Menuju konten utama

Ketua DPD RI Terpilih La Nyalla Mattalitti Masuk Bursa Ketum PSSI

Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti masuk bursa bakal calon ketua umum PSSI 2019-2023.

Ketua DPD RI Terpilih La Nyalla Mattalitti Masuk Bursa Ketum PSSI
Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) periode 2019 - 2024 La Nyalla Mahmud Mattalitti mengikuti pemungutan suara untuk pemilihan ketua pada sidang paripurna DPD di Komplek Parlemen, Senayan, Selasa (1/10/2019). ANTARA FOTO/Galih Pradipta/wpa.

tirto.id - Jelang Kongres Pemilihan Ketua Umum periode 2019-2023, Komisi Pemilihan (KP) PSSI merilis pembaruan daftar bakal calon yang akan dipilih oleh para voters pada 2 November 2019. Dari enam nama bakal calon yang dirilis, Rabu (2/10/2019), salah satunya muncul sosok Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI 2019-2024, La Nyalla Mattalitti.

“Iya benar, [La Nyalla] sudah daftar. Total ada enam calon yang sejauh ini sudah mendaftarkan diri,” tutur media officer PSSI, Bandung Saputra saat dikonfirmasi Tirto, Rabu (2/10/2019) siang.

La Nyalla baru saja dilantik sebagai Ketua DPD pada Selasa (1/10/2019) kemarin. Dia meraih jabatan tersebut setelah memenangkan voting dengan total 47 suara. Beberapa nama yang dia singkirkan antara lain Nono Sampono (40 suara), Mahyudin (28 suara), dan Sultan Bachtiar (18 suara).

Selain La Nyalla, bakal calon lain yang sudah terdaftar di KP PSSI antara lain CEO Nine Sport, Arif Putra Wicaksono dan Komjen Pol Iriawan alias Iwan Bule. Ada pula mantan manajer Pelita Jaya, Rahim Soekasah, Sarman El Hakim, dan Yesayas Oktavianus.

Kongres PSSI, rencananya juga bakal memilih Wakil Ketua Umum dan anggota Komite Eksekutif periode 2019-2023. Sejauh ini sudah ada sembilan bakal calon Wakil Ketua Umum serta 50 bakal calon anggota Exco. Hanya akan ada dua Wakil Ketua Umum dan 12 Anggota Exco yang terpilih.

Pendaftaran Bakal Calon Ketua Umum, Wakil Ketua Umum, dan Anggota Excco sendiri masih akan dibuka sampai Kamis (3/10/2019) besok.

“Tapi kalau ada dokumen atau syarat yang kurang masih diberi kelonggaran untuk melengkapi sampai 8 Oktober 2019,” ujar Ketua KP PSSI, Syarif Bastaman dalam pernyataan resminya.

Setelahnya KP PSSI berencana merilis daftar tetap Caketum pada rentang 9-13 Oktober 2019. Caketum-Caketum ini lantas akan diberi kesempatan mengajukan banding jika ada keberatan, sebelum bursa ditutup pada 16 Oktober 2019.

“Setelah itu hasil banding akan kami umumkan pada 18 Oktober,” ucap Syarif.

Bakal calon yang telah melengkapi seluruh persyaratan, kemudian akan diberikan waktu untuk melakukan kampanye pada 24-31 Oktober 2019.

Dalam kampanye ini PSSI juga akan memfasilitasi pemaparan visi-misi setiap calon, sebelum pemungutan suara dilakukan oleh voters pada 2 November 2019.

Baca juga artikel terkait BAKAL CALON KETUM PSSI atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Abdul Aziz