Menuju konten utama

Jelang SEA Games, Seluruh Atlet dan Ofisial Wajib Vaksin Polio

Aturan wajib vaksinasi polio ini dikeluarkan langsung oleh Kementerian Kesehatan Filipina.

Jelang SEA Games, Seluruh Atlet dan Ofisial Wajib Vaksin Polio
Menteri Pemuda dan Olahraga Zainuddin Amali mengikuti rapat kerja dengan Komisi X DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (7/11/2019). ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/ama.

tirto.id - Menjelang gelaran pesta olahraga Asia Tenggara, SEA Games 30 November 2019 mendatang, seluruh kontingen termasuk dari Indonesia wajib mendapat vaksin polio. Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Zainudin Amali menyebut aturan wajib vaksinasi polio ini dikeluarkan langsung oleh Kementerian Kesehatan Filipina.

"Dari Kemenkes Filipina mewajibkan seluruh wisatawan yang datang untuk vaksin, ini karena sedang maraknya virus polio menyebar di sana, jadi mereka tidak ingin pendatang ikut tertular. Sebenarnya bukan cuma atlet dan ofisial, suporter dan media yang ingin mendukung ke sana juga wajib punya sertifikat vaksin," kata Amali di Hotel Sultan, Jakarta, Jumat (8/11/2019).

Amali sendiri, yang berencana mendampingi langsung kontingen Indonesia ke Filipina, telah menerima vaksin bersama 72 atlet dan ofisial timnas sepakbola Indonesia pada Jumat (8/11/2019) sore.

"Saya meminta tolong ini juga, agar media menyebarkan. Karena kasihan kalau nanti ada suporter datang ke Filipina mau dukung tapi belum vaksin, nanti pasti tidak boleh masuk," imbuhnya.

Hadir langsung mendampingi Amali untuk menerima vaksin adalah Ketua Umum PSSI, Komjen Pol Mochamad Iriawan dan Ketua National Olympic Comittee (NOC), Raja Sapta Oktohari.

Vaksin untuk para atlet dan ofisial Indonesia difasiltasi langsung oleh Kementerian Kesehatan, Bio Farma, dan Kimia Farma.

"Kepada para pemain, saya ingatkan untuk waspada karena virus bisa menular terutama lewat mulut. Dan semua itu bisa terjadi kalau tidak berjati-hati menjaga kebersihan, termasuk kebersihan tangan. Perlu diketahui bahwa polio itu yang diserang otot, sangat fatal untuk atlet olahraga," ujar Kepala Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) Mintohardjo, dr Kolonel Laut Wiweka yang mewakili Kemenkes dalam sesi vaksinasi hari ini.

Menurut Wiweka, hingga hari ini sudah lebih dari 600 atlet dan ofisial Indonesia dari berbagai cabang telah divaksin.

Baca juga artikel terkait SEA GAMES 2019 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Gilang Ramadhan