Menuju konten utama
Kualifikasi Euro 2020

Laga Inggris vs Ceko Jadi Kesempatan Kedua James Ward-Prowse

Laga Inggris vs Ceko pada Sabtu (23/3/2019) akan menjadi kesempatan bagi James Ward-Prowse untuk melakukan debut keduanya bersama The Three Lions.

Laga Inggris vs Ceko Jadi Kesempatan Kedua James Ward-Prowse
James Ward Prowse saat pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Chelsea dan Southampton di stadion Stamford Bridge di London, Frank Augstein / AP

tirto.id - Laga Inggris vs Ceko pada Sabtu (23/3/2019) akan menjadi kesempatan bagi James Ward-Prowse untuk melakukan "debut" keduanya bersama The Three Lions. Sang gelandang Southampton yang dipanggil untuk menggantikan Fabian Delph, baru sekali merasakan caps internasional bersama tim nasionalnya.

"Saya mengalami banyak pasang surut [dalam permainan], tetapi saya merasa seperti berada di posisi terkuat yang pernah dialami. Saya menantikan sisa musim ini dan juga untuk minggu ini [bersama Timnas Inggris]. Bagi saya itu akan menjadi yang sangat penting,” kata pemain berusia 24 tahun tersebut dikutip Guardian.

Awalnya, James Ward-Prowse tidak ada dalam daftar pemain timnas Inggris yang diumumkan oleh pelatih Gareth Southgate jelang laga kontra Ceko dan Montenegro. Kedua laga itu digelar di kualifikasi Euro 2020. Namun, setelah beberapa penggawa The Three Lions cedera, kesempatan datang untuk Ward-Prowse.

"Gelandang Southampton tersebut, yang mendapatkan satu-satunya pertandingan [timnas] senior pada Maret 2017, akan bergabung dengan Three Lions di St. George's Park pada Senin sore," demikian keterangan situs web FA, Federasi Sepak Bola Inggris pada Senin (18/3/2019).

Ward-Prowse sendiri sempat terkejut ketika pertama kali mendengar pengumuman Southgate. Ia yakin pantas masuk skuat timnas Inggris, tetapi sang pelatih memiliki pendapat lain tentang dirinya.

"Saya melihat konferensi pers dan wawancaranya dan membaca tentang itu [daftar nama yang dipanggil timnas] tetapi sepak bola adalah permainan pendapat," katanya.

Kini, setelah dipanggil masuk The Three Lions, gelandang Sothampton itu mengaku senang dan bertekad untuk menunjukkan performa terbaiknya jika dipercaya untuk turun ke lapangan. Ia pun mengaku telah menunggu kesempatan untuk memerkuat timnas Inggris lagi, setelah melakukan debut pada 2017 silam.

“Saya selalu mempertahankan profesionalisme dan tekad saya untuk menunjukkan kepada semua orang, penggemar, dan manajer bahwa saya cukup baik untuk bermain di level ini. Saya hanya menunggu kesempatan itu dan, ketika datang, saya merasa saya mengambilnya dengan kedua tangan. Saya belum melihat ke belakang dalam beberapa bulan terakhir," kata Ward-Prowse.

Pada musim 2018/2019, James Ward-Prowse, telah mencetak 6 gol dari 22 pertandingan di semua kompetisi, 19 di antaranya di Liga Inggris. Khusus sepanjang 2019, performa Ward-Prowse luar biasa, karena 6 gol yang diciptakannya sepanjang musim dibukukannya selama 2019, sejak 12 Januari kontra Leicester City hingga 9 Maret kontra Southampton.

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI PIALA EROPA 2020 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus