tirto.id - Foals akan menggelar konser di Indonesia, tepatnya di Hall Basket Senayan, Jakarta, pada 10 Maret 2020. Band asal Inggris itu beranggotakan Yannis Philippakis (vokal / gitar), Jimmy Smith (gitar), Jack Bevan (drum) dan Edwin Congreave (keyboards).
Foals terbentuk sejak tahun 2005, sampai saat ini mereka sudah merilis enam album studio seperti Antidotes (2008), Total Life Forever (2010), Holy Fire (2013), What Went Down (2015), dan Everything Not Saved Will Be Lost – Part 1 & 2 (2019). Album terakhir ini melahirkan single pamungkas berjudul 'Into The Surf', 'The Runner' dan 'Black Bull'.
Selain Foals, band luar lain yang akan konser di Indonesia adalah Slipknot. Band heavy metal itu akan konser dalam festival musik Hammersonic di Jakarta pada 27-28 Maret 2020. Informasi itu disampaikan secara resmi oleh Hammersonic melalui akun Instagramnya.
"Kami sangat senang mengumumkan bahwa @slipknot secara resmi menjadi salah satu headliners 2020 Hammersonic," tulis di akun @hammersonicfest.
Penjualan tiketnya terbagi menjadi lima kategori, yakni:
2-Day Pass
1. Early Bird dipatok seharga Rp750 ribu
2. Presale 1 seharga Rp1.250.000
3. Presale 2 seharga Rp1.700.000
On The Spot
4. Friday dipatok seharga Rp1,2 juta
5. Saturday seharga Rp800 ribu
Editor: Agung DH