tirto.id - Jadwal siaran langsung Timnas U17 Indonesia vs India pada Minggu, 25 Agustus 2024 pukul 18.30 WIB tayang melalui TV nasional Indosiar. Laga pertama dari 2 laga uji coba yang digelar di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, ini juga dapat ditonton melalui live streaming Vidio.
Timnas U17 Indonesia tengah bersiap jelang Kualifikasi Piala Asia AFC U17 2025 yang bergulir di Farwaniya, Kuwait pada 23-27 Oktober 2024. Garuda Muda bakal menghadapi lawan tangguh di Grup G seperti Australia dan tuan rumah Kuwait, di samping Kepulauan Mariana Utara.
Timnas U17 Indonesia punya target lolos putaran final AFC U17 2025. Untuk mewujudkan hal tersebut, jalan paling mudah adalah menjadi juara Grup G alias sapu bersih kemenangan. Namun, jika gagal, Garuda Muda mesti mengamankan status runner-up dengan poin sebanyak mungkin.
Dalam Kualifikasi AFC U17 2025, terdapat 15 tiket yang diperebutkan dari 10 grup. Para juara grup otomatis melaju ke putaran final. Sementara itu, 5 runner-up terbaik, juga berhak lolos. Sebaliknya, 5 runner-up dengan poin terburuk, akan tereliminasi.
Jadwal Siaran Langsung Timnas U17 Indonesia vs India
Untuk persiapan menjelang Kualifikasi AFC U17 2025, Timnas U17 Indonesia akan menjalani pemanasan terlebih dahulu. Lawan mereka adalah wakil Asia Selatan, India U17. Laga akan digelar 2 kali, yaitu pada Minggu (25/8) diikuti leg kedua pada Selasa (27/8).
Saat ini, skuad Timnas U17 Indonesia terdiri dari 31 pemain. Ini terjadi setelah pelatih Nova Arianto mencoret 3 nama, yaitu Faril Afdarul Yadi (PPLP Aceh), Dendry Muharman (PSDS Deli Serdang) dan Atletico Artha Gading (PFA).
Di samping pemain keluar, ada pula penggawa Garuda Muda yang masuk ke dalam skuad Timnas U17. Mereka adalah Mathew Baker (Melbourne City) dan Lucas Lee (De Anza Force).
Lawan Timnas U17 Indonesia dalam uji coba kali ini, India U17, punya sejarah bagus di Piala Asia U17. Sepanjang sejarah, India tercatat 8 kali lolos ke putaran final AFC U17, dengan rekor menang 6 kali, seri 7 kali, dan kalah 17 kali dari 30 pertandingan.
Pelatih Nova Arianto menyebutkan, persiapan kontra India sudah dilakukan dengan intens oleh Timnas U17 Indonesia. Saat ini, Garuda Muda melakukan latihan teknik dan taktik.
“Kali ini fokus kita adalah persiapan untuk melawan India, di tanggal 25 dan 27, jadi (setelah pemain Timnas U17) sudah mulai terbiasa dengan persiapan umum, Minggu ini kita akan fokus ke teknik,” kata Nova dikutip laman PSSI.
Tidak hanya pelatih yang bersiap. Pemain pun demikian. Daniel Alfrido, gelandang asal Dewa United kelahiran Maret 2008, mengaku fokus untuk laga kontra India. Menang kontra India U17 akan membuat rasa percaya diri Garuda Muda terpupuk jelang Kualifikasi AFC U17.
“Melawan India, saya dan teman-teman berharap, bisa bermain bagus, kompak dan menang. Harapannya, dengan TC ini kita bisa lolos ke babak kualifikasi Piala AFC U-17," kata Daniel dikutip laman resmi PSSI.
Untuk pertandingan kontra Indonesia, India U17 yang ditangani oleh pelatih Ishfaq Ahmed, mempersiapkan 24 penggawa. Mereka terdiri dari 3 kiper, 8 bek, 9 gelandang, dan 4 penyerang.
Sama seperti Garuda Muda, India U17 butuh persiapan untuk Kualifikasi Piala Asia U17 2025. Tim asuhan Ishfaq Ahmed saat ini sedang menjalani pemusatan latihan di Srinagar.
Bahkan, dibandingkan Timnas U17 Indonesia, jadwal India lebih padat lagi. Pasalnya, mereka tidak hanya bersiap untuk Kualifikasi AFC U17 pada Oktober, tetapi juga SAFF U17 Championship di Bhutan pada September.
Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Timnas U17 Indonesia vs India dapat ditonton melalui siaran langsung Indosiar dan live streaming Vidio pada Minggu, 25 Agustus 2024.
Untuk dapat memantau laga Timnas U17 Indonesia vs India dari Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, penggemar sepak bola dapat mengaktifkan paket berlangganan Vidio yang tersedia.
LIVE STREAMING TIMNAS U17 INDONESIA VS INDIA UJI COBA 2024
*Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan laga uji coba Timnas U17 Indonesia vs India dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Daftar Pemain Timnas U17 Indonesia vs India Uji Coba 2024
Berikut ini daftar pemain Timnas U17 Indonesia vs India dalam uji coba yang digelar pada Minggu (25/8/2024) dan Selasa (27/8).
Daftar Pemain Timnas U17 Indonesia
Kiper: M. Nur Ichsan (Asiana), Rendy Razzaqu (Nusantara Youth), Aidan (-), Arya Sheka Maulana (SKO Solo),, Dafa Gasemi (Asiana)
Belakang: I Putu Panji Apriawan (Bali United), Sultan Bagas (PPLOP DKI), Ida Bagus Putu Cahya (Bali United), Raihan Apriansyah (Asiana), Andi Faith (Asiana), Mathew Baker (Melbourne City), Azizu Milanesta - (Asiana), Daniel Alfredo (Asiana), Fabio Azkairawan (Persija), Muhammad Hendra (EPA PS), Dafa Zaidan (Borneo FC)
Gelandang: Algazani Dwi (FIFA Farmel), Kevin Aryo Wibowo (CGFA), Evandra Florasta (Bhayangkara), Lucas Lee (De Anza Force), Tristan Raisa (Asiana), Nazriel Alvaro (APC)
Penyerang: Fandi Ahmad (Persija), M. Gilang Perdana Putra (EPA PSM), M. Zahaby Gholy (Persija), Naufal Abdul Hakim (SSB Pelindo), Ocean Erwin Lim (FC Cardedeu), Josh Holong (FIFA Farmel), M Mierza F - (Asiana),M Aldiyansyah Taher (PPLOP DKI), Kenaro Alfa D (ASIOP), Fadly Alberto (Bhayangkara U-15)
Daftar Pemain India
Kiper: Suraj Singh Aheibam, Rohit, Aarush Hari
Bek: Mohammed Kaif, Lekhachandra Phairembam, Usham Thoungamba, Yaipharemba Chingakham, Chingtham Renin Singh, Jodric Abranches, Abdul Salha, Karish Soram
Gelandang: Brahmacharimayum Sumit Sharma, Mohammad Sami, Vishal Yadav, Banlamkupar Rynjah, Manbhakupar Malngiang, Mohammad Arbash, Ngamgouhou Mate, Levis Zangminlun, Ningthoukhongjam Rishi Singh
Penyerang: Ahongshangbam Samson, Lairenjam Bharat,Prem Hansdak, Hemneichung Lunkim.
Editor: Iswara N Raditya