tirto.id - Final tunggal putra bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020 akan digelar pada Senin (2/8/2021), mulai pukul 18.00 WIB. Jadwal laga di Musashino Forest Plaza juga bakal mempertandingkan perebutan medali perunggu antara Antony Ginting vs Kevin Cordon.
Dalam perjalanannya menuju semifinal, Antony Ginting menghadapi lawan-lawan yang berat, salah satunya adalah Anders Antonsen dari Denmark di perempat final.
Sayangnya, Ginting gagal melaju ke babak final tunggal putra Olimpiade Tokyo 2020 karena kalah dari Chen Long (China). Meski begitu, ia bertekad untuk meraih medali perunggu.
"Ini (meraih medali) akan sangat berarti bagi saya. Ini Olimpiade pertama saya, dan saya sudah berusaha keras. Mencapai semifinal adalah mimpi yang jadi kenyataan, karenanya saya tidak mau menyia-nyiakan kesempatan ini," kata Ginting, dikutip dari Antara.
Di lain pihak, lawan yang akan dihadapi Ginting ialah Kevin Cordon dari Guatemala. Kendati secara peringkat Cordon jauh di bawah Ginting, sang lawan tidak dapat diremehkan. Apalagi, Cordon dan Ginting belum pernah bertanding di ajang lain sebelum Olimpiade Tokyo 2020.
Datang ke Olimpiade Tokyo 2020 sebagai pemain yang tidak diunggulkan, Cordon ternyata berhasil melaju jauh hingga semifinal. Cordon dapat menumbangkan sejumlah tunggal putra yang semula lebih diunggulkan, seperti Ng Ka Long Angus (Hong Kong) dan Heo Kwang-hee (Korea Selatan).
Selain pertandingan perebutan peringkat 3 atau medali perunghu, hari ini nomor bulu tangkis juga menggelar perebutan medali emas antara Chen Long vs Viktor Axelsen.
Final Olimpiade Tokyo 2020 menjadi kesempatan bagi Chen Long mempertahankan medali emas yang ia dapat di Olimpiade Rio 2016. Sebaliknya, bagi Axelsen, laga final ini merupakan peluang untuk memperbaiki raihannya di Olimpiade Rio yang hanya medali perunggu.
Jadwal Final Bulu Tangkis Tunggal Putra Olimpiade Tokyo 2020
Perebutan Peringkat 3 (Medali Perunggu)
Pukul 18.00 WIB Antony Ginting vs Kevin Cordon
Perebutan Medali Emas
[setelah perebutan peringkat 3] Chen Long vs Viktor Axelsen
Live Streaming Bulu Tangkis Tunggal Putra Olimpiade 2020
Pertandingan perebutan medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 antara Antony Ginting vs Kevin Cordon dapat disaksikan melalui live streaming Vidio pada Senin (2/8/2021), pukul 18.00 WIB.
Para pengguna jaringan Telkomsel dapat mengakses siaran Olimpiade 2020 di Vidio secara gratis, sementara untuk pengguna jaringan lain dapat berlangganan Rp19.000 per minggu atau Rp29.000 per bulan.
Selain itu, pertandingan perebutan medali perunggu tunggal putra antara Antony Ginting vs Kevin Cordon akan disiarkan langsung oleh Indosiar mulai pukul 17.30 WIB.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Addi M Idhom