Menuju konten utama
Piala Asia U17 2023

Jadwal Piala Asia U17 2023, Thailand vs Laos, Live iNews RCTI+

Jadwal Piala Asia U17 2023 antara Thailand vs Laos dihelat Kamis (15/6) pukul 19.00 WIB. Siaran langsung AFC U17 2023 ditonton live iNews TV dan RCTI plus.

Jadwal Piala Asia U17 2023, Thailand vs Laos, Live iNews RCTI+
AFC U17 2023. foto/https://www.the-afc.com/en/national/afc_u17_asian_cup/news/know_your_afcu17_thailand_2023_groups.html

tirto.id - Jadwal Piala Asia U17 2023 antara Thailand vs Laos akan dihelat Kamis (15/6/2023), pukul 19.00 WIB. Duel matchday 1 Grup A tersebut akan berlangsung di BG Stadium, Pathum Thani. Siaran langsung AFC U17 2023 dapat disaksikan melalui tayangan live iNews TV dan RCTI plus.

Timnas Thailand U17 yang berstatus tuan rumah tentu lebih diunggulkan untuk menang atas Laos U17. Meski pada pertemuan terakhir yang berlangsung di AFF Cup U16 2022 lalu berkesudahan dengan skor 1-1, skuad muda The War Elephants diprediksi tetap mampu memetik 3 poin pada laga pertama.

Kendati begitu, Laos U17 tetap tak bisa diremehkan. Mereka berhasil lolos ke putaran final Piala Asia U17 2023, dengan mengalahkan sejumlah tim unggulan, seperti Kirgistan dan Hong Kong di babak kualifikasi.

Jadwal Thailand vs Laos di Piala Asia U17 2023 Live iNews TV

Dikutip dari Siam Sports, bek Thailand U17 Phattawat Khemchompu mengatakan timnya telah siap menghadapi Laos U17. Ia menegaskan The War Elephants siap mengamankan 3 poin pada laga pertama Piala Asia U17 2023.

Phattawat pun menegaskan hasil melawan Laos U17, bakal sangat penting bagi perjuangan Thailand U17 di kejuaraan ini. Pasalnya, selain dapat meningkatkan kepercayaan diri, 3 poin dari laga perdana dapat membuat peluang The War Elephants lolos ke fase gugur kian terbuka.

"Kondisi tim saat ini sudah siap untuk bertanding. Kami berlatih dengan intens dalam beberapa pekan terakhir, dan kami percaya diri bisa mengalahkan Laos di laga pertama, karena itu merupakan laga yang penting untuk dimenangi," kata Phattawat Khemchompu.

Meski begitu, Thailand U17 tetap wajib mewaspadai potensi kejutan dari Laos U17 di Piala Asia U17 2023. Pasalnya Timnas Laos besutan Kanlaya Sysomvang menunjukkan potensi sepanjang babak kualifikasi.

Berada di pot 4 saat babak kualifikasi, Laos U17 berhasil mengalahkan Kirgistan dan Hong Kong yang di atas kertas lebih diunggulkan. Tak hanya itu, Laos juga menang dengan selisih gol yang besar, sehingga menjadi salah satu runner up terbaik.

Ketika Piala AFF U16 2022, Laos juga sempat bertemu Thailand di penyisihan grup. Meski akhirnya gagal melaju ke babak knock out, Laos berhasil menahan imbang Thailand 1-1, dan menjadi runner up Grup B tanpa pernah kalah.

Head to Head (H2H) Thailand U17 vs Laos U17

Dari sisi rekor head to head (H2H) Thailand dan Laos sudah bertemu 1 kali di Piala AFF U16 2022. Skuad yang bermain di turnamen tersebut tidak jauh berbeda dengan komposisi pemain saat ini.

Oleh karenanya, meski diunggulkan Thailand U17 tetap wajib mewaspadai potensi kejutan dari Laos U17. Laos diprediksi akan bermain tanpa beban.

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Laos U17

09/10/22: Kirgistan vs Laos 1-2

07/10/22: Laos vs Hong Kong 5-0

05/10/22: Iran vs Laos 3-0

07/08/22: Laos vs Brunei Darussalam 10-0

04/08/22: Laos vs Thailand 1-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Thailand U17

09/10/22: Thailand vs Vietnam 0-3

07/10/22: Taiwan vs Thailand 1-3

05/10/22: Thailand vs Nepal 3-0

12/08/22: Thailand vs Myanmar 3-0

10/08/22: Thailand vs Vietnam 0-2

Daftar Pemain Thailand di Piala Asia U17 2023

Penjaga Gawang: Tissanu Khuptanawin, Supanut Sudathip, Thanakit Auttharak;

Bek: Pacharaphol Lekkun, Nanthiphat Chaiman, Phatthawat Khemchomphu, Ratthathammanun Deeying, Phongsakorn Sangkasopha, Natee Tampradei, Outsadee Buranajutanon, Pichaiya Konosri;

Gelandang: Chanasorn Choklap, Surachai Booncharee, Jeerapong Chamsakul, Kitiphat Boonduang, Siraphop Nilsaeng, Saranyawat Naprasert, Tanakrit Lomnak;

Penyerang: Tontawan Puntamunee, Chanothai Kongmeng, Jirapong Pungviravong, Teerapat Pruetong, Kongnat Thuamthongdee.

Pelatih: Pipob On-Mo.

Daftar Pemain Laos di Piala Asia U17 2023

Penjaga Gawang: Chanthavisouk Nouvorlavong, Soulisak Manpaseuth, Souksamone Vethita;

Bek: Xayasduk Keovisone, Chanthavisduk Phongsavath, Khammanh Thapaseut, Sisavath Keomolingkhoun, Aliyakone Fongsavanh, Doulanay Keomanivong, Khounvang Doundala;

Gelandang: Ketsada Detkoummane, Khountavy Thongmany, Sayfon Kedhanam, Sayyavath Vansavath, Khamsing Nalinthone, Kadam Koneyer, Phousomboun Panyavong, Sikanda Xaisongkham, Binly Dnsanouphit, Soulin Thammasone;

Penyerang: Thanousak Nanthavongdouangsy, Peeter Phantavong Paeatsamone Sihathep.

Pelatih: Kanlaya Sysomvang.

Live Streaming Thailand vs Laos Piala Asia U17 2023 di iNews TV

Apabila tidak ada perubahan jadwal, laga Thailand vs Laos di Piala Asia U17 2023 dapat disaksikan via siaran langsung iNews TV dan live streaming RCTI plus.

Sesuai jadwal jam tayang, laga Thailand U17 vs Laos U17 di Stadium BG, Pathum Thani, pada Kamis (15/6/2023) akan memulai kick off pada pukul 19.00 WIB.

Link Live Streaming Thailand vs Laos - iNews TV (RCTI+)

*Jadwal Piala Asia U17 2023 dan stasiun TV yang menayangkan laga Thailand vs Laos dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait AFC U17 2023 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama