tirto.id - Jadwal rilis skuad Australia vs Indonesia dikabarkan bakal segera dilakukan Tony Popovic selaku pelatih Timnas Australia. Siapa saja pemain yang diprediksi akan masuk skuad Socceroos kali ini?
Sejauh ini Australia memang belum mengumumkan daftar pemain untuk laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 bulan Maret 2025 melawan Indonesia dan China. Namun, dikabarkan oleh CNN Indonesia bahwa pengumuman skuad Australia akan dilakukan pada Jumat 14 Maret nanti atau satu minggu sebelum duel melawan Indonesia.
Skuad terbaik pastinya akan dipanggil oleh Popovic untuk dua pertandingan tersebut. Apalagi Australia masih dalam posisi yang tidak nyaman dalam persaingan menuju Piala Dunia 2026.
Saat ini di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Australia memang ada di posisi kedua dengan tujuh poin. Masalahnya adalah empat negara lain di bawahnya yaitu Indonesia, Arab Saudi, Bahrain, dan China sama-sama mengoleksi enam poin. Artinya jika sekali saja terpeleset, Australia bisa terlempar dari zona lolos.
Siapa Pemain Pilihan Popovic?
Popovic diprediksi tidak akan banyak mengubah komposisi pemainnya untuk pertandingan melawan Indonesia dan China. Pentingnya kemenangan di dua laga tersebut membuat Popovic harus memanggil para pemain terbaiknya. Pemain yang dipanggil bisa saja tidak hampir berbeda jauh dengan skuad Kualifikasi Piala Dunia November 2024 lalu melawan Arab Saudi dan Bahrain.
Di posisi kiper, Australia diyakini masih akan memanggil pemain berpengalaman seperti Mathew Ryan. Kiper berusia 32 tahun itu telah memiliki 96 caps bagi Socceroos, julukan Timnas Australia.
Lalu dua nama lainnya kemungkinan adalah Joe Gauci dan Paul Izzo. Gauci telah bermain tujuh kali bagi tim nasional. Sedangkan Izzo belum pernah main walau menjadi bagian dari skuad bulan November 2024 lalu.
Di posisi belakang ada nama-nama seperti Aziz Behich (77 caps), Miloš Degenek (44 caps), Kye Rowles (24 caps), dan Rhyan Grant (21 caps) yang bisa dipanggil. Ada juga pemain lain seperti Lewis Miller (10 caps), Jason Geria (5 caps), dan Gianni Stensness (2 caps).
Pengalaman Behich dan Degenek akan sangat krusial bagi Australia pada periode seperti ini. Sebagai pemain senior, keduanya akan dituntut memberikan rasa nyaman dan aman pada barisan pertahanan tim.
Berpindah ke posisi gelandang, Jackson Irvine menjadi nama definitif yang akan dipanggil Popovic. Sang kapten akan sangat diandalkan di laga krusial seperti ini. Dengan pengalaman membela Australia sebanyak 76 kali membuat Irvine akan menjadi andalan tim.
Pemain lain yang mungkin dipanggil Popovic adalah Ajdin Hrustic (31 caps), Riley McGree (29 caps), Keanu Baccus (21 caps), Aiden O'Neill (17 caps), dan pemain senior seperti Massimo Luongo (45 caps). Kemampuan mereka dalam menggalang lini tengah Australia sudah teruji dalam beberapa tahun terakhir.
Kemudian dari posisi striker Mitchell Duke (45 caps), Craig Goodwin (30 caps), dan Martin Boyle (30 caps) bisa menjadi pilihan utama Popovic. Satu nama lain yang bisa diandalkan adalah Brandon Borrello dengan koleksi 13 caps bagi Australia.
Dari nama-nama tersebut memang ada beberapa pemain yang sebelumnya tidak dipanggil karena cedera. Misalnya saja Luongo, Baccus, dan Stensness yang terakhir kali dipanggil saat WCQ Oktober 2024.
Kehadiran mereka akan sangat penting karena Australia kehilangan sejumlah pemain andalan karena cedera. Pemain seperti Harry Souttar (36 caps), Connor Metcalfe (24 caps), Jordan Bos (19 caps), Cameron Burgess (13 caps), Kusini Yengi (11 caps), Thomas Deng (5 caps), Nestory Irankunda (5 caps), dan Alessandro Circati (4 caps) dilaporkan absen saat melawan Indonesia dan China.
Popovic sendiri sangat mewaspadai kekuatan Indonesia di tangan pelatih Patrick Kluivert. Dalam wawancaranya di laman Socceroos pada Januari 2025 lalu, meski kaget dengan pemecatan Shin Tae-yong, Popovic meyakini kedatangan figur seperti Kluivert akan menjaga motivasi skuad Indonesia untuk mengejar tiket ke Piala Dunia 2026.
"Indonesia mendatangkan nama yang sangat terkenal di dunia sepak bola (Kluivert). Saya yakin dia ingin meneruskan tren positif itu dan akan memulai semuanya saat melawan kami. Mereka telah membuktikan kemampuan saat bisa menahan imbang kami 0-0 di laga pertama," kata Popovic.
Prediksi Skuad Australia vs Indonesia
Berikut prediksi daftar pemain Timnas Australia untuk pertandingan menghadapi Indonesia dan China di WCQ Maret 2025:
Kiper:
- Mathew Ryan (Lens/Prancis)
- Paul Izzo (Randers/Denmark)
- Joe Gauci (Barnsley/Inggris)
Bek
- Miloš Degenek (TSC Bačka Topola/Serbia)
- Lewis Miller (Hibernian/Skotlandia)
- Rhyan Grant (Sydney FC)
- Jason Geria (Albirex Niigata/Jepang)
- Aziz Behich (Melbourne City)
- Hayden Matthews (Portsmouth/Inggris)
- Kye Rowles (D.C. United/Amerika Serikat)
- Gianni Stensness (Viking/Norwegia)
Gelandang
- Anthony Caceres (Sydney FC)
- Ajdin Hrustic (Salernitana/Italia)
- Aiden O'Neill (Standard Liège/Belgia)
- Jackson Irvine (St. Pauli/Jerman)
- Patrick Yazbek (Nashville SC/Amerika Serikat)
- Keanu Baccus (Mansfield Town/Inggris)
- Riley McGree (Middlesbrough/Inggris)
- Massimo Luongo (Ipswich Town/Inggris)
Striker
- Martin Boyle (Hibernian/Skotlandia)
- Brandon Borrello (Western Sydney Wanderers)
- Mitchell Duke (Machida Zelvia/Jepang)
- Craig Goodwin (Al Wehda/Arab Saudi)
Pelatih
- Tony Popovic
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama