Menuju konten utama

Mengenal Aplikasi KoinWorks dan Daftar Produknya

Mengenal aplikasi KoinWorks yang dikelola oleh perusahaan fintech lending di bawah naungan PT Lunaria Annua Teknologi dan daftar produknya.

Mengenal Aplikasi KoinWorks dan Daftar Produknya
Ilustrasi Koinworks. foto/https://koinworks.com

tirto.id - KoinWorks adalah platform digital yang bergerak dalam industri teknologi keuangan (fintech). Cara kerjanya menerapkan lending Peer-to-Peer (P2P). Apa itu KoinWorks dan profilnya?

Lending P2P dikenal pula dengan sebutan Layanan Pendanaan Bersama Berbasis Teknologi Informasi (LPBBTI). Menurut Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 10/POJK.05 Tahun 2022, LPBBTI adalah layanan jasa keuangan yang mempertemukan pemberi dana dengan penerima dana untuk pendanaan konvensional atau berdasarkan prinsip syariah.

Pendanaan LPBBTI bisa dilakukan secara langsung melalui sistem elektronik dengan menggunakan internet. Lending P2P yang digarap KoinWorks dijalankan dengan mempertemukan pemberi pinjaman (lender) dengan penerima pinjaman (borrower). Kedua pihak bertemu melalui sistem elektronik.

Beberapa keuntungan P2P, yaitu peminjam bisa mengakses keuangan dengan lebih mudah, cepat, dan efisien. P2P digital juga menawarkan penawaran return investasi lebih menarik.

Profil Aplikasi KoinWorks, Legal atau Ilegal?

Aplikasi KoinWorks adalah aplikasi yang dikelola oleh perusahaan fintech lending di bawah naungan PT Lunaria Annua Teknologi. Perusahaan ini berdiri pada 2016. Pendiri KoinWorks adalah Benedicto Haryono dan Willy Arifin.

Platform KoinWorks dibentuk dengan keinginan untuk mendukung inklusi keuangan bagi beragam lapisan masyarakat di Indonesia. Semua akses pada kebutuhan finansial itu dijalankan dengan menggunakan satu aplikasi yang bisa dipasang pada perangkat Android dan iOS.

KoinWorks memiliki visi untuk menjadi perusahaan yang mampu menyalurkan pendanaan bagi Usaha Menengah, Kecil, dan Mikro (UMKM). UMKM yang dimaksud punya pengaruh pada penciptaan lapangan kerja, pengembangan ekonomi, sampai kesejahteraan masyarakat.

UMKM menjadi pasar potensial bagi penyaluran pendanaan secara P2P. Mereka memiliki banyak keterbatasan untuk mengakses pendanaan dari perbankan. Hambatan keuangan harapannya bisa diatasi dengan mempertemukan UMKM pada investor secara langsung.

KoinWorks sendiri beroperasi secara legal di Indonesia. Aplikasi ini sudah terdaftar, menerima izin, dan mendapatkan pengawasan dari OJK dengan nomor registrasi S-1862/NB.111/2017, tertanggal 27 April 2027.

KoinWorks juga sudah masuk sebagai penyelenggara Inovasi Keuangan Digital (IKD) pada klaster agregator di OJK. KoinWorks turut menjadi bagian dari anggota Asosiasi Fintech Indonesia (AFTECH).

KoinWorks saat ini memiliki tiga pengampu jabatan strategis, yaitu:

  • Direktur utama: Jonathan Bryan
  • Direktur Operasional: Bernard Adrianto Arifin
  • Komisaris: Benedicto Haryono

Daftar Produk KoinWorks

KoinWorks memiliki beberapa produk yang ditawarkan kepada nasabahnya. Salah satu produk KoinWorks yang paling terkenal adalah KoinBisnis.

KoinBisnis adalah produk KoinWorks yang diluncurkan untuk memenuhi kebutuhan pendanaan bagi UMKM. Melansir situs resminya, KoinWork menyebut bahwa produk ini mampu memberikan modal usaha sampai Rp2 miliar.

Tenor pengembalian modal tersebut mulai dari 6-24 bulan dengan suku bunga flat. Di sisi lain, KoinWorks juga memberikan penawaran menarik bagi investor melalui produk KoinP2P.

Modal awal untuk bisa bergabung dimulai dari Rp100.000. Ada return atau imbal hasilnya efektif sampai 18 persen per tahun.

KoinWorks menjanjikan investornya bahwa dana yang akan diberikan pada borrower atau peminjam telah melalui penilaian kredit ketat.

Platform KoinWorks juga menjanjikan adanya dana proteksi apabila terdapat kejadian tidak diinginkan seperti peminjam meninggal dunia, cacat permanen, atau gagal bayar. Dana yang sudah disetor investor akan diberikan imbal hasil pendanaan dilakukan.

Seiring berjalannya waktu, produk turunan dari P2P yang dijalankan KoinWorks berkembang. Produk tersebut seperti KoinInvoice yang memberikan pendanaan sampai Rp2 Miliar dengan jaminan tagihan atau invoice klien yang belum jatuh tempo.

Selain itu, ada pula produk KoinGaji yang memberikan pinjaman bagi karyawan agar bisa mencairkan gaji lebih awal, atau membantu keperluan pendanaan darurat. Dana gaji yang bisa dicairkan sampai 70 persen dari nominal bulanan yang biasa diterima, dan tidak dibebankan pada kas perusahaan.

Sementara itu, KoinWoks kini juga memiliki lembaga perbankan sendiri dengan nama KoinWorks Bank di bawah naungan PT BPR KoinWorks Sejahtera Annua. Bank tersebut adalah hasil akuisisi dari PT BPR Asri Cikupa pada 2022 lalu.

Pengembangan menjadi bank ini membuat produk yang bisa dijangkau lebih luas. Fintech KoinWorks dengan KoinWorks Bank berjalan beriringan. Berikut ini daftar produk yang ditawarkan KoinWorks Bank:

  • Simpanan berupa tabungan dan deposito berjangka
  • Pinjaman untuk modal kerja
  • Kredit investasi untuk usaha
  • Kredit multiguna
  • Kredit pemilikan rumah/KPR

Baca juga artikel terkait PROFIL atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yonada Nancy & Iswara N Raditya