Menuju konten utama
Jadwal US Open 2021 Hari Ini

Jadwal Tenis US Open 2021: Live Streaming TV, Cara Nonton, Final

Jadwal tenis US Open 2021 live streaming Vidio dimulai 30 Agustus, final 12 September. Daftar unggulan: Djokovic, Tsitsipas (putra), Halep, Osaka (putri).

Jadwal Tenis US Open 2021: Live Streaming TV, Cara Nonton, Final
Petenis Serbia Novak Djokovic mencium piala US Open setelah mengalahkan petenis Argentina Juan Martin de Potro dalam babak final turnamen tenis US Open 2018 di USTA Billie Jean King National Tennis Center, New York, Amerika Serikat, Minggu (9/9/2018). ANTARA FOTO/REUTERS/Robert Deutsch-USA TODAY Sports

tirto.id - Turnamen tenis US Open 2021 sesuai jadwal akan berlangsung sejak Senin, 30 Agustus hingga final pada Minggu, 12 September 2021 di USTA Billie Jean King National Tennis Center, New York. Kejuaraan tenis kategori Grand Slam yang diisi oleh Novak Djokovic dan Naomi Osaka tersebut dapat disaksikan melalui live streaming Vidio.

Turnamen US Open 2021 menjadi turnamen tenis kategori Grand Slam terakhir yang berlangsung pada 2021. Namun, 2 atlet papan atas di nomor tunggal putra yakni Rafael Nadal dan Roger Federer, harus absen karena mengalami cedera.

Situasi itu pun membuat Novak Djokovic berpeluang melampaui jumlah trofi Grand Slam yang dimiliki Nadal dan Federer. Sejauh ini, 3 petenis terbaik di nomor tunggal putra tersebut memiliki 20 gelar Grand Slam.

Di babak pertama nomor tunggal putra, Novak Djokovic akan menghadapi Holger Vitus Nodskov Rune, yang melaju ke babak utama via jalur kualifikasi. Laga digelar pada Rabu (1/9/2021) pukul 06.00 WIB. Undian itu menguntungkan Djokovic yang menempati unggulan pertama.

Kendati begitu, Djokovic tidak boleh meremehkan Rune. Pasalnya, pemain 18 tahun tersebut memiliki semangat tinggi untuk melaju jauh di US Open 2021 yang jadi turnamen Grand Slam pertamanya.

Rune percaya diri bisa memberi perlawanan kepada Djokovic. Ia menyebut pertandingan di babak kualifikasi menunjukkan dia layak lolos ke babak utama dan menghadapi pemain terbaik di dunia.

"Saya akan menghadapi seorang legenda. Tapi, saya yakin saya memiliki kualitas untuk menghadapi semua orang di turnamen. Menghadapi Djokovic, akan menjadi pertandingan yang sangat menarik bagi saya," kata Rune Dikutip dari situs web resmi ATP.

Sementara itu, persaingan lebih sengit akan terjadi di nomor tunggal putri, meski petenis andalan tuan rumah Serena Williams, absen dari turnamen US Open 2021. Pasalnya, juara bertahan Naomi Osaka, yang sempat absen dari kejuaraan WTA karena masslah psikologis akan kembali tampil.

Selain Naomi, tunggal putri nomor 1 dunia Ashleigh Barty (Australia), dan Simona Halep (Romania), juga ambil bagian. Halep dan Naomi yang berada dalam 1 pot berpeluang berhadapan di babak semifinal jika berhasil mengalahkan lawan-lawannya.

Daftar Unggulan US Open 2021

Berikut ini daftar unggulan nomor tunggal putra dan putri di US Open 2021.

