tirto.id - Presiden Joko Widodo kembali menekankan pentingnya teknologi bagi dunia militer. Ia mengatakan, lanskap ekonomi dan politik global terus bergerak, berubah, dan melanda semua negara.
Menurutnya, perubahan teknologi ikut memengaruhi perubahan dunia, dan militer harus bisa beradaptasi.
"Perubahan teknologi juga sekarang muncul setiap saat dan berubah-ubah sangat cepatnya. Oleh sebab itu, akademi militer harus mampu dan mau beradaptasi dengan situasi, dengan perubahan teknologi," kata Jokowi saat meresmikan Graha Utama Akademi Militer di Magelang, Jawa Tengah, Senin (29/1/2024).
Ia menilai, pelajaran teknologi, pengetahuan, mekanika, dan matematika perlu dipelajari. Hal ini tidak lepas dari munculnya beragam alat militer nirawak seperti pesawat tanpa awak, mobil tanpa awak, hingga persenjatan tanpa awak.
Jokowi mengaku senang tiba di Akademi Militer Magelang. Ia menilai, tempat tersebut merupakan tempat terbaik angkatan darat, tempat menempa mental, intelektual, hingga pembangunan ketangguhan prajurit.
Di saat yang sama, Jokowi mengapresiasi pembangunan Graha Utama Akademi Militer seluas 8.068 meter persegi. Menurutnya, fasilitas itu diharapkan tidak hanya digunakan untuk pendidikan akmil, melainkan juga kegiatan militer lain.
"Saya harap dengan penambahan fasilitas pendidikan ini Akmil Magelang akan semakin maju, menghasilkan semakin banyak prajurit yang tangguh dan profesional yang siap mendedikasikan kemampuan terbaiknya utk menjaga persatuan dan kedaulatan bangsa, mewujudkan kemajuan indonesia," kata Jokowi.
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Irfan Teguh Pribadi