Menuju konten utama

Link Cek Pengumuman SNBT Politkenik Negeri Medan 2024

Informasi link cek pengumuman hasil SNBT UTBK 2024 Politeknik Negeri Medan pada Kamis, 13 Juni 2024. Simak penjelasan cara ceknya.

Link Cek Pengumuman SNBT Politkenik Negeri Medan 2024
Sejumlah peserta mendengarkan instruksi panitia sebelum mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) masuk Perguruan Tinggi Negeri di Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Jakarta Timur, Kamis (16/5/2024). ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/nz

tirto.id - Cek pengumuman SNBT Politeknik Negeri Medan 2024 dapat dilakukan dengan mengunjungi link resmi SNPMB dan link mirror pada Kamis,13 Juni 2024 pukul 15.00 WIB.

Calon mahasiswa yang telah mengikuti UTBK gelombang 1 dan 2 disarankan untuk mempersiapkan diri mengetahui cara melihat nomor peserta SNBT 2024 untuk cek hasil pengumuman UTBK.

Selanjutnya, pada hari pengumuman hingga 31 Juli 2024, peserta bisa mengunduh sertifikat hasil UTBK. Sertifikat tersebut dapat digunakan untuk daftar ulang bagi yang lolos SNBT, sementara bagi yang belum lolos juga bisa menggunakannya sebagai syarat untuk daftar mandiri masuk PTN.

Mengutip laman resminya, peserta yang telah dinyatakan lulus seleksi SNBT 2024 dan telah daftar ulang atau registrasi di PTN yang dituju tidak dapat diterima pada seleksi Jalur Mandiri di PTN manapun.

Untuk itu, peserta diharapkan dapat berpikir dengan matang jika ingin mengundurkan diri. Tidak melewatkan kesempatan yang telah diterima merupakan langkah yang bijak.

Cara Melihat Nomor Peserta SNBT 2024 untuk Cek Hasil UTBK

Nomor peserta adalah nomor yang tercantum dalam kartu peserta yang dibawa saat akan masuk ruangan UTBK. Kartu tersebut didapat dengan cara mengunduhnya melalui portal SNPMB setelah peserta menyelesaikan pendaftaran.

Kartu peserta memuat sejumlah informasi penting meliputi nomor peserta, nama siswa, NISN, alamat siswa, nama sekolah, prodi dan universitas yang dipilih, hingga jadwal UTBK.

Nomor peserta yang tercantum dalam kartu peserta tersebut penting untuk disimpan. Pasalnya, peserta akan membutuhkannya untuk masuk ke situs pengumuman hasil UTBK.

Cara Cek Pengumuman UTBKSNBT Politeknik Negeri Medan 2024

Cek pengumumanUTBKSNBT Politeknik Negeri Medan 2024 cukup mudah, peserta dapat melakukannya dengan mengikuti cara berikut ini:

  • Kunjungi link resmi SNPMBhttps://pengumuman-snbt-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id atau link mirror yang telah disediakan sesuai jadwal yang telah ditentukan;
  • Input nomor peserta UTBKSNBT 2024;
  • Input tanggal lahir peserta;
  • Klik “Lihat Hasil”.
Apabila tidak terjadi gangguan pada internet atau perangkat, status lolos tidaknya peserta segera akan terlihat di layar.

Jika peserta lolos seleksi, mereka akan menerima pemberitahuan berupa ucapan selamat yang mencantumkan nama program studi dan perguruan tinggi yang menerima mereka. Selain itu, peserta juga akan diberikan tautan untuk melakukan proses daftar ulang.

Sebaliknya, bagi peserta yang tidak lolos seleksi, mereka akan menerima pemberitahuan berisi permintaan maaf bahwa mereka dinyatakan tidak diterima pada UTBKSNBT 2024. Pemberitahuan tersebut akan disertai dengan kata-kata motivasi agar peserta tetap semangat dan tidak menyerah.

Profil Singkat Politeknik Negeri Medan

Politeknik Negeri Medan (Polmed) adalah salah satu institusi pendidikan tinggi vokasional yang terletak di Medan, Sumatera Utara.

Didirikan pada tahun 1982, mulanya Politeknik Negeri Medan didirikan dengan nama Politeknik Universitas Sumatera Utara (USU).

Polmed berpisah dengan USU sejak dikeluarkan Surat Keputusan Mendikbud No. 084/O/1997 tentang Pendirian Politeknik Negeri Medan.

Polmed menawarkan berbagai program studi diploma (D3) dan sarjana terapan (D4) dalam berbagai bidang seperti Teknik Sipil, Teknik Elektro, Teknik Mesin, Teknik Komputer dan Informatika, serta Manajemen Bisnis.

Merangkum laman resminya, Politeknik Negeri Medan memiliki 16 program studi dengan fasilitas kampus seluas 8.5 hektar yang berlokasi di Jl. Almamater No.1, Padang Bulan, Kec. Medan Baru, Kota Medan, Sumatera Utara 20155, Medan, Sumatera Utara.

Saat ini Politeknik Negeri Medan mendidik lebih dari 5.500 mahasiswa dan telah menamatkan lebih dari 20.000 alumni yang telah bekerja di berbagai sektor industri.

Dengan visi menjadi institusi pendidikan vokasi yang profesional dan unggul, Polmed terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

Baca juga artikel terkait SNBT 2024 atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Yulaika Ramadhani