan beriklim tropis.

Dalam pelaksanaannya, renovasi masjid istiqlal yang mampu menampung 200.000 jemaah ini akan dibuat dalam tiga zona.

Nantinya menjadi fokus penataan dan renovasi masjid yaitu zona kegiatan masjid dan kegiatan sosial pendukung sebagai penunjang pedestrian berupa taman dan plaza publik, serta terakhir zona publik.

Baca juga artikel terkait RENOVASI ISTIQLAL atau tulisan lainnya dari Selfie Miftahul Jannah

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Selfie Miftahul Jannah
Penulis: Selfie Miftahul Jannah
Editor: Dewi Adhitya S. Koesno