Menuju konten utama

Jinu WINNER akan Debut Solo dengan Lagu Call Anytime Bersama MINO

Debut solo Jinu WINNER lewat lagu "Call Anytime".

Jinu WINNER akan Debut Solo dengan Lagu Call Anytime Bersama MINO
Jinu Winner. Instagram/xxjjjwww Sudah Diverifikasi

tirto.id - Jinwoo WINNER atau yang dikenal dengan Jinu akan debut solo dengan merilis lagu "Call Anytime" dan akan berkolaborasi dengan rekan satu grupnya, MINO. Hal tersebut diungkapkan YG Entertainment melalui unggahan poster di akun Instagram resmi mereka, @yg_ent_official pada Kamis (8/8/2019).

Dalam poster tersebut, Jinu menggunakan konsep sampul majalah dengan format majalah mode, sementara, Jinu tampil menakjubkan dengan mengenakan setelan jas berwarna pastel.

“Tujuan saya adalah untuk aktif sebanyak mungkin melalui album ini. Saya akan mencoba menampilkan diri saya kepada penggemar sebanyak mungkin,” ujar Jinu, seperti dikutip laman resmi YG Life.

Selain menjadi teman duet Jinu, MINO ternyata ikut serta dalam penulisan lirik dan penyusunan lagu "Call Anytime". "Call Anytime" merupakan lagu dengan genre pop dan lirik yang mengekspresikan emosi cinta yang sensual dengan diiringi riff gitar dan bass yang berirama.

MINO WINNER berpartisipasi dalam penulisan lirik dan penyusunan musik bersama produse YG Entertainment lainnya, yakni CHOICE37, ZAYVO dan HAE.

Lagu "Call Anytime" bakal dirilis lewat single album berjudul JINU’s HEYDAY dan akan diluncurkan pada 14 Agustus 2019 mendatang di situs musik Korea Selatan pada pukul 06.00 p.m KST, atau pukul 16.00 WIB.

YG Entertainment juga merilis cover single album JINU’s HEYDAY dengan 2 versi berbeda, yakni BOLD dan SOFT. Dalam versi BOLD, YG Entertainment menghadirkan Jinu dalam versi yang indah dengan balutan pakaian dan nuansa merah tua, sementara dalam versi SOFT, perusahaan mencoba menonjolkan sisi menyegarkan dari seorang Jinu.

Menurut akun Instagram YG Select, online shop resmi milik YG Entertainment, pre-order album fisik JINU’s HEYDAY sudah bisa dilakukan mulai tanggal 6 Agustus 2019 dan album fisik bakal dirilis secara resmi pada 19 Agustus 2019 mendatang.

Single album JINU’s HEYDAY bakal tersedia di situs YG Select Jepang, Inggris, Korea, Cina dan juga situs Amazon, YG Select Qoo10 (Singapura), Shopee (Taiwan) dan juga YG Select Tiki (Vietnam).

Satu jam sebelum lagu debut solonya dirilis, Jinu akan menggelar siaran langsung hitung mundur atau Countdown Live di saluran V Live.

Pada acara countdown live Jinu kemungkinan akan banyak menceritakan tentang album terbarunya, mulai dari daftar lagu yang dirilis, proses rekaman, hingga menayangkan behind the scene dari proses pengambilan gambar untuk video musik "Call Anytime".

Sebagaimana dilansir Xportsnews, dalam acara V Live kali ini, Jinu berencana untuk mengadakan fan service dan secara langsung membacakan berbagai pesan dukungan, harapan serta pertanyaan dari para penggemar yang telah dikirim sebelumnya melalui Naver Form.

Penggemar yang bisa mengajukan pertanyaan kepada Jinu adalah mereka yang telah mendaftar Naver Form untuk acara ini melalui pengumuman di fanclub resmi Winner Inner Circle dan saluran V App Channel Plus dengan batas waktu hingga tanggal 8 Agustus pukul 15.00 WIB.

Baca juga artikel terkait K-POP atau tulisan lainnya dari Maria Ulfa

tirto.id - Musik
Kontributor: Maria Ulfa
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Yantina Debora