Menuju konten utama

Live Streaming Halaqah Nasional Harlah NU 29 Januari 2024

Halaqah Nasional Harlah NU, hari ini, Senin, 29 Januari 2024, dapat disaksikan melalui live streaming via Youtube.

Live Streaming Halaqah Nasional Harlah NU 29 Januari 2024
Logo Harlah NU 2024 ke 101. FOTO/NU

tirto.id - Halaqah Nasional Harlah NU (Nahdlatul Ulama) digelar pada hari ini, Senin, 29 Januari 2024, mulai pukul 11.30 WIB, di Pondok Pesantren Al-Munawwir Krapyak, Yogyakarta. Live streaming bisa ditonton di akun Youtube TVNU (Televisi Nahdlatul Ulama).

Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) menggeber acara Halaqah Nasional dengan tema "Strategi Peradaban NU". Kegiatan ini termasuk rangkaian Harlah (Hari Ulang Tahun) NU yang ke-101. Pelaksanaannya dipusatkan di Yogyakarta.

Halaqah Nasional NU adalah hajatan puncak dari halaqah fiqih peradaban yang sudah berlangsung selama dua tahun terakhir di lebih dari 400 titik.

Menurut H Nur Hidayat selaku Koordinator Halaqah Nasional, fokus halaqah adalah merumuskan strategi agar substansi yang sebelumnya sudah dirancang dapat diterapkan pada kehidupan yang nyata.

"Halaqah-halaqah fiqih peradaban yang berlangsung selama ini mengajak para kiai, nyai, dan santri untuk melakukan pembacaan kembali turats (tradisi keagamaan) di lingkungan Nahdlatul Ulama guna merumuskan respons peradaban yang kontekstual," tutur Nur Hidayat, dikutip situs web NU Online.

Daftar Pembicara Halaqah Nasional Harlah NU 2024

Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (Lakpesdam) PBNU menghadirkan total 4 narasumber.

Mereka akan menjadi tamu utama dalam acara Halaqah Nasional Harlah NU ke-101 pada Senin, 29 Januari 2024, di Pondok Pesantren Al-Munawwir Krapyak, Yogyakarta.

Berikut adalah daftar pembicara:

  1. Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf.
  2. Wakil Rais ‘Aam PBNU KH Afifuddin Muhajir.
  3. H Muhammad Cholil, COO Center for Shared Civilizational Values, North Caroline, AS.
  4. Prof Robert W Hefner dari Boston University, AS.

Link Live Streaming Halaqah Nasional Harlah NU 2024

Halaqah Nasional Harlah NU 2024 digeber pada hari ini, Senin, 29 Januari 2024 di Pondok Pesantren Al-Munawwir Krapyak, Yogyakarta.

Acara bisa disimak melalui tayangan live streaming akun Youtube TVNU (Televisi Nahdlatul Ulama).

Berikut ini adalah link untuk menyaksikan siaran live streaming acara tersebut:

Link Live Streaming Halaqah Nasional Harlah NU (Youtube)

Baca juga artikel terkait LIVE STREAMING atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Dipna Videlia Putsanra