Menuju konten utama
Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Vietnam vs Indonesia Leg 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Vietnam vs Indonesia leg 2 atau matchday 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Selasa (26/3/2024) malam. Cek link live streaming & jam tayang.

Jadwal Vietnam vs Indonesia Leg 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memberikan arahan kepada pemain saat melawan tim Vietnam pada pertandingan lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (21/3/2024). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.

tirto.id - Jadwal Vietnam vs Indonesia leg 2 atau matchday 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, akan berlangsung pada Selasa, 26 Maret 2024, mulai pukul 19.00 WIB. Jalannya pertandingan dari Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, dapat ditonton via siaran langsung RCTI serta live streaming Vision+.

Timnas Vietnam yang menelan kekalahan di tangan Indonesia dari hasil matchday 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona AFC, dipastikan bakal berupaya keras melakukan pembalasan ketika bermain di kandang sendiri. Hasil pertandingan matchday 4 antara Vietnam vs Indonesia bakal krusial untuk peluang lolos ke putaran 3 (round 3) bagi masig-masing tim.

Saat ini Timnas Vietnam menduduki peringkat 3 di klasemen Grup F Pra Piala Dunia 2026 Zona Asia, dengan mengantongi 3 poin. Sementara Timnas Indonesia menempati posisi 2, dengan koleksi 4 poin. Secara matematis, jika Tim Garuda bisa mencuri poin dari pertandingan di Stadion Nasional My Dinh, sudah menjadi hasil yang cukup bagus.

Kendati demikian Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong diprediksi bakal tetap berupaya meraih kemenangan, untuk semakin memperlebar peluang lolos ke babak berikutnya. Jika sekali lagi menang atas Vietnam, maka Tim Garuda hanya tinggal membutuhkan 1 kemenangan lagi, yakni saat laga home melawan Filipina dan Irak bulan Juni 2024 mendatang.

Jadwal Vietnam vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Dikutip dari laman The Thao 247, Philippe Troussier selaku pelatih Timnas Vietnam mengaku kecewa terhadap kekalahan pada matchday 3. Padahal menurut Troussier, di babak pertama The Golden Star Warriors (julukan Timnas Vietnam) mampu tampil dominan, meski gagal menciptakan peluang matang.

Kendati begitu, ia menegaskan timnya bakal tetap berusaha keras untuk melaju ke babak berikutnya di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona AFC. Terlebih pada matchday 4, kubu Vietnam akan bertindak sebagai tuan rumah.

"Kami kecewa dengan hasil hari ini, namun para pemain melakukannya dengan baik, dengan strategi yang saya terapkan. Saya yakin para pemain tidak akan menyerah, hingga laga final kualifikasi Piala Dunia,” kata Philippe Troussier.

Di sisi lain, Timnas Indonesia sejatinya bermain tidak terlalu baik, terutama ketika babak pertama. Shin Tae-yong selaku juru taktik Timnas Indonesia menyebut beberapa pemain baru, seperti Nathan Tjoa-A-On dan Jay Idzes, masih perlu proses beradaptasi.

Kendati demikian Shin Tae-yong juga memuji performa Jay Idzes, yang bermain solid di laga debutnya. Bek tengah milik klub Venezia (Liga Italia-Serie B) tersebut sanggup menggantikan posisi Jordi Amat yang masih terbelit cedera. STY berharap Jay bisa bermain konsisten di laga berikutnya.

“Untuk Jay terlihat sangat baik. Nathan hanya dimainkan di babak pertama, karena memang belum adaptasi dengan cuaca dan waktu Indonesia di sini. Jadi hanya dimainkan di babak pertama. Untuk kedua pemain, saya melihat sangat baik,” kata Shin Tae-yong, dikutip dari Antara.

Duel Vietnam vs Indonesia leg 2 alias matchday 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, menjadi bagian dari 3 laga terakhir di Grup F bagi Merah Putih. Timnas Indonesia wajib memaksimalkan pertandingan tersebut jika ingin lolos ke Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Prediksi Susunan Pemain Vietnam vs Indonesia

Timnas Vietnam diperkirakan tidak banyak mengubah komposisi pemain. Skema 5-3-2 diprediksi tetap jadi andalan The Golden Star Warriors, dengan Nguyen Van Toan dan Nguyễn Đình Bắc di lini depan.

Sementara Timnas Indonesia diprediksi bakal memberi kesempatan kepada pemain naturalisasi baru, Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen. Tak tertutup kemungkinan kedua pemain tersebut langsung turun sebagai starter.

Vietnam (5-3-2): Filip Nguyen; Pham Xuan Mạnh, Bui Hoang Viet Anh, Bui Tien Dũng, Van Luan Pham, Vo Minh Trọng; Đỗ Hùng Dũng, Nguyễn Thái Sơn, Nguyễn Hoàng Đức; Nguyen Van Toan, Nguyễn Đình Bắc. Pelatih: Philipe Troussier.

Indonesia (3-4-3): Adi Satryo; Rizky Ridho Ramadhani, Jay Idzes, Justin Hubner; Yakob Sayuri, Thom Haye, Ivar Jenner, Pratama Arhan; Marselino Ferdinan, Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen. Pelatih: Shin Tae-yong.

Head to Head (H2H) Vietnam vs Indonesia

Dari sisi head to head (H2H) Timnas Indonesia lebih baik dalam 5 pertemuan terakhir kontra Vietnam. Garuda menorehkan 2 kemenangan yang dapat dari hasil 2 laga terkini. Sementara 2 laga berakhir imbang, dan 1 laga menjadi milik Vietnam.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Vietnam vs Indonesia

  • 21/03/24: Indonesia vs Vietnam 1-0
  • 19/01/24: Vietnam vs Indonesia 0-1
  • 09/01/23: Vietnam vs Indonesia 2-0
  • 06/01/23: Indonesia vs Vietnam 0-0
  • 15/12/21: Indonesia vs Vietnam 0-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Vietnam

  • 21/03/24: Indonesia vs Vietnam 1-0
  • 24/01/24: Irak vs Vietnam 3-2
  • 19/01/24: Vietnam vs Indonesia 0-1
  • 14/01/24: Jepang vs Vietnam 4-2
  • 09/01/24: Kirgistan vs Vietnam 2-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Indonesia

  • 21/03/24: Indonesia vs Vietnam 1-0
  • 28/01/24: Australia vs Indonesia 4-0
  • 24/01/24: Jepang vs Indonesia 3-1
  • 19/01/24: Vietnam vs Indonesia 0-1
  • 15/01/24: Indonesia vs Irak 1-3

Live Streaming Vietnam vs Indonesia Leg 2 di RCTI & Vision+

Apabila tidak ada perubahan, live streaming Vietnam vs Indonesia leg 2 dalam jadwal matchday 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona AFC bisa ditonton live RCTI dan Vision+. Pertandingan ini diagendakan pada Selasa (26/3/2024), jam tayang mulai pukul 19.00 WIB.

Untuk menonton tayangan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona AFC di Vision+, Anda dapat berlangganan paket terlebih dahulu. Terdapat sejumlah pilihan paket langganan Vision+ dengan harga dan durasi yang bervariasi.

Link Live Streaming Vietnam vs Indonesia - Soccer Channel (Vision+)

*Jadwal Vietnam vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona AFC dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2026 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama