Menuju konten utama

Jelang Lebaran 2022, Baru 36 Juta Orang yang Dapatkan Booster

Pemerintah berharap angka vaksinasi booster meningkat 30 persen hingga akhir Mei 2022.

Jelang Lebaran 2022, Baru 36 Juta Orang yang Dapatkan Booster
Petugas menyuntikkan vaksin COVID-19 dosis ketiga (booster) pada Vaksinasi Booster Presisi Ditreskrimum Polda Metro Jaya di halaman Masjid Istiqlal, Jakarta, Selasa (5/4/2022). ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/hp.

tirto.id - Pemerintah melalui Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia mengungkapkan bahwa sampai saat ini masih 36 juta orang yang sudah mendapatkan dosis ketiga (booster) vaksin COVID-19 menjelang Lebaran 2022.

“Baru 36 juta [orang] ya yang mendapatkan vaksinasi [booster],” tutur Juru Bicara Vaksinasi COVID-19 Kemenkes, Siti Nadia Tarmizi kepada Tirto, Rabu (27/4/2022).

Kemudian dia menyebut tak ada target khusus vaksinasi booster untuk mudik tahun ini. Pemerintah hanya berharap agar akhir Mei 2022 angka yang memperoleh booster bisa naik 30 persen dan vaksinasi dosis lengkap atau dua dosis vaksin COVID-19 dapat tercapai minimal 70 persen pada bulan Juni mendatang.

‘Tidak ada target khusus untuk mudik, kita berharap akhir Mei 30 persen booster tercapai dan vaksinasi dosis lengkap minimal 70 persen masyarakat sudah tercapai di bulan Juni 2022,” kata Nadia.

Sebelumnya, Sekretaris Direktorat Jenderal Kesehatan Masyarakat Kemenkes itu menyebut terdapat peningkatan laju vaksinasi ketiga ini sebesar 300 ribu hingga 400 ribu menjelang mudik Lebaran 2022.

Kemudian, ada pula program vaksinasi Covid-19 secara door to door dan layanan vaksinasi pada malam hari. Program tersebut merupakan hasil kerja sama dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri), dan Badan Intelijen Negara (BIN).

Door to door maksudnya vaksinasi ke rumah-rumah. Terus ada layanan vaksinasi malam hari,” terang Nadia.

Dia berharap vaksinasi booster akan memberikan perlindungan tambahan kepada diri seseorang serta akan melindungi keluarga dan kerabat.

“Terutama di masa mudik dan liburan ini yang pasti akan meningkatkan mobilitas dan aktivitas masyarakat,” pungkas Nadia.

Baca juga artikel terkait VAKSIN COVID-19 atau tulisan lainnya dari Farid Nurhakim

tirto.id - Kesehatan
Reporter: Farid Nurhakim
Penulis: Farid Nurhakim
Editor: Restu Diantina Putri