tirto.id - Lagu Suwe Ora Jamu menceritakan pertemuan yang sudah lama dinantikan, namun pertemuan itu berbuah kekecewaan. Sebab, harapan pertemuan tidak sesuai dengan yang diinginkan.
Lagu Suwe Ora Jamu merupakan tembang daerah asal Jawa Tengah (Jateng) dan Yogyakarta. Lagu ini diciptakan oleh R.C. Hardjosubroto, serta dipopulerkan penyanyi keroncong Waldjinah.
Pada masanya, lagu ini amat populer. Terlebih, Waljinah yang dijuluki Ratu Keroncong Indonesia menyanyikan lagu ini dengan lirik tambahan sehingga tidak sesingkat Suwe Ora Jamu yang diciptakan R.C. Hardjosubroto.
Berikut ini lirik lagu Suwe Ora Jamu versi R.C. Hardjosubroto.
Suwé ora jamu
Jamu godhong téla,
Suwé ora ketemu
Ketemu pisan gawé gela.
Terjemahan Bahasa Indonesia
Lama tidak minum jamu
Jamu daun ketela,
Lama tidak bertemu
Sekali bertemu membuat kecewa.
Lirik Lagu Suwe Ora Jamu Versi Waldjinah
Suwe ora jamu mas
Jamu godhong telo
Suwe ora ketemu
Temu pisan ojo gelo
Suwe ora jamu mas
Jamu godhong meniran
Wis suwe ora ketemu
Temu pisan dadi pikiran
Wis suwe yo mas, ora jamu
Jamu godhong sligi
Wis suwe ora ketemu
Temu pisan dadi ati
Terjemahan Bahasa Indonesia
Lama tidak minum jamu, Mas
Jamu daun ketela
Lama tidak bertemu
Bertemu pertama kali jangan kecewa
Lama tidak minum jamu, Mas
Jamu daun meniran
Sudah lama tidak bertemu
Bertemu pertama jadi pikiran
Sudah lama ya, Mas, tidak minum jamu
Jamu godhong sligi
Sudah lama tidak bertemu
Bertemu sekali jadi hati
Makna Lagu Suwe Ora Jamu
Makna lagu Suwe Ora Jamu diulas Endah Kusuma Wardani dalam Analisis Aspek Makna Lagu Daerah dan Implikasinya terhadap Budi Pekerti (Skripsi UMS, 2016). Sebagaimana karya seni, lagu Suwe Ora Jamu dapat mengandung banyak makna, tergantung tafsir dari pendengarnya.
Salah satu makna lagu Suwe Ora Jamu adalah tentang sekelompok teman yang lama tak bertemu, namun ketika bertemu malah merasakan kekecewaan. Makna lainnya dapat berupa pertemuan kekasih, namun malah berujung putus harapan.
Lagu ini bermakna bahwa semua perjalanan hidup belum tentu berlangsung sesuai dengan yang kita inginkan. Jika demikian, jangan sampai terlalu kecewa ketika yang terjadi tidak sesuai harapan.
Tembang Suwe Ora Jamu mengajarkan kita untuk bangkit walau ada sesuatu yang membuat kita jatuh dan kecewa. Kandungan makna Suwe Ora Jamu ini merupakan representasi perasaan yang dialami banyak orang.
Editor: Yantina Debora