tirto.id - Jadwal Kereta Cepat Jakarta Bandung Whoosh Desember 2023 mengalami perubahan minor. Jadwal yang berlaku per 8 Desember 2023 telah dirilis KCIC sebagai pedoman baru dalam perjalanan kereta. Sebelumnya, KCIC telah mengeluarkan jadwal sementara yang berlaku hanya untuk periode 1-7 Desember 2023.
Jadwal Kereta Cepat Jakarta Bandung terbaru Desember 2023 masih memperlihatkan jumlah layanan dari Halim-Tegalluar dan sebaliknya, masing-masing sebanyak 20 kali perjalanan. Jadwal paling pagi diberangkatkan pada pukul 06.15 WIB. Durasi perjalanan hanya 32 menit.
Adapun penumpang yang melanjutkan ke Bandung dari Halim, atau dari Bandung menuju Halim, bisa memanfaatkan KA Feeder. Kereta ini telah diatur sedemikian rupa agar waktu kedatangan dan keberangkatannya diintegrasikan dengan jadwal Kereta Cepat Jakarta Bandung. Jadwal KA Feeder juga memiliki revisi kecil per 8 Desember 2023.
Jadwal Kereta Cepat Jakarta Bandung Terbaru Desember 2023
Jadwal Kereta Cepat Jakarta Bandung Whoosh memiliki perubahan kecil untuk keberangkatan mulai 8 Desember 2023. Sebagian besar keberangkatannya masih sama seperti periode sebelumnya pada 1-7 Desember 2023 lalu.
Berikut susunan jadwal keberangkatan dan estimasi tiba di lokasi dari Kereta Cepat Jakarta Bandung:
1. Rute Halim - Padalarang - Tegalluar
- Berangkat dari Halim pukul 06.15, tiba di Padalarang pukul 06.47, tiba di Tegalluar pukul 07.01
- Berangkat dari Halim pukul 06.40, tiba di Padalarang pukul 07.12, tiba di Tegalluar pukul 07.26
- Berangkat dari Halim pukul 07.30, tiba di Padalarang pukul 08.02, tiba di Tegalluar pukul 08.16
- Berangkat dari Halim pukul 07.55, tiba di Padalarang pukul 08.27, tiba di Tegalluar pukul 08.41
- Berangkat dari Halim pukul 08.45, tiba di Padalarang pukul 09.17, tiba di Tegalluar pukul 09.31
- Berangkat dari Halim pukul 09.45, tiba di Padalarang pukul 10.17, tiba di Tegalluar pukul 10.31
- Berangkat dari Halim pukul 10.20, tiba di Padalarang pukul 10.52, tiba di Tegalluar pukul 11.06
- Berangkat dari Halim pukul 10.55, tiba di Padalarang pukul 11.27, tiba di Tegalluar pukul 11.41
- Berangkat dari Halim pukul 12.00, tiba di Padalarang pukul 12.32, tiba di Tegalluar pukul 12.46
- Berangkat dari Halim pukul 13.00, tiba di Padalarang pukul 13.32, tiba di Tegalluar pukul 13.46
- Berangkat dari Halim pukul 14.00, tiba di Padalarang pukul 14.32, tiba di Tegalluar pukul 14.46
- Berangkat dari Halim pukul 15.00, tiba di Padalarang pukul 15.32, tiba di Tegalluar pukul 15.46
- Berangkat dari Halim pukul 15.35, tiba di Padalarang pukul 16.07, tiba di Tegalluar pukul 16.21
- Berangkat dari Halim pukul 16.10, tiba di Padalarang pukul 16.42, tiba di Tegalluar pukul 16.56
- Berangkat dari Halim pukul 16.45, tiba di Padalarang pukul 17.17, tiba di Tegalluar pukul 17.31
- Berangkat dari Halim pukul 17.35, tiba di Padalarang pukul 18.07, tiba di Tegalluar pukul 18.21
- Berangkat dari Halim pukul 18.25, tiba di Padalarang pukul 18.57, tiba di Tegalluar pukul 19.11
- Berangkat dari Halim pukul 18.50, tiba di Padalarang pukul 19.22, tiba di Tegalluar pukul 19.36
- Berangkat dari Halim pukul 19.40, tiba di Padalarang pukul 20.12, tiba di Tegalluar pukul 20.26
- Berangkat dari Halim pukul 20.30, tiba di Padalarang pukul 21.02, tiba di Tegalluar pukul 21.16
2. Rute Tegalluar - Padalarang - Halim
- Berangkat dari Tegalluar pukul 06.15, tiba di Padalarang pukul 06.32, tiba di Halim pukul 07.01
- Berangkat dari Tegalluar pukul 06.40, tiba di Padalarang pukul 06.57, tiba di Halim pukul 07.26
- Berangkat dari Tegalluar pukul 07.30, tiba di Padalarang pukul 07.47, tiba di Halim pukul 08.16
- Berangkat dari Tegalluar pukul 08.20, tiba di Padalarang pukul 08.37, tiba di Halim pukul 09.06
