Menuju konten utama

Ketahui Manfaat Buah Blewah dan Apa Saja Kandungan Nutrisinya?

Manfaat blewah di antaranya mencegah kanker hingga menjaga kesehatan hati.

Ketahui Manfaat Buah Blewah dan Apa Saja Kandungan Nutrisinya?
Ilustrasi Es Blewah. FOTO/Istockphoto

tirto.id - Blewah atau cantaloupe adalah buah dengan segudang manfaat. Blewah masuk dalam keluarga Cucurbitaceae, dan amat mirip dengan buah melon, ataupun timun.

Buah yang rasanya menyegarkan dan banyak kandungan airnya ini, seperti dilansir dariWebMD, dipercaya berasal dari Afrika.

Kesegaran blewah amat terkenal di tanah air, apalagi saat Ramadhan. Ketika waktunya berbuka, blewah yang sudah disulap menjadi es campur, sering menjadi menu awalan buka puasa.

Selain segar, blewah ternyata mengandung beragam nutrisi serta manfaat yang amat baik bagi kesehatan tubuh.

Daftar kandungan nutrisi dan manfaat blewah

Berikut adalah daftar kandungan nutrisi, serta manfaat blewah seperti dilansir dari Healthline, dan Medical News Today:

1. Beta karoten

Beta karoten adalah salah satu tipe carotenoid yang merupakan pigmen yang memberi warna cerah pada buah dan sayuran. Ketika dimakan, beta karoten akan diubah menjadi vitamin A atau berfungsi sebagai antioksidan kuat untuk melawan radikal bebas yang menyerang tubuh.

Inilah yang membuat blewah amat luar biasa karena menurut United States Department of Agriculture (USDA), blewah memiliki kandungan beta karoten lebih tinggi daripada aprikot, anggur, jeruk, peach, jeruk keprok, nektarin, dan mangga.

Sebuah studi juga menyebutkan bahwa jumlah kandungan beta karoten dalam blewah, sama seperti kandungan beta karoten di dalam wortel.

Beberapa penyakit yang dapat dicegah oleh blewah karena memiliki kandungan beta karoten yang tinggi adalah asma, dan kanker.

2. Vitamin C

Menurut USDA, 1 gelas blewah mengandung lebih dari 100 persen nilai gizi harian dari vitamin C. Vitamin C berperan dalam pembentukan pembuluh darah, tulang rawan, otot, dan kolagen dalam tulang. Juga dapat memproduksi kolagen yang berperan penting dalam pertumbuhan struktur sel, kulit dan rambut.

Lantaran kandungan vitamin C cukup tinggi, blewah dapat mencegah penyakit jantung, mengontrol tekanan darah, dan mencegah penyakit asma.

3. Folat

Folat juga dikenal sebagai vitamin B-9. Folat berguna untuk mencegah cacat lahir seperti spina bifida atau terganggunya pembentukan tabung saraf, saat bayi masih dalam kandungan.

Selain itu folat juga dapat mengurangi risiko seseorang terkena kanker, serta mencegah berkurangnya ingatan akibat usia lanjut.

4. Punya kandungan air yang sangat tinggi

Hampir 90 persen dari kandungan blewah adalah air. Mengonsumsi blewah akan membuat Anda selalu terhidrasi, dan ini akan sangat baik untuk menjaga kesehatan hati.

Ketika Anda terhidrasi, organ hati Anda tidak perlu bekerja terlalu keras untuk memompa darah. Hidrasi yang baik dalam tubuh juga akan baik untuk pencernaan, ginjal, dan tekanan darah.

5. Serat

Serat bermanfaat untuk mengurangi risiko penyakit jantung dan diabetes. Serat juga membantu Anda mengurangi berat badan. Selain itu, dengan mengonsumsi serat dalam porsi yang cukup, kesehatan pencernaan Anda akan terus terjaga.

6. Potasium

Seiris blewah akan mencukupi 4 persen kebutuhan potasium harian Anda. Potasium adalah mineral elektrolit yang sangat penting dan dibutuhkan oleh tubuh. Menurut American Heart Association, potasium akan mempertahankan keseimbangan sel dan cairan tubuh.

Potasium juga sangat vital untuk menjaga kesehatan saraf serta kontraksi otot. Mengonsumsi camilan yang kaya potasium setelah berolahraga akan memperbaharui elektrolit yang sebelumnya sudah dikeluarkan oleh tubuh.

7. Kaya akan kandungan vitamin dan mineral

Satu cangkir ekstrak blewah mengandung 1,5 gram protein, serta mengandung berbagai vitamin dan mineral di antaranya:

- vitamin K

- niacin

- kolin

- kalsium

- magnesium

- fosfor

- zinc

- tembaga

- mangan

- selenium

Baca juga artikel terkait LIFESTYLE atau tulisan lainnya dari Lucia Dianawuri

tirto.id - Kesehatan
Kontributor: Lucia Dianawuri
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Nur Hidayah Perwitasari