tirto.id - Live streaming Eibar vs Real Madrid dapat dilakukan melalui siaran langsung beIN Sports 2 pada Sabtu (24/11/2018) pukul 19.00 WIB. Bermain di Ipurua, laga dalam lanjutan jadwal La Liga Spanyol 2018/2019 akan jadi modal tim tamu naik ke zona Liga Champions.
Hingga pekan ke-12, Real Madrid masih ada di urutan keenam klasemen Liga Spanyol dengan koleksi 20 poin. Los Blancos kini berpeluang untuk naik setidaknya naik dua tingkat ke peringkat empat. Pasalnya, Alaves sudah bermain 13 kali dan hanya memiliki tiga angka lebih banyak dari Madrid.
Sementara itu, Espanyol sang peringkat kelima baru bertanding pada Senin (26/11) pukul 00.30 melawan Girona. Sekarang, segalanya ada di tangan Los Blancos untuk kembali ke posisi terhormat.
Pelatih Santiago Solari sendiri kali ini mendapatkan tantangan untuk memperbaiki rekor tandang Real Madrid. Pasalnya, dalam 6 laga yang sudah dilalui, Los Blancos hanya menang dua kali, seri sekali, dan kalah tiga kali.
Catatan mencetak 10 gol tetapi kebobolan 13 kali hanya dalam enam penampilan di luar Santiago Bernabeu jelas buruk untuk Madrid. Tetapi di sisi lain, Eibar yang sudah kalah 2 kali di Ipurua tentu tidak akan menelan luka lagi malam ini.
Solari, yang meraih empat kemenangan dalam empat laga awal bersama Real Madrid, mulai dibanding-bandingkan dengan Zinedine Zidane. Sosok Zidane mampu membawa tiga gelar Liga Champions untuk Los Blancos, meski datang ketika Madrid bermasalah usai era Rafael Benitez.
Tentang hal ini, Solari realistis. Dalam konferensi pers pada Jumat (23/11) ia menyebutkan, "Zidane tidak bisa dibandingkan dengan siapapun. Saya tidak punya dukungan data statistik, tapi sebagai pelatih dia mungkin adalah yang tersukses dalam sejarah Real Madrid."
Live Streaming Eibar vs Real Madrid Malam Ini
Laga Eibar vs Real Madrid yang digelar pada Sabtu (24/11/2018) pukul 19.00 WIB bisa dinikmati di saluran beIN Sports 2 melalui beIN connect. Khusus pelanggan Telkomsel, operator seluler ini menghadirkan aplikasi video digital MAXstream dan beragam paket berlangganan menarik VideoMAX untuk menikmati laga Liga Spanyol pekan ke-13 itu via live streaming di smartphone.
Editor: Fitra Firdaus