Menuju konten utama

Jadwal Pendaftaran CPNS Kemendikbud 2019 di SSCASN.BKN.GO.ID

Jadwal pendaftaran CPNS Kemendikbud periode 2019 untuk penempatan pada PTN dan Non-PTN.

Jadwal Pendaftaran CPNS Kemendikbud 2019 di SSCASN.BKN.GO.ID
CPNS. ANTARA FOTO/Syifa Yulinnas/pras.

tirto.id - Pendaftaran online untuk seleksi calon pegawai negeri (CPNS) di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dibuka mulai 13 November 2019.

"Untuk penempatan pada Unit Kerja Non PTN, pengumuman tanggal 11 November 2019 dan mulai pendaftaran tanggal 13 November 2019," tulis Kemendikbud di situs webnya, Senin (11/11/2019).

Sedangkan untuk penempatan pada PTN, pengumuman tanggal 18 November 2019 dan pendaftaran bakal dimulai pada tanggal 20 November 2019.

Dalam penerimaan CPNS Kemendikbud tahun ini, pendaftaran dibuka melalui empat jalur yaitu Jalur Umum, Jalur Cumlaude, Jalur Disabilitas, dan Jalur Putera/Puteri Papua dan Papua Barat.

"Jika Anda lulusan dari sekolah/perguruan tinggi yang terakreditasi, dan memiliki kualifikasi pendidikan yang dibutuhkan dengan nilai IPK/rata-rata STTB sesuai dipersyaratan, serta memenuhi persyaratan lainnya segera persiapkan diri Anda untuk dapat bergabung menjadi CPNS Kemendikbud," tulis Kemendikbud.

Formasi Kemendikbud 2019 membuka 2.196 kuota untuk penempatan pada kantor pusat dan daerah serta Perguruan Tinggi Negeri di seluruh indonesia.

Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengatakan penerimaan CPNS 2019 membuka lowongan untuk 152.286 formasi. Sebanyak 37.425 formasi dibuka untuk penempatan CPNS pada 67 instansi pemerintah pusat, baik lembaga maupun kementerian.

Sedangkan 114.861 formasi CPNS lainnya diperuntukkan bagi pelamar yang berminat menempati posisi di 462 pemerintah daerah (provinsi/kabupaten/kota).

Pada umumnya, pendaftaran CPNS dibuka mulai hari ini pukul 23.11 WIB di https://sscasn.bkn.go.id/. Namun berdasarkan data BKN, hingga tadi malam baru 281 instansi yang siap membuka lowongan CPNS pada hari ini. Nantinya akan ada lebih dari 300 instansi yang membuka lowongan CPNS yang akan dibuka.

“Slow, but progressing, semoga ada sekitar 300 an instansi yang bisa tayang besok (hari ini),” ujar Bima.

Berikut adalah alur pendaftarannya:

  1. Akses situs sscasn.bkn.go.id dengan memakai komputer PC/laptop (bukan smartphone ataupun tablet);
  2. Buat akun dengan memasukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Nomor Kartu Keluarga (KK) atau kepala keluarga;
  3. Isi kolom biodata dan lainnya;
  4. Unggah pasfoto dengan latar belakang warna merah ukuran 4x6 dalam format JPG;
  5. Cetak Kartu Informasi Akun;
  6. Log in ke sscasn.bkn.go.id dengan menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan;
  7. Unggah swafoto (foto selfie) dengan memegang Kartu Identitas dan Kartu Informasi Akun untuk dapat melanjutkan ke tahap selanjutnya;
  8. Lengkapi data diri;
  9. Pilih instansi Badan Kepegawaian Negara, dilanjutkan dengan memilih jenis formasi, jabatan sesuai kualifikasi pendidikan, lokasi formasi, dan lokasi tes;
  10. Isi data lain yang harus dilengkapi;
  11. Unggah dokumen dalam bentuk scan sesuai dengan persyaratan yang telah ditentukan;
  12. Pastikan dokumen yang diunggah dapat terbaca (Kesalahan dalam mengunggah dokumen bisa membuat pelamar tidak lulus seleksi administrasi);
  13. Simpan data yang telah dicek pada “form Resume” dan pastikan data itu telah terisi dengan lengkap dan benar;
  14. Cetak Kartu Pendaftaran SSCASN 2019 untuk digunakan sebagai bukti telah menyelesaikan proses pendaftaran.

Baca juga artikel terkait CPNS 2019 atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Yantina Debora
Editor: Agung DH