Menuju konten utama

KPU Beri Penghargaan ke Polri, Pemilu 2019 Diklaim Aman

KPU memberikan penghargaan kepada Polri. Penghargaan itu diberikan karena KPU menilai Polri berhasil mengamankan Pemilu 2019. 

KPU Beri Penghargaan ke Polri, Pemilu 2019 Diklaim Aman
Ketua KPU Arief Budiman saat bersiap mengikuti sidang perdana sengketa Pilpres 2019 di Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Jumat (14/6/2019). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/wsj.

tirto.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengklaim Pemilu 2019 berlangsung dengan aman berkat dukungan dari Kepolisian Republik Indonesia (Polri). Oleh sebab itu, KPU memberikan penghargaan kepada instansi keamanan tersebut.

"KPU merasa dalam menjalankan tugas kepemiluan begitu banyak, mudah dikerjakan dengan dukungan kepolisian yang maksimal," kata Ketua KPU Arief Budiman di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Rabu (7/8/2019).

Arief menilai, dalam beberapa kasus, seperti upaya peretasan sistem KPU dan isu hoaks perihal surat suara tercoblos di tujuh kontainer, Polri banyak membantu KPU.

Peran kepolisian dalam pengawalan para kandidat capres-cawapres hingga masa kampanye, menurut Arief, juga dilaksanakan dengan baik.

"Kegiatan kampanye relatif tidak ada hal buruk yang terjadi, luar biasa. Atas beberapa kinerja yang baik itu, maka KPU memberikan penghargaan dan datang langsung ke kepolisian," ujar Arief.

Sementara Wakapolri Komjen Ari Dono Sukmanto yang menerima penghargaan itu, mengatakan pelaksanaan tugas yang dikatakan Arief merupakan bagian dari kewajiban kepolisian.

"Akan tetapi dengan adanya penghargaan ini akan menjadikan support kepada anggota, khususnya yang mendapatkan penghargaan, akan lebih semangat untuk menghadapi kegiatan selanjutnya," ujar Ari.

Baca juga artikel terkait PEMILU 2019 atau tulisan lainnya dari Alfian Putra Abdi

tirto.id - Hukum
Reporter: Alfian Putra Abdi
Penulis: Alfian Putra Abdi
Editor: Addi M Idhom