Menuju konten utama

Jadwal MotoGP Amerika 2022 & Klasemen Terbaru Usai GP Argentina

Jadwal MotoGP Amerika 2022 live Trans7 Senin 11 April. Cek klasemen MotoGP 2022 terbaru usai GP Argentina: Aleix Espargaro di puncak.

Jadwal MotoGP Amerika 2022 & Klasemen Terbaru Usai GP Argentina
Sejumlah pembalap MotoGP menyapa warga saat mengikuti parade di kawasan Jalan M.H.Thamrin, Jakarta, Rabu (16/3/2022). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2022 yang tayang melalui live streaming Vision+ dan siaran langsung Trans7 bergulir pada Senin, 11 April 2022 dini hari. Mampukah Aleix Espargaro (Aprilia) pertahankan posisi pemimpin klasemen MotoGP 2022 terbaru? Mungkinkah ada pemenang baru lagi dalam seri keempat MotoGP musim ini?

Dalam Grand Prix Argentina yang berlangsung di Autódromo Termas de Río Hondo pada Senin (4/4/2022), Aleix Espargaro menjadi pemenang lomba. Ini pertama kalinya dalam sejarah sang pembalap Spanyol bisa meraih gelar juara seri MotoGP sekaligus mengakhiri paceklik juara yang dirasakan Aprilia sejak kembali ke MotoGP.

"Sejak Qatarm bahkan di pra-musim, saya merasa punya motor terbaik yang pernah saya miliki dalam karier. Di pra-musim sangat sulit untuk menilai apakah motor ini akan memungkinkan saya bertarung untuk 10 besar, 5 besar atau untuk menang. Tapi, hari ini, dalam balapan yang tidak mengandalkan keberuntungan atau menggunakan ban basah, kami bisa memimpin," kata Espargaro dikutip Crash.net.

Hasil & Klasemen MotoGP Terbaru Usai GP Argentina

Aleix Espargaro memperoleh podium pertama di Grand Prix Argentina dengan usaha yang tidak mudah. Bahkan, di peluncuran start, Aleix yang sebenarnya menempati pole position, terlambat. Ia terpaksa merelakan posisi terdepan diduduki oleh Jorgen Martin.

Di lap pertama tersebut, pembalap V46 Ducati, Luca Marini, juga sempat menggeser posisi Aleix di tempat kedua. Namun, itu tidak bertahan lama sebab di tikungan 2 adik tiri Valentino Rossi kehilangan posisinya sekali lagi.

Jorge Martin memimpin balapan hingga 17 lap pertama. Hal itu membuat Aleix terpantik untuk lebih berani menancap gasnya. Hingga lap ke-20, pembalap 32 tahun itu beberapa kali mencoba menikung sang rival. Namun sayang, usahanya selalu gagal.

Upaya Aleix Espargaro baru berhasil saat memasuki lap ke-21. Pembalap Aprilia itu mampu mengeksekusi block pass yang sempurna. Ia menempati posisi terdepan. Pertarungan sengit antara kedua pembalap itu terus berlangsung ketat hingga 4 lap terakhir menuju garis finis.

Pada periode itu, Aleix beberapa kali melakukan kesalahan sendiri. Di lap ke-23 misalnya, ia mengambil tikungan terlalu melebar. Akibatnya, dengan mudahnya Jorge Martin merangsek masuk dan memimpin balapan.

Namun, pada akhirnya, Aleix mampu kembali menduduki peringkat pertama di lap terakhir untuk mengamankan kemenangan pertama yang emosional dengan catatan waktu 41'36.1980.

Jorge Martin harus rela menyudahi balapan di tempat kedua. Namun baginya, ini merupakan prestasi terbaik sepanjang awal musim ini. Ambisinya untuk bangkit setelah kecelakaan di GP Mandalika bisa terwujud dengan keberhasilan naik podium.

Sementara itu, posisi ketiga tercepat dihuni oleh Alex Rins dari Suzuki Ecstar. Performa pembalap 26 tahun itu tergolong cukup konsisten sejauh ini. Ia selalu berhasil menempati posisi 10 besar di 3 seri balapan awal yang digelar.

Di sisi lain, setelah menguasai puncak tabel klasemen selama 2 pekan perdana, Enea Bastianini (Gresini) terpaksa harus turun ke peringkat 4 dengan mengantongi total 36 poin. Pasalnya, pada seri ketiga MotoGP di Argentina tadi malam, pembalap asal Italia itu hanya mampu finis di posisi ke-10.

Puncak klasemen sementara saat ini ditempati oleh Aleix Espargaro. Keberhasilan menduduki posisi terdepan di balapan Argentina membuatnya berhak meraih total 45 poin, terpaut 7 angka dari Brad Binder di posisi runner-up.

Berikut daftar lengkap tabel klasemen terbaru MotoGP usai GP Argentina pada Senin (4/4/2022).

PeringkatNama PembalapTotal PoinHasil GP QatarHasil GP IndonesiaHasil GP Argentina
1Aleix Espargarò4513725
2Brad Binder3820810
3Alex Rins3691116
4Enea Bastianini362556
5 Fabio Quartararo357208
6Joan Mir33101013
7Miguel Oliveira280253
8Johann Zarco248160
9Jorge Martin200020
10Pol Espargarò201640
11Jack Miller150132
12Franco Morbidelli 14590
13Maverick Viñales13409
14Francesco Bagnaia120111
15Marc Marquez111100
16Takaaki Nakagami10604
17Luca Marini10325
18Marco Bezzecchi7007
19Darryn Binder6060
20Alex Marquez4031
21Andrea Dovizioso2200
22Remy Gardner1100

Jadwal dan Siaran Langsung GP Amerika 2022

GP Amerika 2022 akan berlangsung pada akhir pekan depan, tepatnya mulai 8 hingga 11 April 2022. Sesi race akan berlangsung pada Minggu (10/4) malam waktu setempat, atau pukul 01.00 dini hari WIB. Siaran langsung sesi balapan resmi dapat disaksikan melalui Trans7 dengan live streaming di Vision+.

Berikut jadwal lengkap GP Amerika mulai sesi latihan bebas hingga balapan resmi.

Jumat, 8 April 2022

Latihan Bebas 1: Pukul 21.55-22.40 WIB

Sabtu, 9 April 2022

Latihan Bebas 2: Pukul 02.10-02.55 WIB

Latihan Bebas 3: Pukul 21.55-22.40 WIB

Minggu, 10 April 2022

Latihan Bebas 4: Pukul 01.30-02.00 WIB

Kualifikasi 1: Pukul 02.10-02.25 WIB

Kualifikasi 2: Pukul 02.35-02.50 WIB

Senin, 11 April 2022

Sesi Balapan Resmi (Race): Pukul 01.00 WIB

Baca juga artikel terkait MOTOGP 2022 atau tulisan lainnya dari Fadli Nasrudin

tirto.id - Otomotif
Kontributor: Fadli Nasrudin
Penulis: Fadli Nasrudin
Editor: Fitra Firdaus