Menuju konten utama
Live Streaming Liga 1 2022

Link Live Streaming PSIS vs Bali Utd di Liga 1 Indosiar Hari Ini

Link live streaming PSIS vs Bali United dalam jadwal Liga 1 2022 hari ini Kamis 22 Desember. Jam tayang PSIS vs Bali United di Indosiar pukul 18.30 WIB.

Link Live Streaming PSIS vs Bali Utd di Liga 1 Indosiar Hari Ini
Pesepak bola PSIS Semarang Riyan Ardiansyah (ketiga kiri) melakukan selebrasi bersama rekannya usai mencetak gol ke gawang Persija Jakarta pada pertandingan Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Selasa (13/12/2022). ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah/tom.

tirto.id - Link live streaming PSIS vs Bali United di Liga 1 2022/2023 hari ini akan tayang di Vidio pada Kamis 22 Desember pukul 18.30 WIB. Laga di Stadion Manahan tersebut dapat pula ditonton melalui siaran langsung Indosiar.

Jadwal PSIS vs Bali United ini merupakan laga terakhir bagi kedua tim di putaran pertama Liga 1 2022/2023. Kemenangan menjadi target yang mesti dipenuhi sekaligus untuk menutup tahun dengan menempati peringkat yang lebih baik di klasemen Liga 1.

Baik Mahesa Jenar maupun Serdadu Tridatu akan memanfaatkan laga ini untuk bangkit. PSIS sebelumnya dikalahkan PSM Makassar 0-2, sedangkan Bali bertekuk lutut di depan PSS Sleman dengan skor 1-2.

Jadwal Liga 1 Malam Ini PSIS vs Bali Utd Live Indosiar

Bagi Bali United, situasi sedang negatif karena mereka kalah di dua pertandingan terakhir. Sebelum dibekuk PSS, Bali juga kalah dalam pertarungan papan atas melawan Borneo dengan skor 1-3. Praktis, ambisi besar akan menggelora di dada skuad Bali untuk memperbaiki hasil tersebut.

Untuk laga kontra PSIS, Bali sudah bisa ditemani oleh pelatih Stefano 'Teco' Cugurra. Pelatih asal Brasil itu memang tak bisa mendampingi anak asuhnya melawan PSS karena sanksi. Kini sang juru taktik sudah kembali dan bertekad untuk bisa menutup putaran pertama dengan raihan 3 poin.

"Laga melawan PSIS adalah pertandingan terakhir tahun ini dan menutup putaran pertama. Semoga pemain bisa kerja keras dan fokus untuk bisa dapat hasil bagus. Kami ingin menutup putaran pertama sesuai target dari manajemen dengan berada di 5 besar," kata Teco di laman resmi Bali United.

Dua kekalahan atas Borneo dan PSS merugikan Bali. Karena dua kekalahan itu, Serdadu Tridatu harus terlempar dari posisi 3 besar dan kini mendekam di urutan 4 dengan 30 poin.

Jika sampai kalah lagi melawan PSIS, Bali bisa saja turun hingga peringkat 6 karena di bawahnya ada Persija Jakarta dan Persib Bandung yang masing-masing memiliki 29 poin.

Sedangkan PSIS saat ini ada di posisi 10 dengan 20 poin. Laskar Mahesa Jenar sejauh ini baru mengoleksi 6 kemenangan, 2 imbang, dan 7 kekalahan dari 15 pertandingan.

Secara tren, PSIS masih lebih bagus dibanding Bali. Pasalnya sebelum kalah dari PSM, PSIS mampu meraih dua kemenangan beruntun saat menghadapi Persija Jakarta dan PSS Sleman.

Prediksi Susunan Pemain PSIS vs Bali United

Tekad Bali untuk bangkit di laga ini bisa menemui ganjalan karena absennya beberapa pemain. Terutama di lini belakang saat William Pacheco dan Haudi Abdillah akan absen karena skorsing. Ada pula Nadeo Argawinata dan Ilija Spasojevic yang membela Timnas Indonesia.

PSIS sendiri bisa menurunkan skuad terbaiknya di laga ini. Taisei Marukawa, Alie Sesay, Carlos Fortes, dan Jonathan Cantillana akan menjadi pilar lagi bagi PSIS di laga ini.

PSIS Semarang (4-2-3-1): Wahyu Tri Nugroho; Fredyan Wahyu, Wahyu Prasetyo, Alie Sesay, Frendi Saputra; Delvin Rumbino, Jonathan Cantillana; Wawan Febriyanto, Taisei Marukawa, Hari Nur Yulianto; Carlos Fortes. Pelatih: Ian Andrew Gillan

Bali United (4-2-3-1): Muhammad Ridho; Novri Setiawan, Jajang Mulyana, Ricky Fajrin, Ardi Idrus; Brwa Nouri, Rizky Pellu; Eber Bessa, Muhammad Rahmat, Privat Mbarga, Lerby Eliandry. Pelatih: Stefano Cugurra

Rekor Head to Head (H2H) PSIS vs Bali United

Bali masih mengungguli PSIS perkara rekor pertemuan. Di 6 laga terakhir antara keduanya Bali menorehkan hasil 3 kemenangan, 2 imbang, dan 1 kekalahan. Bali juga sanggup memenangi pertemuan terakhir keduanya musim lalu dengan skor 1-0 melalui gol Privat Mbarga.

5 Pertemuan Terakhir PSIS vs Bali United:

20-02-2022: PSIS Semarang vs Bali United 0-1

31-10-2021: Bali United vs PSIS Semarang 0-0

15-11-2019: PSIS Semarang vs Bali United 1-0

22-06-2019: Bali United vs PSIS Semarang 1-0

04-08-2018: Bali United vs PSIS Semarang 2-0

5 Pertandingan Terakhir PSIS Semarang:

19-12-2022: PSM Makassar vs PSIS Semarang 2-0

16-12-2022: PSS Sleman vs PSIS Semarang 0-1

13-12-2022: PSIS Semarang vs Persija Jakarta 2-0

09-12-2022: PSIS Semarang vs Borneo 2-4

05-12-2022: Madura United vs PSIS Semarang 0-3

5 Pertandingan Terakhir Bali United:

19-12-2022: Bali United vs PSS Sleman 1-2

15-12-2022: Bali United vs Borneo 1-3

12-12-2022: Madura United vs Bali United 1-3

08-12-2022: Bali United vs Bhayangkara 3-0

05-12-2022: Persita Tangerang vs Bali United 2-3

Live Streaming PSIS vs Bali United & Jam Tayang Indosiar

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan PSIS Semarang vs Bali United di Stadion Manahan dapat Anda saksikan melalui live Indosiar dan Vidio, Kamis 22 Desember pukul 18.30 WIB.

Untuk menonton di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan. Paket Diamond terdiri 4 pilihan yakni Paket 30 Hari Rp65.490 (untuk HP dan tablet), Paket 30 Hari Rp87.690 (semua perangkat), Paket 1 Tahun Rp476.190 (untuk HP dan tablet), dan Paket 1 Tahun Rp631.590 (semua perangkat). Harga tersebut sudah termasuk PPN 11 persen.

Link Live Streaming PSIS Semarang vs Bali United di Indosiar

Link Live Streaming PSIS Semarang vs Bali United di Vidio

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga 1 2022/2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus