Menuju konten utama
Liga Konferensi Eropa 2021/22

Jadwal Semifinal Europa Conference League Leg 1 UECL Live 29 April

Jadwal semifinal UECL 2021/2022 leg 1, 29 April 2022, Feyenoord vs Marseille dan Leicester vs Roma live Champions TV via Vidio jam 02.00 WIB.

Jadwal Semifinal Europa Conference League Leg 1 UECL Live 29 April
Pemain AS Roma, Nicolo Zaniolo (kiri). ANTARA FOTO/Reuters/Tony Gentile/wsj.

tirto.id - Jadwal semifinal UEFA Europa Conference League (UECL) 2021/2022 leg 1 akan digelar hari Jumat tanggal 29 April 2022. Dua pertandingan babak 4 besar Liga Konferensi Eropa antara Feyenoord vs Marseille dan Leicester City vs AS Roma akan dimainkan serentak mulai pukul 02.00 WIB, tayang live streaming di Champions TV via Vidio.

Duel 4 besar UEFA Europa League 2021/2022 antara Leicester City vs AS Roma menjadi laga yang cukup dinanti. Wakil dari Inggris dan Italia ini merupakan unggulan untuk menjadi juara UECL 2021/2022 namun harus langsung bertemu di babak semifinal.

AS Roma menjadi satu-satunya tim yang bisa menembus semifinal Liga Champions (UCL), Europa League (UEL), dan Europa Conference League dalam 5 musim terakhir. Hanya saja, jika melihat capaian di semifinal UCL dan UEL sebelumnya, Giallorossi patut waspada di laga nanti karena dua kali dijegal tim asal Inggris.

Jadwal Leicester City vs AS Roma: Prediksi Semifinal UECL 2021/2022 Leg 1 Live TV

Di 2 semifinal ajang antarklub Eropa sebelumnya, asa AS Roma lolos ke final selalu kandas dari klub Premier League. Di semifinal Liga Champions 2017/2018, Il Lupi disingkirkan Liverpool. Sedangkan di semifinal Liga Eropa 2020/2021, Nicolo Zaniolo dan tim didepak Manchester United.

Terdapat persamaan dalam kegagalan AS Roma di kedua semifinal tersebut. Klub ibu kota Italia ini selalu kalah telak di leg 1 yang digelar di kandang lawan. Situasi itu jelas menyulitkan AS Roma bangkit di leg 2 kendati bermain di kandang sendiri.

Saat kalah dari Liverpool, AS Roma kalah 5-2 di Anfield dan kemudian menang 4-2 di Olimpico sehingga mereka kalah 7-6 secara agregat. Lantas pada musim lalu, Giallorossi digilas MU 6-2 di Old Trafford dan hanya bisa membalas dengan kemenangan 3-2 di Olimpico. AS Roma pun harus tersingkir dengan agregat skor 8-5.

Oleh karenanya, di King Power Stadium nanti AS Roma wajib menghindari kekalahan dengan skor berapa pun. Jika kekalahan bisa dihindari, skuad asuhan Jose Mourinho punya potensi mengalahkan Leicester City di Olimpico. Ditambah, di leg 2 nanti stadion akan penuh oleh suporter sehingga situasinya bisa menguntungkan AS Roma.

"Kami harus bermain penuh percaya diri menghadapi Leicester. Ketika kami bermain bagus dan punya kepercayaan diri tinggi, kami bisa mengalahkan siapa saja. Kuncinya adalah kami harus yakin dengan kemampuan diri sendiri," kata Tammy Abraham, striker AS Roma asal Inggris.

Di sisi lain, keberhasilan Leicester City mencapai semifinal UECL merupakan prestasi terbaik mereka di ajang antar klub Eropa sejauh ini, tanpa melihat level kompetisi. Catatan terbaik The Foxes sebelumnya adalah di perempat final Liga Champions 2016/2017 sebelum disingkirkan Atletico Madrid.

Jelang menjamu AS Roma, The Foxes sedang percaya diri karena akhir pekan kemarin bermain imbang 0-0 melawan Aston Villa dalam lanjutan Liga Inggris. Jamie Vardy dan tim memang gagal menang, tapi bisa mencatatkan clean sheet dianggap sebagai suatu hal yang bagus jelang duel lawan sang tamu dari Italia.

"Kami senang bisa meraih clean sheet jelang pertemuan dengan AS Roma. Kami akan jadikan itu sebagai salah satu modal di laga nanti," ucap bek Leicester City, James Justin.

Lini belakang Leicester City akan bereuni dengan Tammy Abraham. Striker AS Roma eks Chelsea ini tentu sudah paham bagaimana cara bermain menghadapi tim Inggris. Selain itu, Tammy Abraham saat ini merupakan top skor UECL dengan 8 gol bersama pemain Feyenoord, Cyriel Dessers.

Prediksi Feyenoord vs Marseille: Jadwal Semifinal Liga Konferensi Eropa 2021/2022 Leg 1 Live TV

Laga semifinal leg 1 UECL 2021/2022 lainnya mempertemukan Feyenoord melawan Marseille. Bagi kedua tim, musim ini akan menjadi kesempatan bagus untuk mengibarkan lagi lambang wakil Ligue 1 Prancis di ajang antar klub Eropa.

Dahulu, Feyenoord dan Marseille termasuk klub yang disegani di Eropa meskipun kini sudah terlalu lama gagal mengulang prestasi.

Feyenoord terakhir kali bisa meraih titel juara di Eropa ketika menjuarai Piala UEFA (kini Europa League/Liga Eropa) 2001/2002. Kala itu, mereka mengalahkan Borussia Dortmund 3-2 melalui brace Pierre van Hooijdonk dan 1 gol Jon Dahl Tomasson. Keberhasilan saat itu tak lepas dari status tuan rumah Feyenoord karena final dilangsungkan di Rotterdam, Belanda.

Setelahnya, pencapaian Feyenoord turun drastis. Hasil terbaik yang mereka capai hanya masuk babak 32 besar di Piala UEFA 2004/2005 dan 2006/2007 serta Europa League 2014/2015.

Sedangkan Olympique de Marseille terakhir kali berjaya di Eropa pada musim 1992/1993. Ketika itu, mereka bahkan mampu menjuarai Liga Champions usai menaklukkan AC Milan 1-0 melalui gol tunggal Basile Boli.

Setelah itu, Marseille sempat menembus final Piala UEFA 1998/1999 dan 2003-2004 serta Liga Eropa 2017-2018. Sayangnya, di tiga final tersebut, klub yang berbasis di Stade Vélodrome ini selalu gagal juara dan harus puas sebagai runner-up.

Di final Piala UEFA 1998/1999, Marseille digasak Parma dengan 3-0 ketika Gialloblu masih diperkuat para pemain top maam Hernan Crespo dan Enrico Chiesa. Musim 2003/2004, giliran Valencia yang menaklukkan Marseille 2-0. Sedangkan musim 2017/2018, Atletico Madrid menjadi juara usai mengandaskan perlawanan klub Prancis itu dengan skor 3-0.

Jadwal Semifinal UECL Leg 1 Live Champions TV dan Vidio

Jumat, 29 April 2022

02.00 WIB: Feyenoord vs Marseille - Live Vidio

02.00 WIB: Leicester City vs AS Roma - Live Vidio

Baca juga artikel terkait UECL 2021 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Iswara N Raditya