tirto.id - Wakil Ketua KPK Saut Situmorang memastikan lembaganya akan mengumumkan nama tersangka baru di kasus suap APBD Jambi pada beberapa hari lagi. Tapi, Saut tidak menjelaskan identitas tersangka baru itu.
"Nanti lah kita sebut lah. Tinggal beberapa hari ke depan," kata Saut di Gedung KPK, Jakarta, pada Rabu (31/1/2018).
Saut juga enggan menanggapi pertanyaan soal kemungkinan Gubernur Jambi Zumi Zola menjadi tersangka baru di kasus ini. Dia juga tidak menjelaskan asal klaster tersangka baru di kasus suap APBD Jambi tersebut. Ia menegaskan tidak mau menyebut nama sebelum ada penetapan resmi tersangka.
"Kalau menyebut orang kan enggak boleh," kata Saut.
Saut hanya memastikan bahwa penyidik KPK melakukan penggeledahan di rumah dinas Gubernur Jambi Zumi Zola, pada Rabu (31/1/2018).
Dia menambahkan sudah ada perkembangan signifikan dalam kasus suap yang berkaitan dengan pembahasan APBD Jambi 2018.
"Hasil resminya segera kita umumkan beberapa hari ke depan. Sabar," kata Saut.
Sejauh ini, KPK telah resmi menetapkan empat tersangka dalam kasus dugaan suap pembahasan dan pengesahan RAPBD Provinsi Jambi tahun anggaran 2018. Keempatnya ditetapkan tersangka setelah tertangkap tangan oleh tim KPK.
Keempat tersangka tersebut yakni, anggota DPRD Jambi Supriyono, Plt Sekda Provinsi Jambi Erwan Malik, Plt Kadis PUPR Jambi Arfan dan Asisten III Bidang Administrasi (Asda) atau bagian umum Pemprov Jambi Saipudin.
KPK juga menyita uang sebesar Rp4,7 miliar dalam operasi tangkap tangan (OTT) itu. Uang tersebut diduga bagian dari komitmen fee suap sebesar Rp6 miliar yang dijanjikan pejabat Pemprov Jambi untuk sejumlah anggota DPRD.
Saat ini, KPK sudah melimpahkan berkas untuk tiga tersangka untuk segera disidangkan, yakni Erwan Malik, Saipudin dan Arfan. Ketiganya akan menjalani sidang di Pengadilan Tipikor Jambi.
- Zumi Zola Diperiksa KPK sebagai Saksi Korupsi RAPBD Jambi 2018
- KPK Cari Pelaku Baru di Kasus Korupsi Pengesahan APBD Jambi 2018
- Zumi Zola Diperiksa KPK Terkait Korupsi APBD Jambi
- Kasus Suap APBD Jambi: Ada Tersangka Minta KPK Lindungi Keluarganya
- Kasus Suap APBD Jambi: Bawahan Zumi Zola Merasa Dikorbankan Atasan
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Addi M Idhom