tirto.id - Lagu “Love Shot” dari EXO meraih kemenangan pertama di program musik KBS Music Bank, Jumat (21/12/2018). Dilansir dari Soompi, di program musik ini, EXO berada di peringkat teratas dengan perolehan 7.267 poin.
Pada program musik yang disiarkan di KBS tersebut, dimeriahkan oleh sederet musisi ternama, seperti (G)I-DLE, AOA, B1A1, BTOB, IZ*ONE, MONSTA X, NCT 127, Stary Kids, Gugudan, NATURE, Lovelyz, Red Velvet, MOMOLAND, Solar, UP10TION, Eric Nam, Apink, dan Oh My Girl.
Sayangnya, pada edisi spesial Natal tersebut, EXO justru berhalangan hadir lantaran memiliki agenda lain.
Adapun EXO adalah idol group besutan SM Entertaiment yang beranggotakan 9 personil, yakni Suho, Xiumin, Baekhyun, Chen, D.O, Chanyeol, Kai, Sehun, dan Lay.
Sementara “Love Shot” merupakan lagu terbaru EXO dari album mereka yang bertajuk “Don’t Mess Up My Tempo”. Lagu tersebut dirilis pada 13 Desember lalu. Belum genap 24 jam sejak dirilis, lagu tersebut menguasai chart iTunes dengan menjadi urutan pertama di 60 negara.
Selain itu, sehari setelah peluncuran lagu tersebut, tepatnya pada 14 Desember pukul 12.30 AM KST, “Love Shot” telah menghuni posisi pertama di 4 chart realtime Korea Selatan, yakni Melon, Bugs, Naver, dan Soribada.
Sebelum merilis lagu “Love Shot”, EXO telah lebih dulu merilis lagu berjudul “Tempo” pada 2 November 2018 lalu. Saat ini, video musik lagu tersebut telah ditonton lebih dari 72 juta kali.
Setelah hiatus selama kurang lebih 1 tahun, EXO memang telah merencanakan merilis album baru pada akhir tahun ini.
Selain disibukkan dengan peluncuran album “Don’t Mess Up My Tempo” yang terdiri dari 11 lagu, salah satu personil EXO, Lay, juga berencana untuk merilis single lagu Natal bertajuk “When it’s Chirstmas” pada 24 Desember mendatang.
Penulis: Syarifah Aini
Editor: Ibnu Azis