Menuju konten utama

Jokowi Restui Kaesang Pangarep Jadi Ketua Umum PSI

Presiden Jokowi mengakui memberikan restu kepada anak bungsunya Kaesang Pangarep untuk menjadi Ketua Umum PSI.

Jokowi Restui Kaesang Pangarep Jadi Ketua Umum PSI
Presiden Joko Widodo menyampaikan pengarahan dalam Peresmian Pembukaan Kongres XXV Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Tahun 2023 di Istana Negara, Jakarta, Senin (25/9/2023). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/foc.

tirto.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku memberikan restu kepada Kaesang Pangarep untuk menjadi Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Hal itu disampaikan Jokowi usai Pembukaan Jambore Nasional Dai Desa Madani Parmusi, Cianjur, Selasa (26/9/2023).

"Ya minta doa restu orang tua. Ya saya restui [Kaesang jadi Ketua Umum PSI]," kata Jokowi sambil tertawa.

Jokowi pun tidak mau merespon lebih jauh terkait anak bungsunya yang bergabung di PSI. Dia yakin keputusan diambil Kaesang sudah dihitung risikonya.

"Kalau sudah berkeluarga sudah apalagi sudah punya istri, punya rumah sendiri ya harus tanggung jawab, harus mandiri apa yang sudah diputuskan pasti dihitung baik buruknya dihitung risikonya," ungkap Jokowi.

Sebelumnya, Kaesang Pangarep mengakui mendapatkan posisi menjadi Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) periode 2023-2028 karena privilege sebagai putra Presiden Joko Widodo (Jokowi). Hal itu disampaikan Kaesang di Djakarta Theater, Jakarta, Senin (25/9/2023).

Kaesang juga menuturkan ingin mengikuti jejak sang ayah untuk terjun ke dunia politik. Tidak hanya itu, dia juga sudah meminta izin kepada Jokowi untuk direstui dalam menempuh karier yang sama.

"Terus terang saya masuk politik ikuti bapak (Jokowi) saya sendiri. Beliau ini orang yang saya cintai dan hormati. Saya ingin mengikuti jejak beliau untuk berpolitik demi kebaikan," ungkapnya Kaesang.

Baca juga artikel terkait KAESANG PANGAREP GABUNG PSI atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Politik
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Intan Umbari Prihatin