Menuju konten utama

Kenapa Seunghan Dikirimi Bunga Dukacita oleh Warganet Korsel?

Viral Seunghan dikirim bunga dukacita oleh warganet Korea Selatan, apa sebabnya? Simak penjelasannya di artikel berikut ini.

Kenapa Seunghan Dikirimi Bunga Dukacita oleh Warganet Korsel?
Seunghan. instagram/Riize_Officiall

tirto.id - Mantan anggota boy group RIIZE, Seunghan, mendapatkan sejumlah karangan bunga dukacita dari warganet Korea Selatan. Kenapa orang-orang Korsel mengirim karangan buka dukacita untuk Seunghan?

Viralnya kiriman bunga untuk Seunghan terjadi di media sosial. Respons terhadap pengiriman paket bunga yang biasanya disampaikan untuk orang meninggal ini beragam, termasuk setuju maupun tidak setuju.

Salah satu yang tidak setuju memakai nama akun @viciouscorpius di platform X. Ia mempertanyakan kenapa pemberian bunga ini bisa terjadi dan lebih menganjurkan pengiriman bunga untuk momen-momen kebahagiaan atau penjahat.

"Mengapa Anda mengirimkan seikat bunga pemakaman kepada seorang pria yang tidak melakukan kesalahan apa pun dan hanya bersenang-senang dalam kehidupan remaja normal?” tulis akun tersebut.

Seunghan eks personel grup idola RIIZE ini baru saja keluar dari kelompoknya dan menimbulkan kontroversi. Dinukil dari Hindustan Times, pria tersebut resmi tidak lagi bergabung setelah 2 hari diumumkan agensi bahwa dirinya akan kembali jadi member.

Adapun Seunghan tercatat keluar mulai Minggu (13/10/2024). Dirinya meninggalkan boy group demi menjaga perasaan antaranggota serta seluruh penggemar.

Penyebab Seunghan Dapat Bunga Ancaman dari Warganet

Seunghan telah hiatus atau rehat dari RIIZE, boy group K-pop yang dikelola SM Entertainment, sejak November 2023 lalu. Kendati kemunculan kembali Seunghan dari waktu hiatus sudah dipublikasi, namun kenyataannya sekarang ia keluar lagi dari grup.

Ada berbagai skandal yang melingkupi kontroversi keluarnya Seunghan. Kondisi ini pun menyebabkan peristiwa diterimanya berbagai karangan bunga ancaman di kediamannya.

1. Kebocoran Foto Seunghan dan Mantan Pacar

Foto Seunghan yang mencium seorang perempuan viral di media sosial pada Agustus 2023 silam. Sejumlah netizen berkomentar terhadap unggahan anonymous tersebut, kebanyakan menyuguhkan kritik.

Kendati demikian, ada pula sejumlah warganet yang menormalkan hal ini. Mereka mengatakan sebagai manusia, sudah sewajarnya jika Seunghan mempunyai minat cinta, seperti dikutip dari Sports Keeda.

2. Diduga Menjelekan Eunchae LE SSERAFIM

Kontroversi kedua terkait Seunghan terjadi di media sosial Instagram. Pada 16 November 2023 tepatnya, Seunghan melakukan live Instagram dan memberikan sejumlah komentar buruk terhadap Eunchae.

Adapun Eunchae Le SSERAFIM dibela oleh para penggemarnya. Mereka pun beramai-ramai menyuguhkan kritik tertentu terhadap Seunghan lewat sosial media.

3. Seunghan Diduga Merokok

Skandal kasus rokok yang dilakukan Seunghan juga dibagikan oleh akun X anonymous lain. Pada gambar yang diunggah, tampak mantan anggota grup RIIZE ini sedang memegang rokok dan mendekatkannya ke arah bibir.

Kritik pun diluncurkan oleh warganet dan kebanyakan memberikan komentar buruk. Beberapa di antaranya ada pula yang memberikan dukungan karena merokok menyangkut kebiasaan pribadi.

4. Dugaan Perilaku Diskriminatif

Setelah skandal merokok, Seunghan kembali mendapatkan pandangan buruk akibat kontroversi tentang perilaku diskriminatifnya. Isu tersebut muncul lantaran ada seorang mantan teman yang membagikan informasi senada.

Adapun perilaku diskriminatif Seunghan dilakukan terhadap rekan-rekan pada masa pelatihan. Kejadian yang dirangkum oleh kawan lamanya ini berlangsung sebelum Seunghan debut.

Baca juga artikel terkait KPOP atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Dipna Videlia Putsanra