Menuju konten utama

Jadwal Tayang Drachin Eat Run Love Eps 15-21 & Spoilernya

Jadwal tayang Drachin Eat Run Love episode 15-21 sub Indo rilis tanggal berapa? Cek spoiler episode terbaru Eat Run Love.

Jadwal Tayang Drachin Eat Run Love Eps 15-21 & Spoilernya
Drama China Eat Run Love. FOTO/mydramalist

tirto.id - Jadwal episode 15 hingga 21 drama China (drachin) Eat RunLove tayang pada 14-17 April 2025. Episode terbaru Eat Run Love yang mengisahkan perjuangan Gan Yang dan Ding Zhi Tong ini dapat ditonton lengkap beserta takarir (subtitle) bahasa Indonesia di platform Youku TV.

Drachin Eat Run Love yang mengusung genre romansa ini pertama kali tayang pada 8 April 2025 lalu. Drama yang mengadaptasi novel karya karya Chen Zhi Yao berjudul A Billion Dollar Romance ini direncanakan bakal berlangsung selama 28 episode.

Eat Run Lovedisutradarai oleh Yu Chung Chung. Skenario naskahnya ditulis oleh Ji Yuan Yuan. Drama ini dibintangi oleh Chen Feiyu (berperan sebagai Gan Yang) dan Sabrina Zhuang (berperan sebagai Ding Zhi Tong).

Alur drachin ini berfokus pada hubungan antara Ding Zhi Tong, seorang wanita pekerja keras yang fokus pada karier, yang memiliki hubungan yang rumit dengan Gan Yang, pria ceria dari latar belakang berbeda.

Meskipun cinta mereka berkembang, perbedaan status sosial dan tekanan finansial menyebabkan perpisahan. Sekitar 10 tahun kemudian, mereka bertemu kembali dalam dunia bisnis, menghadapi konflik dan perasaan yang belum selesai.

Spoiler Drachin Eat Run Love Episode Terbaru

Gan Yang adalah seorang mahasiswa populer yang dikenal karena pesona dan kekayaannya. Ia jatuh cinta pada pandangan pertama kepada Ding Zhitong, seorang gadis yang sering kali bertingkah ceroboh, namun memiliki hati yang tulus.

Awalnya, Ding Zhitong tidak ingin terlibat dalam hubungan asmara. Tetapi, kepribadian ceria Gan Yang perlahan-lahan meluluhkan hatinya. Mereka berasal dari latar belakang sosial yang sangat berbeda, keduanya menjalin hubungan yang erat dan serasi. Percikan asmara antara keduanya semakin kuat, hingga akhirnya Ding Zhitong memutuskan untuk membuka hati dan berpacaran dengan Gan Yang.

Sayangnya, kenyataan dalam hidup mulai menguji ketahanan cinta mereka. Perbedaan kondisi ekonomi menjadi beban yang semakin terasa saat mereka menghadapi dunia kerja dan tekanan sosial yang lebih kompleks.

Situasi semakin rumit saat bisnis keluarga Gan Yang mengalami kebangkrutan. Dalam upaya melindungi harga dirinya, Gan Yang memilih untuk menyembunyikan kebenaran tersebut. Ia bahkan memutuskan hubungannya dengan Ding Zhitong tanpa penjelasan.

Hal ini membuat Ding Zhitong salah paham dan menganggap dirinya ditinggalkan begitu saja. Rasa sakit yang mendalam mengubah sikapnya dan menumbuhkan kebencian terhadap Gan Yang.

Sepuluh tahun berlalu, takdir mempertemukan mereka kembali dalam dunia bisnis. Kini, Ding Zhitong telah menjadi wanita yang lebih kuat dan profesional. Ia ditugaskan untuk membujuk perusahaan milik Gan Yang agar melakukan investasi. Pertemuan kembali ini memunculkan kembali luka lama, pertentangan antara cinta yang belum padam dan kebencian akibat kesalahpahaman masa lalu.

Di tengah persaingan profesional dan emosi yang belum terselesaikan, kedua insan tersebut dihadapkan pada pertanyaan besar, apakah cinta yang dulu pernah ada masih bisa bertahan dan menyembuhkan semua luka, ataukah masa lalu akan terus menjadi tembok yang memisahkan mereka selamanya?

Jadwal Tayang Eat Run Love Episode 15-21 Sub Indo

Drachin Eat Run Love ditayangkan di platform Youku dengan update episode secara berkala. Pada pekan lalu, drama ini merilis episode pertama hingga 14. Berikut jadwal tayang Eat Run Love episode 15 hingga 21 yang merentang sepanjang pekan ini, dengan update 2 episode setiap harinya.

  • Episode 15 tayang pada Senin, 14 April 2025
  • Episode 16 tayang pada Senin, 14 April 2025
  • Episode 17 tayang pada Selasa, 15 April 2025
  • Episode 18 tayang pada Selasa, 15 April 2025
  • Episode 19 tayang pada Rabu, 16 April 2025
  • Episode 20 tayang pada Rabu, 16 April 2025
  • Episode 21 tayang pada Kamis, 17 April 2025

Link Nonton Eat Run Love Eps 15-21 Sub Indo

Nonton drachin Eat Run Love episode terbaru, yaitu 15 hingga 21, dapat dilakukan melalui Youku TV. Anda dapat memilih subtitle dalam bahasa Indonesia, Melayu, Inggris, Vietnam, Thailand, atau Spanyol. Di samping itu, Anda juga dapat menikmati drama ini dengan kualitas 480P, 560P, atau 1080P.

Tautan episode 15-21 drama Eat Run Love ada di bawah ini.

Link Nonton Eat Run Love Eps 15-21 Sub Indo

Baca juga artikel terkait DRAMA CHINA atau tulisan lainnya dari Chyntia Dyah Rahmadhani

Kontributor: Chyntia Dyah Rahmadhani
Penulis: Chyntia Dyah Rahmadhani
Editor: Fitra Firdaus