Tunggal Putra

  1. Novak Djokovic (Serbia)
  2. Daniil Medvedev (Rusia)
  3. Stefanos Tsitsipas (Yunani)
  4. Alexander Zverev (Jerman)
  5. Andrey Rublev (Rusia)
  6. Matteo Berrettini (Italia)
  7. Denis Shapovalov (Kanada)
  8. Casper Ruud (Norwegia)
  9. Pablo Carreño Busta (Spanyol)
  10. Hubert Hurkacz (Polandia)
  11. Diego Schwartzman (Argentina)
  12. Félix Auger-Aliassime (Kanada)
  13. Jannik Sinner (Italia)
  14. Alex de Minaur (Australia)
  15. Grigor Dimitrov (Bulgaria)
  16. Cristian Garín (Chile)
  17. France Gaël Monfils (Perancis)
  18. Roberto Bautista Agut (Spanyol)
  19. John Isner (AS, gugur di ronde 1)
  20. Lorenzo Sonego (Italia)
  21. Aslan Karatsev (Rusia)
  22. Reilly Opelka (AS)
  23. Ugo Humbert (Perancis, gugur di ronde 1)
  24. Daniel Evans (Britania Raya)
  25. Karen Khachanov (Rusia)
  26. Cameron Norrie (Britania Raya)
  27. David Goffin (Belgia)
  28. Fabio Fognini (Italia)
  29. Alejandro Davidovich Fokina
  30. Marin Čilić (Kroasia, gugur di ronde 1)
  31. Alexander Bublik (Kazakhstan)
  32. Filip Krajinović (Serbia)

Tunggal Putri

  1. Ashleigh Barty (Australia)
  2. Aryna Sabalenka (Belarusia)
  3. Naomi Osaka (Jepang)
  4. Karolína Plíšková (Ceko)
  5. Elina Svitolina (Ukraina)
  6. BiancaAndreescu (Kanada)
  7. Iga Świątek (Polandia)
  8. Republic Barbora Krejčíková (Ceko)
  9. Garbiñe Muguruza (Spanyol)
  10. Petra Kvitová (Ceko)
  11. Belinda Bencic (Swiss)
  12. SimonaHalep (Romania)
  13. Jennifer Brady (AS, mundur)
  14. Anastasia Pavlyuchenkova (Rusia)
  15. Elise Mertens (Belgia)
  16. Angelique Kerber (Jerman)
  17. Maria Sakkari (Yunani)
  18. Victoria Azarenka (Belarusia)
  19. Elena Rybakina (Kazakhstan)
  20. Ons Jabeur (Tunisia)
  21. Coco Gauff (AS)
  22. Karolína Muchová (Ceko)
  23. Jessica Pegula (AS)
  24. Paula Badosa (Spanyol)
  25. Daria Kasatkina (Rusia)
  26. Danielle Collins (AS)
  27. Jeļena Ostapenko (Latvia, mundur)
  28. Anett Kontaveit (Estonia)
  29. Veronika Kudermetova (Rusia)
  30. Petra Martić (Kroasia)
  31. Yulia Putintseva (Kazakhstan, mundur)
  32. Ekaterina Alexandrova (Rusia)

Jadwal Lengkap US Open 2021

Selain nomor tunggal putra dan tunggal putri kejuaraan tenis US Open 2021 juga bakal menggelar turnamen untuk nomor ganda putra, ganda putri dan ganda campuran mulai 30 Agustus 2021. Berikut adalah jadwal lengkapnya.

Jadwal US Open 2021

Ronde 1: 30-31 Agustus 2021

Ronde 2: 1-2 September 2021

Ronde 3: 3-4 September 2021

Babak 16 Besar: 5-6 September 2021

Perempat Final: 7-8 September 2021

Semi Final Tunggal Putri: 9 September 2021

Semi Final Tunggal Putra dan Final Ganda Putra:10 September 2021

Final Ganda Campuran dan Tunggal Putri: 11 September 2021

Final Ganda Putri dan Final Tunggal Putra: 12 September 2021

Cara Nonton US Open 2021 di Vidio

Sejumlah laga US Open 2021 dapat sisaksikan melalui live streaming Vidio. Pemirsa dapat berlangganan paket Vidio Premier untuk menyaksikan pertandingan menarik turnamen kelas Grand Slam tersebut.

Biaya langganan paket Vidio Premier adalah Rp19.000 per minggu, Rp29.000 per bulan, atau Rp199.000 per tahun. Selain US Open 2021 Anda juga dapat mengakses siaran premium lainnya di Vidio seperti tayangan sepak bola Serie A, LaLiga, dan Ligue 1.

LIVE STREAMING US OPEN 2021 DI VIDIO

Baca juga artikel terkait US OPEN 2021 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus