Menuju konten utama

Kaesang: PSI Belum Tentu Dukung Gibran Jadi Cawapres Prabowo

Kaesang Pangarep bilang walaupun ada ikatan darah antara dirinya dengan Gibran, bukan berarti PSI mendukung Gibran jadi cawapres Prabowo Subianto.

Kaesang: PSI Belum Tentu Dukung Gibran Jadi Cawapres Prabowo
Ketum PSI Kaesang Pangarep saat memberikan keterangan pers di Bestdrip Coffee and Resto, Ciputat Raya, Pondong Pinang, Jakarta Selatan, Rabu (11/10/2023). tirto.id/Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep membantah mendukung Wali Kota Solo Rakabuming Raka yang merupakan kakak kandungnya menjadi bakal calon wakil presiden mendampingi Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

Hal itu disampaikan Kaesang saat jumpa pers dalam pertemuan dengan Solidaritas Merah Putih (Solmet) di Bestdrip Coffee Shop, Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Rabu (11/10/2023).

"Enggak. Siapa yang bilang begitu?. Saya cuma bilang arahnya ke manapun terserah. Balik lagi kepentingan saya di PSI," kata Kaesang di lokasi.

Kaesang mengatakan dirinya terlebih dahulu menyerap aspirasi dari internal PSI mulai dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) hingga Dewan Pimpinan Wilayah (DPW).

"Saya akan tanyakan aspirasi ke teman-teman PSI di DPP, DPC, DPW, semuanya mau mengarahnya ke mana," ucap Kaesang.

Putra bungsu Presiden Jokowi itu memastikan meskipun ada ikatan darah antara dirinya dengan Gibran, bukan berarti PSI mendukung Gibran menjadi pendamping Prabowo Subianto.

"Bukan berarti ketika ada pak walikota di situ, terus saya arahkan ke sana seperti itu, enggak begitu, bukan berarti saya mendukung," tutur Kaesang Pangarep.

Hingga kini, PSI belum memutuskan arah dukungan terhadap bakal capres tertentu. PSI akan mengumumkan dukungan bakal capres pada pekan depan.

"Capres, belum. Masih lama, masih seminggu," kata Kaesang di Bestdrip Coffee and Resto, Ciputat Raya, Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Rabu (11/10/2023).

Putra bungsu Presiden Jokowi itu mengaku tidak ada pertimbangan tertentu, sehingga PSI belum menentukan arah dukungan capres.

Pasalnya, kata dia, Pilpres masih Februari 2024 mendatang. Menurut Kaesang, tidak ada urgensi untuk buru-buru menentukan arah dukungan

Hingga kini, PSI belum memutuskan untuk mendukung salah satu pasangan calon presiden (capres) yang maju pada kontestasi politik tahun depan itu.

Semula, PSI sempat memberi dukungan kepada bakal calon presiden (capres) PDI Perjuangan (PDI-P) Ganjar Pranowo. Namun, belakangan dukungan itu ditarik dalam forum Kopi Darat Nasional (Kopdarnas) PSI yang digelar di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta, Selasa (22/8/2023).

Baca juga artikel terkait KAESANG PSI atau tulisan lainnya dari Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - Politik
Reporter: Fransiskus Adryanto Pratama
Penulis: Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Reja Hidayat