Menuju konten utama

Jadwal Siaran Live Olimpiade 2020 Indosiar: Bola, Voli, & Badminton

Jadwal siaran langsung Olimpiade 2020 Tokyo di Indosiar meliputi badminton, sepak bola, & bola voli. Live streaming bisa via Vidio, gratis dan berbayar.

Jadwal Siaran Live Olimpiade 2020 Indosiar: Bola, Voli, & Badminton
Warga berdiri di sebelah papan iklan Olimpiade Tokyo 2020 yang ditunda hingga 2021 akibat pandemi virus corona (COVID-19) di Tokyo, Jepang, Sabtu (10/7/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Fabrizio Bensch/AWW/djo

tirto.id - Olimpiade 2020 yang digelar pada 21 Juli hingga 8 Agustus 2021 dapat ditonton melalui siaran langsung Indosiar. Selain menayangkan 8 cabang olahraga (cabor) yang diikuti oleh kontingen Indonesia yaitu badminton, angkat besi, atletik, dayung (rowing), menembak, panahan, renang, dan selancar (surfing), Indosiar juga bakal menyuguhkan persaingan sengit di sepak bola dan voli.

"Indosiar akan menayangkan 8 cabang olahraga yang diikuti Kontingen Indonesia, antara lain bulu tangkis, angkat besi, atletik, dayung, menembak, panahan, renang, dan surfing," terang Direktur Programming Surya Citra Media (SCM), Harsiwi Achmad dalam rilis yang diterima oleh Tirto.id.

Secara khusus Indosiar akan menyiarkan seluruh pertandingan bulu tangkis yang dimainkan kontingen Indonesia secara live. Ini terhitung sejak Sabtu (24/7/2021) hingga 2 Agustus 2021.

Kontingen Merah-Putih bakal turun di semua nomor badminton. Ada Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting (tunggal putra), Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Marcus Gideon/Kevin Sanjaya (ganda putra), Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri), Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri), hingga Praven Jordan/Melati Daeva Oktavianti (ganda campuran).

Sementara itu, di cabor panahan, Indonesia menurunkan Riau Ega Agatha, Arif Dwi Pangestu, dan Alviyanto Prastyadi untuk nomor individual putra sekaligus nomor tim putra. Di nomor tunggal putri, ada Diananda Choirunisa. Sementara itu, nomor tim campuran memiliki gabungan Riau Ega dan Diananda.

Untuk cabor atletik, ada nama Lalu Muhammad Zohri yang turun di nomor 100 meter putra dan Alvin Tehupeiory di nomor 100 meter putri. Sementara itu, di cabor dayung, ada Melani Putri dan Mutiara Rahma Putri yang tampil di double sculls kelas ringan putri.

Vidya Rafika Toyyiba menjadi andalan Indonesia di cabor menembak. Ia turun dalam 2 nomor sekaligus, yaitu 10 m air rifle dan 50 m rifle 3 positions. Sementara itu, Rio Waida jadi harapan di nomor shortboard putra cabor surfing (selancar).

Indonesia punya 2 wakil di cabor renang, yaitu Aflah Fadlan Prawira yang berlaga di nomor gaya bebas 400 meter putra dan gaya bebas 1500 meter putra. Selain dia ada Azzahra Permatahani yang tampil di nomor individual medley 400 meter putri.

Terakhir di cabor angkat besi, 5 atlet terbaik dijagokan. Selain Eko Yuli Irawan (61 kg putra), ada Deni (67 kg putra), Rahmat Erwin Abdullah (73 kg putra), Windy Cantika Aisah (49 kg putri), dan Nurul Akmal (+87 kg putri).

Tidak hanya menayangkan pertandingan atlet Indonesia, Indosiar memberikan porsi khusus untuk laga live dan delay cabor sepak bola pilihan dalam rentang Kamis (22/7/2021) hingga 7 Agustus 2021.

Dalam Olimpiade 2020 ini, ada 16 tim putra yang bersaing untuk mendapatkan medali emas. Mereka termasuk juara bertahan Brasil, tim kuat Eropa Perancis dan Spanyol, hingga wakil Asia seperti Jepang dan Korea Selatan.

Cabor lain yang akan ditayangkan oleh Indosiar adalah bola voli. Ada total 9 pertandingan dapat ditonton sejak babak perempat final, semifinal, hingga final pada 3 hingga 8 Agustus 2021.

Penayangan Olimpiade 2020 di Indosiar tidak terlepas dari posisi Emtek Group sebagai Official Broadcaster Olimpiade Tokyo 2020. Emtek Group menyuguhkan ajang multiolahraga ini tidak hanya melalui TV teresterial INDOSIAR dan O Channel, tetapi juga lewat layanan over the top (OTT) VIDIO baik gratis maupun berbayar dengan 12 channel tambahan, ditambah channel Champions TV 1, 2 dan 3 yang dikelola IEG (Indonesia Entertainment Group).

Streaming eksklusif Olimpiade Tokyo 2020, akan melanjutkan hingar bingar penggemar olahraga setelah VIDIO menyajikan serangkaian tayangan olah raga terbaik seperti Copa Amerika dan Final NBA. Untuk beberapa pertandingan berbayar, VIDIO bekerjasama dengan Telkomsel untuk memberikan akses GRATIS khusus pelanggan Telkomsel”, papar Hermawan Sutanto, selaku Chief Operating Ofiicer VIDIO.

Jadwal Siaran Langsung Cabor Olimpiade 2020 di Indosiar

Berikut jadwal pertandingan cabor Olimpiade 2020 yang sebagian di antaranya tayang di Indosiar.

Nama Cabor Jadwal Keterangan
Badminton 24 Juli - 2 Agustus
Sepak Bola 22 Juli - 7 Agustus
Bola Voli 24 Juli - 8 Agustus hanya babak gugur (mulai perempat final)
Dayung 23 - 30 Juli
Renang 25 Juli - 7 Agustus
Atletik 31 Juli - 1 Agustus

(100m putra & putri)

Surfing/Selancar 25-28 Juli
Angkat Besi 24 Juli - 4 Agustus
Panahan 23 - 31 Juli
Menembak 24 Juli - 2 Agustus

Baca juga artikel terkait OLIMPIADE 2020 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya