Menuju konten utama

KPK Umumkan Detail Penangkapan Pejabat Basarnas Besok

Saat ini para pihak yang terjaring OTT masih menjalani pemeriksaan intensif di gedung merah Putih KPK, Jakarta Selatan.

KPK Umumkan Detail Penangkapan Pejabat Basarnas Besok
Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri (tengah) memberikan keterangan pers terkait panggilan ketiga Dito Mahendra di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Jumat (6/1/2023). ANTARA FOTO/Reno Esnir/aww.

tirto.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap tangan pejabat Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan atau Basarnas pada Selasa 25 Juli 2023. Namun identitas pejabat yang diduga terjerat tindak pidana korupsi itu belum diumumkan oleh lembaga antirasuah.

Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri mengatakan pihaknya masih memiliki waktu sesuai ketentuan untuk mengumumkan proses penanganan perkara tersebut. Ia meminta awak media bersabar hingga esok.

"Kami masih memiliki waktu sesuai ketentuan untuk menentukan sikap berikutnya terhadap hasil kegiatan tangkap tangan dimaksud. Perkembangan akan disampaikan besok (Rabu 26 Juli 2023)," ujar Ali dikutip dari Antara, Selasa 25 Juli 2023.

Juru bicara berlatar belakang jaksa ini menyampaikan pihaknya juga menangkap pihak swasta dalam perkara yang sama.

"Tangkap tangan terhadap penyelenggara negara dan pihak swasta serta beberapa pihak lain yang diduga sedang melakukan tindak pidana korupsi," tutur Ali.

Saat ini para pihak yang terjaring OTT masih menjalani pemeriksaan intensif di gedung merah Putih KPK, Jakarta Selatan.

Hingga berita ini diturunkan belum ada keterangan resmi dari pihak Basarnas.

Baca juga artikel terkait OTT KPK

tirto.id - Hukum
Sumber: Antara
Editor: Fahreza Rizky