Menuju konten utama
MotoGP 2024

Jadwal Lengkap Tes Pramusim MotoGP 2024 di Sirkuit Mana Saja?

Jadwal tes pramusim MotoGP 2024 akan berlangsung 3 kali di 2 venue berbeda, di sirkuit mana saja? 

Jadwal Lengkap Tes Pramusim MotoGP 2024 di Sirkuit Mana Saja?
MotoGP 2023. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A/hp.

tirto.id - Jadwal tes pramusim MotoGP 2024 akan berlangsung sebanyak 3 kali di 2 venue berbeda. Sirkuit Internasional Sepang di Malaysia dan Sirkuti Losail di Qatar menjadi 2 tempat yang dijadikan uji coba motor MotoGP jelang musim baru. Sebanyak 3 tes bakal berlangsung di bulan Februari 2024.

Sebanyak 22 pembalap dari 11 tim kontestan MotoGP 2024 bakal menjalani tes pramusim yang digelar di Asia. Malaysia dan Qatar ditetapkan sebagai destinasi untuk mencoba setup baru motor untuk menemukan performa terbaik.

Para peserta sudah melakukan uji coba mesin baru untuk musim 2024 saat tes di Valencia pada November 2023. Oleh karenanya, pembalap dan tim di MotoGP bakal melanjutkan pekerjaan mereka di tes pramusim resmi MotoGP 2024 pada Februari tahun depan.

Jadwal Lengkap Tes Pramusim MotoGP 2024, di Sirkuit Mana Saja?

Jadwal tes pramusim MotoGP 2024 akan berlangsung mulai 1 Februari 2024 di Sirkuit Sepang, Malaysia. Francesco Bagnaia dan pembalap lainnya bakal mencoba sasis baru yang akan digunakan, serta menyesuaikan dengan peraturan Grand Prix 2024.

Setelah tes pertama di Sepang, tes ke-2 MotoGP 2024 bakal kembali digelar di tempat yang sama sepekan kemudian.

Baru di tanggal 18-20 Februari 2024 tes pramusim akan pindah ke Sirkuit Losail, Qatar, sekaligus menjadi persiapan terakhir menjelang musim baru yang dimulai di tempat yang sama.

Tes pramusim MotoGP 2024 dijadwalkan berlangsung pada bulan Februari 2024 di Malaysia dan Qatar. Berikut ini adalah jadwal selengkapnya:

  • 1-3 Februari 2024: Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia
  • 6-8 Februari 2024: Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia
  • 18-20 Maret 2024: Sirkuit Losail, Qatar.

Jadwal Tes Pramusim MotoGP 2024 di Sepang dan Losail

Tes pramusim MotoGP 2024 di Sepang bakal menjadi aksi Marc Marquez menggunakan motor Ducati Gresini. Meski sudah mencoba mesin Ducati Desmosedici GP23 di tes Valencia, The Baby Alien akan berusaha lebih menguasai motor barunya.

Berbeda dengan tim pabrikan Ducati Lenovo serta 2 tim satelit Prima Pramac dan VR46 yang menggunakan mesin Desmosedici GP24, Marc Marquez dengan tim Gresini Ducati, bakal memakai mesin Desmosedici GP23. Kendati begitu, pembalap asal Spanyol itu diprediksi mampu tampil kompetitif.

MotoGP 2024 juga bakal menjadi musim perdana Repsol Honda tanpa Marc Marquez, yang sudah bersama pabrikan Jepang sejak debut di 2013. Repsol Honda akan mengandalkan Joan Mir dan Luca Marini untuk menggantikan Marc Marquez.

Dikutip dari Crash, pembalap Prima Pramac Ducati, Jorge Martin, bertekad bisa tampil lebih baik dari musim lalu. Kegagalan menjadi juara dunia MotoGP 2023 diakui memberi pelajaran berharga untuk dirinya.

Jorge Martin yakin bisa meraih gelar juara dunia bersama dengan Prima Pramac Ducati, yang berstatus tim satelit. Namun, dia harus melakukan performa yang stabil sepanjang musim dan lebih bijak dalam mengambil keputusan.

"Saya berjanji kepada tim saya bahwa kami akan menjadi juara dunia suatu hari nanti. Itu bukan [tahun ini]. Mungkin bukan tahun depan. Tapi aku merasa aku bisa melakukannya. Jadi mudah-mudahan itu [menjadi juara dunia] akan segera terjadi," tutur Jorge Martin.

Baca juga artikel terkait MOTOGP 2024 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Iswara N Raditya