Menuju konten utama

Langkah-Langkah Pemeriksaan GeNose untuk Deteksi COVID-19

Berikut ini langkah-langkah pemeriksaan GeNose untuk syarat perjalanan dengan kereta api.

Langkah-Langkah Pemeriksaan GeNose untuk Deteksi COVID-19
Calon penumpang kereta api mengembuskan nafasnya ke dalam kantong untuk dites COVID-19 dengan GeNose C19 di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Kamis (4/2/2021). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - PT Kereta Api Indonesia (KAI) memberikan informasi terkait langkah pemeriksaan deteksi COVID-19 dengan GeNose C19 pada Senin (8/2/2021).

Berdasarkan informasi dari pihak KAI, saat ini layanan tersebut baru tersedia di dua stasiun, yakni Stasiun Pasar Senen (Jakarta) dan Tugu (Yogyakarta). Lantas, bagaimana langkah untuk memeriksa dengan alat baru ini?

Melalui catatan situs Universitas Gadjah Mada (UGM) pada Sabtu (26/12/2020), GeNose, alat deteksi COVID-19 yang dibuat oleh pakar dari UGM, resmi mendapatkan izin Kementerian Kesehatan untuk diedarkan.

Melanjutkan peresmian tersebut, pihak KAI melakukan kerja sama dengan UGM dan RNI terkait alat pemeriksaan COVID-19 tersebut.

“KAI bekerja sama dengan UGM dan RNI, menghadirkan layanan GeNose C19 di stasiun, untuk medukung upaya pemerintah dalam memutus peyebaran COVID-19,” tulis KAI melalui twitternya.

Pihaknya mengungkapkan bahwa deteksi GeNose C19 adalah inovasi terbaru yang disediakan KAI demi menghentikan penularan virus corona. Namun, pelayanan pemeriksaan hanya baru ada di Stasiun Pasar Senen, Jakarta dan Tugu, Yogyakarta.

“Selamat Pagi, layanan pemeriksaa GeNose C19 di stasiun lainnya akan dilakukan secara bertahap, ya. Silakan pantau timeline media sosial Railmin untuk info terbarunya,” ungkap KAI mengenai pertanyaa tentang kabar pemeriksaan di stasiun lain.

Selain itu, pihaknya menerangkan mengenai waktu mendapatkan hasil pemeriksaan serta saat yang tepat untuk melakukan deteksi GeNose C19.

“Selamat siang, hasil GeNose C19 akan keluar di hari yang sama dengan pemeriksaan, ya. Saran Railmin, silakan datang H-1 sebelum jadwal keberangkatan, sebagai antisipasi padatnya antrean,[…]” ungkap KAI.

Pemeriksaan bisa dilakukan oleh para calon penumpang yang telah membayar lunas biaya tiket atau kode booking perjalanan. Untuk deteksi COVID-19 dengan GeNose, penumpang dikenakan tariff sebesar Rp20.000.

Langkah Deteksi COVID-19 dengan GeNose

KAI mengungkapkan, 30 menit sebelum melakukan deteksi COVID-19 dengan GeNose C19, Anda tidak diperkenankan makan, minum (kecuali air putih),dan merokok. Berikut ini langkah selanjutnya.

1. Tunjukkan kode booking perjalanan, lalu bayar biayanya.

2. Petugas akan memberikan kantong nafas yang terdapat label nama Anda.

3. Buka katup T-Valve pada kantong nafas sebelum memasukkan nafas Anda ke dalamnya.

4. Cara memasukkannya, hirup nafas melalui hidung lalu hembuskan dengan mulut ke kantong sebanyak tiga kali. Kantong saat hembusan terakhir harus terisi penuh.

5. Tutup kantong T-Valve.

6. Serahkan ke petugas dan Anda hanya perlu menunggu untuk mengetahui hasilnya.

Baca juga artikel terkait GENOSE atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Kesehatan
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Yandri Daniel Damaledo