Menuju konten utama

Jadwal Pra Pendaftaran PPDB 2024 TK-SMP Kota Depok dan Jalurnya

Jadwal pra pendaftaran PPDB 2024 TK-SMP Kota Depok. Simak daftar jalur, jadwal lengkap pendaftaran, dan link registrasi.

Jadwal Pra Pendaftaran PPDB 2024 TK-SMP Kota Depok dan Jalurnya
Ilustrasi PPDB. foto/Istockphoto

tirto.id - Pemerintah Kota Depok melalui Dinas Pendidikan menyelenggarakan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) jenjang TK-SMP tahun ajaran 2024/2025. Kapan dimulai dan bagaimana cara pendaftaran beserta link?

PPDB 2024 bertujuan memberikan kesempatan yang luas bagi anak usia sekolah di Kota Depok dalam rangka mendapatkan pendidikan berkualitas.

Mengingat keterbatasan daya tampung sekolah, kemudian diadakan sistem seleksi berupa PPDB yang objektif, transparan, akuntabel, tidak diskriminatif, dan kompetitif.

Sistem ini diharapkan dapat menjamin akses layanan pendidikan hingga menjangkau semua lapisan masyarakat. Selain itu, mudah diakses dan berkualitas.

PPDB TK-SMP Kota Depok 2024/2025 dilaksanakan lewat berbagai jalur, yaitu Jalur Zonasi, Afirmasi, Perpindahan Orang Tua, hingga Prestasi.

Jadwal Pra Pendaftaran PPDB Kota Depok 2024 TK-SMP

Dinas Pendidikan Kota Depok hanya membuka satu jalur seleksi untuk PPDB jenjang Taman Kanak-Kanak (TK). SD menyediakan empat jalur sekaligus. Daftar jalur SD mencakup Jalur Zonasi, Jalur Afirmasi, dan Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua.

Sementara jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) meliputi Jalur Zonasi, Jalur Afirmasi, Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua, dan Jalur Prestasi.

Jadwal PPDB Kota Depok 2024 ditetapkan sesuai jalur masuk yang dipilih calon peserta. Berikut adalah jadwal lengkap pra pendaftaran masing-masing jalur:

Jadwal Pra Pendaftaran PPDB Kota Depok 2024 TK

  • Simulasi: 2 April-14 Juni 2024

Jadwal Pra Pendaftaran PPDB Kota Depok 2024 SD

  • Jalur Zonasi-Simulasi: 2 April-14 Juni 2024
  • Jalur Afirmasi-Simulasi: 2 April-14 Juni 2024
  • Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua-Simulasi: 2 April-14 Juni 2024
  • Jalur Inklusi-Simulasi: 2 April-14 Juni 2024

Jadwal Pra Pendaftaran PPDB Kota Depok 2024 SMP

  • Jalur Zonasi-Simulasi: 2 Mei-14 Juni 2024
  • Jalur Afirmasi-Simulasi: 2 April-14 Juni 2024
  • Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua-Simulasi: 2 April-14 Juni 2024
  • Jalur Inklusi-Simulasi: 2 April-14 Juni 2024
  • Jalur Prestasi Akademik-Simulasi: 2 April-14 Juni 2024
  • Jalur Prestasi Non Akademik-Simulasi: 2 April-14 Juni 2024

Jadwal Pendaftaran PPDB Kota Depok 2024

Setelah melewati masa pra pendaftaran, calon peserta didik kemudian melakukan sesi pendaftaran.

Berikut ini adalah jadwal lengkap pendaftaran PPDB Kota Depok 2024 masing-masing jenjang dan sudah dibedakan sesuai jalur (khusus untuk SD dan SMP):

Jadwal Pendaftaran PPDB Kota Depok 2024 TK

  • Pendaftaran: 3 Juni-4 Juni 2024

Jadwal Pendaftaran PPDB Kota Depok 2024 SD

  • Jalur Zonasi: 3 Juni-4 Juni 2024
  • Jalur Afirmasi: 5 Juni-6 Juni 2024
  • Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua: 5 Juni 2024
  • Jalur Inklusi: 6 Juni 2024

Jadwal Pendaftaran PPDB Kota Depok 2024 SMP

  • Jalur Zonasi: 3 Juni-4 Juni 2024
  • Jalur Afirmasi: 5 Juni-6 Juni 2024
  • Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua: 5 Juni 2024
  • Jalur Inklusi: 6 Juni 2024
  • Jalur Prestasi Akademik: 10 Juni 2024
  • Jalur Prestasi Non Akademik: 10 Juni 2024

Jalur PPDB Kota Depok 2024

PPDB Kota Depok dibedakan sesuai dengan jalur pendafataran yang dipilih calon peserta didik. Berikut adalah rincian masing-masing jalur PPDB Kota Depok 2024:

  • Jalur Zonasi: jalur penerimaan siswa berdasarkan domisili.
  • Jalur Afirmasi: jalur penerimaan siswa bagi keluarga kurang mampu.
  • Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua: jalur penerimaan siswa dipakai untuk anak yang orang tuanya pindah tugas.
  • Jalur Prestasi: jalur penerimaan siswa berdasarkan prestasi akademik dan non akademik.

Link Pendaftaran PPDB Kota Depok 2024

Link pendaftaran PPDB Kota Depok 2024 dapat dicek secara online dengan mengunjungi situs web resmi panitia.

Berikut adalah link untuk melakukan proses registrasi PPDB Kota Depok 2024:

Link Pendaftaran PPDB Kota Depok 2024

Baca juga artikel terkait EDUKASI DAN AGAMA atau tulisan lainnya dari Ruhma Syifwatul Jinan

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ruhma Syifwatul Jinan
Penulis: Ruhma Syifwatul Jinan
Editor: Beni Jo & Yulaika Ramadhani