- Berangkat dari Tegalluar pukul 08.45, tiba di Padalarang pukul 09.02, tiba di Halim pukul 09.31
- Berangkat dari Tegalluar pukul 09.47, tiba di Padalarang pukul 10.04, tiba di Halim pukul 10.33
- Berangkat dari Tegalluar pukul 10.20, tiba di Padalarang pukul 10.37, tiba di Halim pukul 11.06
- Berangkat dari Tegalluar pukul 10.55, tiba di Padalarang pukul 11.12, tiba di Halim pukul 11.41
- Berangkat dari Tegalluar pukul 12.00, tiba di Padalarang pukul 12.17, tiba di Halim pukul 12.46
- Berangkat dari Tegalluar pukul 13.02, tiba di Padalarang pukul 13.19, tiba di Halim pukul 13.48
- Berangkat dari Tegalluar pukul 14.00, tiba di Padalarang pukul 14.17, tiba di Halim pukul 14.46
- Berangkat dari Tegalluar pukul 15.02, tiba di Padalarang pukul 15.19, tiba di Halim pukul 15.48
- Berangkat dari Tegalluar pukul 15.35, tiba di Padalarang pukul 15.52, tiba di Halim pukul 16.21
- Berangkat dari Tegalluar pukul 16.10, tiba di Padalarang pukul 16.27, tiba di Halim pukul 16.56
- Berangkat dari Tegalluar pukul 16.45, tiba di Padalarang pukul 17.02, tiba di Halim pukul 17.31
- Berangkat dari Tegalluar pukul 17.35, tiba di Padalarang pukul 17.52, tiba di Halim pukul 18.21
- Berangkat dari Tegalluar pukul 18.25, tiba di Padalarang pukul 18.42, tiba di Halim pukul 19.11
- Berangkat dari Tegalluar pukul 18.50, tiba di Padalarang pukul 19.07, tiba di Halim pukul 19.36
- Berangkat dari Tegalluar pukul 19.40, tiba di Padalarang pukul 19.57, tiba di Halim pukul 20.26
- Berangkat dari Tegalluar pukul 20.30, tiba di Padalarang pukul 20.47, tiba di Halim pukul 21.16
Jadwal KA Feeder Terbaru Desember 2023
Perubahan jadwal juga dilakukan pada KA Feeder yang terintegrasi dengan Kereta Cepat Jakarta Bandung. Jadwal KA Feeder yang berlaku mulai 8 Desember 2023 memiliki susunan sebagai berikut:
1. Rute Padalarang - Cimahi - Bandung
- Berangkat dari Padalarang pukul 06.55, tiba di Cimahi pukul 07.04, tiba di Bandung pukul 07.14
- Berangkat dari Padalarang pukul 07.22, tiba di Cimahi pukul 07.31, tiba di Bandung pukul 07.41
- Berangkat dari Padalarang pukul 08.11, tiba di Cimahi pukul 08.20, tiba di Bandung pukul 08.30
- Berangkat dari Padalarang pukul 08.35, tiba di Cimahi pukul 08.44, tiba di Bandung pukul 08.54
- Berangkat dari Padalarang pukul 09.25, tiba di Cimahi pukul 09.34, tiba di Bandung pukul 09.44
- Berangkat dari Padalarang pukul 10.28, tiba di Cimahi pukul 10.37, tiba di Bandung pukul 10.47
- Berangkat dari Padalarang pukul 11.04, tiba di Cimahi pukul 11.13, tiba di Bandung pukul 11.23
- Berangkat dari Padalarang pukul 11.37, tiba di Cimahi pukul 11.46, tiba di Bandung pukul 11.56
- Berangkat dari Padalarang pukul 12.40, tiba di Cimahi pukul 12.49, tiba di Bandung pukul 12.59
- Berangkat dari Padalarang pukul 13.40, tiba di Cimahi pukul 13.49, tiba di Bandung pukul 13.59
- Berangkat dari Padalarang pukul 14.43, tiba di Cimahi pukul 14.52, tiba di Bandung pukul 15.02
- Berangkat dari Padalarang pukul 15.42, tiba di Cimahi pukul 15.51, tiba di Bandung pukul 16.01
- Berangkat dari Padalarang pukul 16.17, tiba di Cimahi pukul 16.26, tiba di Bandung pukul 16.36
- Berangkat dari Padalarang pukul 16.54, tiba di Cimahi pukul 17.03, tiba di Bandung pukul 17.13
- Berangkat dari Padalarang pukul 17.25, tiba di Cimahi pukul 17.34, tiba di Bandung pukul 17.44
- Berangkat dari Padalarang pukul 18.15, tiba di Cimahi pukul 18.24, tiba di Bandung pukul 18.34
- Berangkat dari Padalarang pukul 19.05, tiba di Cimahi pukul 19.14, tiba di Bandung pukul 19.24
- Berangkat dari Padalarang pukul 19.32, tiba di Cimahi pukul 19.41, tiba di Bandung pukul 19.51
- Berangkat dari Padalarang pukul 20.22, tiba di Cimahi pukul 20.31, tiba di Bandung pukul 20.41
