Menuju konten utama

Jelang Wolves vs Chelsea, Sarri Bicara Soal Kontrak Eden Hazard

"Klub bersedia menandatangani  kontrak baru, tetapi terserah kepadanya (Eden Hazard)," kata Maurizio Sarri (6/12).

Jelang Wolves vs Chelsea, Sarri Bicara Soal Kontrak Eden Hazard
konferensi pers Maurizio Sarri, pelatih tim sepak bola Chelsea yang baru, di stadion Stamford Bridge di London, Rabu (18/7/2018). AP Photo / Kirsty Wigglesworth

tirto.id - Jelang pertandingan Liga Inggris antara Wolverhampton Wanderers vs Chelsea pada Kamis (6/12/2018) pukul 02.45 WIB, pelatih The Blues Maurizio Sarri berbicara tentang perpanjangan kontrak Eden Hazard. Menurut Sarri, Chelsea ingin Hazard bertahan, namun keputusan terakhir ada di tangan sang pemain.

"Klub bersedia secepatnya menandatangani kontrak baru, tetapi terserah kepadanya (Eden Hazard) apakah ingin memperbarui atau tidak," kata Sarri yang pernah menangani Napoli dikutip situs resmi klub, Rabu (6/12).

Eden Hazard yang bergabung dengan Chelsea sejak 2012 tercatat sudah mempersembahkan gelar Liga Eropa 2013, juga Liga Inggris 2015 dan 2017 untuk The Blues. Ia terus mendapatkan tempat di tim inti, meski klub London tersebut sudah berganti beberapa pelatih, seperti Jose Mourinho, Antonio Conte, hingga Sari.

Menurut Sarri, sudah ada diskusi antara klub dan manajer Hazard. Dengan demikian, jika ada sesuatu yang baru tentang kontrak, klub akan segera memberikan kepastian terkait masa depan mantan pemain Lille itu.

"Saya tidak dapat berbicara dengan mereka (pemain) tentang kontrak baru setiap hari. Itu bukan pekerjaan saya. Klub dan manajer harus mendiskusikannya dan mencari solusi terbaik," tambah pelatih berusia 59 tahun itu.

Sebelumnya, pada awal musim, Eden Hazard pernah dikaitkan dengan Real Madrid. Saat itu dia mengatakan tentang keinginannnya suatu saat bisa membela Los Galacticos. Katanya ketika itu, Los Blancos yang merupakan klub idamannya sejak kecil, adalah klub terbaik di dunia.

"Real Madrid klub terbaik di dunia. Saya tidak ingin berbohong. Klub itu adalah mimpi saya sejak masih kecil. Saya tidak ingin membicarakan hal ini setiap hari, tetapi kami akan berbicara tentang masa depan saya secepat mungkin," kata Hazard dikutip The Guardian pada 8 Oktober 2018.

Hazard yang saat ini berusia 27 tahun, pernah mengatakan kepada Sky Sport bahwa saat itu pikirannya terpecah. Jika jadi pindah ke Madrid, maka ia tak ingin bernasib sama seperti Thibaut Courtois, yang menurutnya 'dipaksa' pindah.

Musim 2018/2019, Eden Hazard menjadi pemain inti bagi Maurizio Sarri. Sejauh ini, menurut catatan Whoscored, dia sudah tampil dalam 13 laga di Liga Inggris. Selain telah menciptakan tujuh gol, lima assist juga sudah Hazard berikan untuk The Blues.

Sementara di Liga Eropa, pemain yang turut membela Belgia di Piala Dunia 2018 itu sudah turun dalam dua kali pertandingan dengan satu di antaranya sebagai pemain pengganti.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Penulis: Beni Jo
Editor: Beni Jo