Menuju konten utama

Link Cek Pengumuman Hasil TKD Rekrutmen BUMN 2023 Hari Ini

Cek link pengumuman hasil Rekrutmen BUMN 2023 tahap 1 dan cara melihatnya.

Link Cek Pengumuman Hasil TKD Rekrutmen BUMN 2023 Hari Ini
Menteri BUMN Erick Thohir pada acara ramah tamah dengan media di Kantor BUMN, Jakarta, Rabu (3/5/2023). (Tirto.id/Hanif Reyhan Ghifari)

tirto.id - Rekrutmen Bersama BUMN tahun 2023, akan memasuki tahap pengumuman hasil Tes Kemampuan Dasar (TKD) atau hasil tes tahap 1.

Pengumuman hasil tes tahap 1 atau tes TKD rekrutmen BUMN 2023 akan dilakukan pada 3 Juli 2023. Pengumuman dapat dilihat melalui portal https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id/

Ujian tes tahap 1 sudah dilakukan sejak 12 hingga 21 Juni 2023. Ujian ini tentang kemampuan dasar peserta dalam Rekrutmen Bersama BUMN tahun 2023.

Setelah memasuki tahap pengumuman hasil seleksi TKD, proses selanjutnya adalah tes tahap 2 secara online yang akan dilaksanakan, pada 20 hingga 22 Juli.

Bagi yang lolos seleksi dalam tes tahap 1, agar mempersiapkan diri untuk menghadapi tahapan selanjutnya, yakni tes tahap 2 secara online.

Cara Cek Pengumuman Hasil TKD Rekrutmen BUMN 2023

Setelah proses ujian tes tahap 1, proses selanjutnya adalah pengumuman hasil tahap 1. Seluruh peserta yang dinyatakan lolos dalam seleksi dalam ujian tahap 1, dapat mengikuti seleksi tahap selanjutnya. Melansir laman resmi BUMN, peserta dapat mengetahui hasil pengumuman registrasi online melalui:

  • Pengumuman hasil seleksi hanya dan dapat di akses di situs web https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id yang dapat dilihat pada menu Lamaran Saya dan Kotak Masuk.
  • Selain itu, pengumuman juga akan dikirimkan melalui email peserta secara massal sebelum dan/atau selama periode pengumuman ditayangkan.
Nantinya seluruh peserta akan memperoleh email di inbox/spam/all mail (disarankan mengakses pengumuman melalui website resmi mellui akun masing-masing pada halaman Lamaran Saya tombol Lamaran Saya dan Kota Masuk.

Kisi-Kisi Tes Bahasa Inggris TOEFL Rekrutmen BUMN 2023

Sementara untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi tes Bahasa Inggris, ada beberapa kisi-kisi yang dapat digunakan untuk belajar.

Adapun kisi-kisi tes Bahasa Inggris dalam Rekrutmen BUMN tahun 2023, sebagai berikut:

  • Listening Comprehension
Sesi pertama adalah Listening Comprehension yang bertujuan untuk mengukur kemampuan seseorang dalam pemahamannya mengenai bahasa Inggris lisan. Bahasa Inggris ini sering digunakan di perguruan tinggi dan universitas di Amerika. Jumlah soal terdiri dari 50 soal, dan waktu pengerjaan dalam waktu 30-40 menit. Ada 3 bagian yaitu percakapan pendek, percakapan panjang dan monolog panjang.

  • Structure and Written Expression
Sesi kedua dari tes TOEFL ITP yaitu Structure and Written Expression. Tujuannya untuk mengukur kecakapan seseorang dalam mengenal aturan-aturan grammar dan struktur yang sesuai dengan standar penulisan bahasa Inggris. Jumlah soal 40 soal, waktu pengerjaan 25 menit. Terbagi menjadi 2 bagian, yaitu soal dengan jawaban pilihan ganda dan soal untuk memilih jawaban yang salah.

  • Reading Comprehension
Sesi ketiga dari tes TOEFL ITP adalah Reading Comprehension. Sesi ini bertujuan untuk mengukur kemampuan individu dalam membaca dan memahami bahan bacaan akademis. Jumlah soal 50 soal dan waktu pengerjaannya selama 55 menit.

Catatan: Passing grade atau nilai minimal pada tes Bahasa Inggris adalah minimal setara 450 (Toefl).

Jadwal dan Tahapan Rekrutmen BUMN 2023

  • Registrasi Online & Seleksi Administrasi: 11 - 20 Mei 2023
  • Pengumuman Hasil Registrasi Online: Juni 2023
  • Tes Online Tahap 1: 12- 21 Juni 2023
  • Pengumuman Tes Online Tahap 1: Juli 2023
  • Tes Online Tahap 2: 20 - 22 Juli 2023
  • Pengumuman Tes Online Tahap 2: Agustus 2023
  • Tes Seleksi di BUMN: 9 - 24 Agustus 2023
  • Pengumuman Final Calon Pegawai BUMN: Agustus 2023
  • Inagurasi: Belum terjadwal.

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Sulthoni

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Sulthoni
Penulis: Sulthoni
Editor: Dipna Videlia Putsanra