Menuju konten utama

Live Streaming Supermoon BMKG Bisa Disaksikan di YouTube

Selain di YouTube, masyarakat dapat menonton fenomena alam langka ini di situs BMKG.

Live Streaming Supermoon BMKG Bisa Disaksikan di YouTube
Petugas melakukan uji coba peralatan teleskop yang akan digunakan untuk mengamati gerhana bulan total di Observatorium Ilmu Falak Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), di Medan, Sumatera Utara, Selasa (30/1/2018). ANTARA FOTO/Septianda Perdana

tirto.id - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) gelar live streaming pengamatan gerhanan bulan super blue blood moon di 24 lokasi di Indonesia. Masyarakat di Tanah Air bisa melihat secara langsung fenomena alam langka itu di website BMKG atau di situs berbagi video YouTube.

Gerhana bulan yang akan berlangsung malam ini, Rabu (31/1/2018), menjadi perhatian publik karena sebutannya. Fenomena super blue blood moon menggabungkan tiga penampakan sekaligus yaitu supermoon, blue moon, dan gerhana bulan total.

Dari informasi di situs BMKG, live streaming pengamatan gerhana bulan total super blue blood moon akan dimulai pukul 17:00 WIB sampai dengan gerhana berakhir. Pengamatan ini dilakukan di 24 lokasi di seluruh Indonesia dari Aceh hingga Papua Barat.

Lokasi pengamatan gerhana bulan total BMKG di 24 titik selengkapnya sebagai berikut:

  1. Area Gedung TDMRC, Aceh
  2. Halaman Kantor Stageof Tuntungan, Sumatera Utara
  3. Area Jam Gadang, Bukittinggi, Sumatera Barat
  4. Halaman Kantor Stageof Kepahiang, Bengkulu
  5. Masjid Raya Al-A'zhom Kota Tangerang, Banten
  6. Area Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta
  7. Pantai Anyer, Banten
  8. Roof top Lab Geofisika STMKG, Pondok Betung, Tangerang Selatan
  9. Halaman Kantor Stageof Bandung, Jawa Barat
  10. Halaman Kantor Stageof Yogyakarta
  11. Halaman Masdjid Al Ikhlas Karangkates, Jawa Timur
  12. Bawil III Denpasar
  13. Masjid Raya Hubbul Wathan Islamic Center Mataram, NTB
  14. Halaman Kantor Stageof Waingapu, NTT
  15. Halaman Mesjid Nurul Hidayah, Kupang, NTT
  16. Halaman Kantor Stageof Gowa
  17. Anjungan Pantai Losari, Makassar
  18. Halaman Kantor Stageof Palu
  19. Halaman Kantor Stageof Manado
  20. Halaman Kantor Stageof Ternate, Maluku Utara
  21. Area Patung Christina Martha Tiahahu, Ambon
  22. Halaman Stasiun Geofisika Angkasapura - Jayapura
  23. Bawil V Jayapura
  24. Halaman Stageof Sorong, Papua Barat

Saksikan live streaming gerhana bulan super blue blood moon dari pengamatan BMKG di 24 lokasi di seluruh Indonesia hari ini, Rabu 31 Januari 2018 mulai pukul 17:00 WIB hanya di situs BMKG atau saluran resmi BMKG di YouTube berikut ini:

Baca juga artikel terkait GERHANA BULAN atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Ibnu Azis
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis