tirto.id - Pekan ke-14 Liga Inggris 2018/2019 mempertemukan Manchester City vs Bournemouth di Stadion Etihad, Sabtu (1/12/2018) pukul 22.00 WIB. Laga ini dapat dipantau lewat live streaming siaran langsung beIN Sports 3.
Dalam laga ini, tuan rumah butuh tiga poin untuk mempertahankan posisi puncak. Hingga pekan ke-13, skuat asuhan Pep Guardiola masih menempati peringkat satu dengan torehan 35 poin. The Citizens unggul dua poin dari Liverpool di peringkat kedua.
Sementara itu, Bournemouth juga butuh poin untuk bertahan di delapan besar. Hingga pekan ke-13, anak asuh Eddie Howe itu meraup 20 poin dan berhak duduk di peringkat delapan.
Meskipun demikian, The Cherries melakoni tren negatif jelang melawat ke Etihad. Di ajang Liga Inggris, Callum Wilson dan kolega menderita tiga kekalahan beruntun. Padahal dalam 10 laga perdana, Bournemouth hanya dua kali mengalami kekalahan.
Sebaliknya, Manchester City melakoni tren positif jelang menjamu Bournemouth. Sergio Aguero dan kolega sukses menyapu bersih kemenangan dalam lima laga terakhir di Liga Inggris. Bahkan dalam lima laga tersebut, City sukses melesakkan 19 gol.
Apabila tidak ada perubahan jadwal, laga Manchester City vs Bournemouth dapat dinikmati via live streaming siaran langsung beIN Sports 3 mulai pukul 22.00 WIB via beIN Sports Connect.
Editor: Ikhsan Abdul Hakim