Menuju konten utama
Turnamen Mobile Legends

Jadwal MPL S12 Besok, Klasemen Terbaru, Link Beli Tiket Nonton

Jadwal MPL ID Season 12 pekan ini memasuki Week 2. Jadwal MPL S12 Week 2 Kamis 27 Juli 2023 ada 2 match seru melibatkan 4 tim. Cek jadwal lengkap di sini.

Jadwal MPL S12 Besok, Klasemen Terbaru, Link Beli Tiket Nonton
MPL Indonesia Season 12. foto/https://id-mpl.com/

tirto.id - Jadwal MPL S12 besok atau Kamis, 27 Juli 2023 tersaji 2 pertandingan seru melibatkan 4 tim esports, yakni Bigetron Alpha vs Dewa United Esports dan ONIC Esports vs Alter Ego. Di tabel klasemen hingga Week 1 berakhir, RRQ menempati posisi puncak ditempel ketat BTR dan Dewa United pada posisi 3 besar.

Mobile Legends: Bang Bang Professional League Indonesia (MPL ID) saat ini telah memasuki musim ke-12. Sama seperti musim-musim sebelumnya, turnamen MLBB tier A di Tanah Air ini dibagi menjadi dua fase, yakni Regular Season dan Playoff. Babak Regular Season sudah dilaksanakan pada 13-16 Juli 2023 saat melangsungkan Week 1.

Pada minggu ini, MPL ID S12 akan melangsungkan Week 2, yang bakal kick off mulai 27 Juli dan berakhir pada 30 Juli 2023. Rencananya, rangkaian pertandingan MPL S12 pekan 2 bakal tersaji 9 pertandingan. Dan, besok, hari Kamis, 27 Juli 2023, akan berlangsung rangkaian pertandingan MPL S12 Week 2 Day 1 yang tersaji dua pertandingan.

Jadwal MPL S12 Besok, Kamis 27 Juli 2023

Jadwal MPL ID S12 pada Kamis, 27 Juli 2023 menyuguhkan 2 laga melibatkan 4 tim, yakni Bigetron Alpha vs Dewa United Esports dan ONIC Esports vs Alter Ego. Dari ketiganya, hanya Alter Ego yang terlempar dari posisi 5 besar. Sedangkan sisanya, secara berturut-turut, BTR, Dewa, dan ONIC, menempati posisi 2, 3, dan 4 di tabel klasemen.

Pada Week 1 dua pekan lalu, BTR meraih hasil sempurna dengan 2 kemenangan dan kehilangan 1 game. Dewa United juga senada, tetapi kehilangan 2 game. Sementara ONIC mengamankan 1 kemenangan dan menderita 1 kekalahan, sedangkan Alter Ego menelan 2 kekalahan dan kehilangan 4 game.

MPL S12 Week 2 bisa menjadi momentum bagi BTR untuk mengudeta posisi RRQ di puncak klasemen. Namun, BTR juga wajib waspada, lantaran di Day 4 mereka akan bertemu RRQ pada Minggu, 30 Juli 2023. Berikut ini jadwal lengkap MPL S12 Kamis 27 Juli 2023:

  • 16.30 WIB: Bigetron Alpha vs Dewa United Esports
  • 19.00 WIB: ONIC Esports vs Alter Ego

Pada babak Regular Season, sistem pertandingan yang digunakan adalah double round robin dengan match memakai best-of-three (Bo3), yang memungkinkan laga berakhir dengan skor 2-1 dan 2-0. Setiap tim yang menang mendapatkan 1 poin dan yang kalah 0 poin. Di akhir Regular Season, sebanyak 6 yim teratas berhak lolos ke babak Playoffs.

Klasemen Terbaru MPLS S12 Jelang Week 2

Berikut ini tabel klasemen MPL S12 jelang berlangsungnya Week 2 atau setelah berakhirnya Week 1, yang berlangsung pada 13-16 Juli 2023. Untuk sementara, tim RRQ kukuh di puncak klasemen.

TEAMMATCH W-LMATCH RATEGAME W-LGAME RATEAGG POINTS
RRQ
3 - 0
100%
6 - 1
86%
+5
BIGETRON ALPHA
2 - 0
100%
4 - 1
80%
+3
DEWA UNITED
2 - 0
100%
4 - 2
67%
+2
ONIC
1 - 1
50%
3 - 2
60%
+1
REBELLION ZION
1 - 2
33%
3 - 5
38%
-2
EVOS LEGENDS
0 - 0
0%
0 - 0
0%
0
ALTER EGO
0 - 2
0%
1 - 4
20%
-3
AURA FIRE
0 - 2
0%
1 - 4
20%
-3
GEEK FAM
0 - 2
0%
1 - 4
20%
-3

*Di akhir Regular Season, sebanyak 6 yim teratas berhak lolos ke babak Playoffs.

Link Beli Tiket MPL S12 Nonton Langsung di MPL Arena

Rangkaian pertandingan babak Regular Season MPL S12 berlangsung di venue MPL Arena yang mengambil tempat di XO Hall. Adapun alamat MPL Arena tersebut di Jl. Tanjung Duren Barat III No.1, RT.9/RW.5, Tj. Duren Utara, Kec. Grogol petamburan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11470.

Bagi Anda yang ingin nonton langsung rangkaian pertandingan MPL ID S12 langsung di XO Hall, bisa membeli tiket secara online melalui tautan berikut (rangkaian laga MPL S12 juga bisa disaksikan secara online atau streaming)

LINK BELI TIKET MPL S12 MATCH BTR vs DEWA

LINK BELI TIKET MPL S12 MATCH ONIC VS ALTER EGO

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Yantina Debora