- Berangkat dari Padalarang pukul 21.12, tiba di Cimahi pukul 21.21, tiba di Bandung pukul 21.31
2. Rute Bandung - Cimahi - Padalarang
- Berangkat dari Bandung pukul 05.54, tiba di Cimahi pukul 06.06, tiba di Padalarang pukul 06.13
- Berangkat dari Bandung pukul 06.23, tiba di Cimahi pukul 06.35, tiba di Padalarang pukul 06.42
- Berangkat dari Bandung pukul 07.12, tiba di Cimahi pukul 07.24, tiba di Padalarang pukul 07.31
- Berangkat dari Bandung pukul 07.59, tiba di Cimahi pukul 08.11, tiba di Padalarang pukul 08.18
- Berangkat dari Bandung pukul 08.25, tiba di Cimahi pukul 08.37, tiba di Padalarang pukul 08.44
- Berangkat dari Bandung pukul 09.25, tiba di Cimahi pukul 09.37, tiba di Padalarang pukul 09.44
- Berangkat dari Bandung pukul 10.02, tiba di Cimahi pukul 10.14, tiba di Padalarang pukul 10.21
- Berangkat dari Bandung pukul 10.38, tiba di Cimahi pukul 10.50, tiba di Padalarang pukul 10.57
- Berangkat dari Bandung pukul 11.42, tiba di Cimahi pukul 11.54, tiba di Padalarang pukul 12.01
- Berangkat dari Bandung pukul 12.42, tiba di Cimahi pukul 12.54, tiba di Padalarang pukul 13.01
- Berangkat dari Bandung pukul 13.42, tiba di Cimahi pukul 13.54, tiba di Padalarang pukul 14.01
- Berangkat dari Bandung pukul 14.43, tiba di Cimahi pukul 14.55, tiba di Padalarang pukul 15.02
- Berangkat dari Bandung pukul 15.16, tiba di Cimahi pukul 15.28, tiba di Padalarang pukul 15.35
- Berangkat dari Bandung pukul 15.51, tiba di Cimahi pukul 16.03, tiba di Padalarang pukul 16.10
- Berangkat dari Bandung pukul 16.27, tiba di Cimahi pukul 16.39, tiba di Padalarang pukul 16.46
- Berangkat dari Bandung pukul 17.18, tiba di Cimahi pukul 17.30, tiba di Padalarang pukul 17.37
- Berangkat dari Bandung pukul 18.06, tiba di Cimahi pukul 18.18, tiba di Padalarang pukul 18.25
- Berangkat dari Bandung pukul 18.33, tiba di Cimahi pukul 18.45, tiba di Padalarang pukul 18.52
- Berangkat dari Bandung pukul 19.23, tiba di Cimahi pukul 19.35, tiba di Padalarang pukul 19.42
- Berangkat dari Bandung pukul 20.12, tiba di Cimahi pukul 20.24, tiba di Padalarang pukul 20.31
Berapa Harga Tiket Kereta Cepat Jakarta Bandung?
Harga tiket Kereta Cepat Jakarta Bandung Whoosh pada Desember 2023 memiliki ketentuan tarif batas atas dan batas bawah. Harga fluktuatif tersebut terutama diberikan pada kelas Ekonomi Premium.
Contoh penerapannya yaitu kelas Ekonomi Premium pada keberangkatan Kamis (14/11/2023) bertarif Rp200.000. Keesokannya pada saat akhir pekan, Jumat (15/12/2023), dibanderol Rp250.000.
Cara Cek Jadwal dan Beli Tiket Kereta Cepat Jakarta Bandung
Pengecekan jadwal dan pembelian tiket Kereta Cepat Jakarta Bandung kini bisa dilakukan sekaligus melalui aplikasi Access by KAI. Cukup unduh dan login ke aplikasi untuk memulai. Berikut langkah-langkahnya:
- Unduh dan pasang aplikasi Access by KAI di Playstore atau App Store
- Lakukan login akun, atau buat akun terlebih dahulu jika belum memilikinya langsung di aplikasi
- Pada halaman depan, pilih menu KCIC4. Masukkan stasiun keberangkatan dan stasiun tujuan. Lalu, tentukan tanggal berangkat. Akhir dengan ketuk Cari Tiket
- Seluruh jadwal perjalanan Kereta Cepat Jakarta Bandung akan ditampilkan sesuai tanggal rencana berangkat beserta harga tiketnya
- Ketuk salah satu jadwal yang diminati, pilih kelas tiket, lalu ketuk Pemesanan
- Ketuk Tambah Penumpang dan masukkan nama penumpang yang akan naik
- Ketuk "Pilih tempat duduk" jika ingin memilih sendiri nomor kursi, atau ketuk Selanjutnya
- Detail pemesanan tiket akan ditampilkan di layar dan pastikan telah benar
- Ketuk Bayar untuk melanjutkan transaksi
- Lakukan pelunasan pembayaran selama durasi waktu yang ditentukan menggunakan metode bayar yang disediakan
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Ibnu Azis