Menuju konten utama
Serie A

Jadwal Juventus vs Sassuolo: Live, Prediksi, Skor H2H Liga Italia

Laga Juventus vs Sassuolo menjadi salah satu pertandingan menarik di pekan ke-4 Liga Italia Serie A musim ini.

Jadwal Juventus vs Sassuolo: Live, Prediksi, Skor H2H Liga Italia
Pemain Juventus Paulo Dybala merayakan gol. REUTERS/Giorgio Perottino

tirto.id - Jadwal Juventus vs Sassuolo dalam lanjutan kompetisi Liga Italia Serie A 2018/2019 pekan ke-4 akan dihelat pada Minggu (16/9/2019) di Allianz Stadium, Turin. Pertandingan ini bisa disaksikan secara live di beINsport mulai pukul 20.00 WIB. Berikut ini ulasan prediksi dan skor head to head (H2H) Juventus vs Sassuolo.

Juventus dan Sassuolo saat ini menempati papan atas di klasemen sementara Liga Italia Serie A 2018/2019. Hingga pekan ke-3, La Vecchia Signora masih memuncaki klasemen dengan mengumpulkan poin sempurna yang diperoleh dari tiga kemenangan, masing-masing saat melawan Chievo (3-2), Lazio (2-0), dan Parma (2-1).

Sementara Sassuolo menguntit di posisi kedua dengan mengoleksi 7 poin dari hasil 2 kemenangan dan 1 kali imbang dalam 3 pertandingan. Domenico Berardi dan kawan-kawan menang 1-0 atas Inter Milan di laga pertama, kemudian ditahan Cagliari 2-2, lalu meraih kemenangan lagi dengan skor 5-3 atas Genoa.

Kedua tim telah bertemu 10 kali di Liga Italia Serie A dan Juventus masih mendominasi dengan memenangkan 8 laga, imbang 1 kali, dan hanya kalah sekali dari Sassuolo.

Prediksinya, skuad asuhan Massimiliano Allegri yang diperkuat seabrek pemain bintang, termasuk Cristiano Ronaldo, diperkirakan bakal memperpanjang tren kemenangan. Terlebih di lima laga terakhir, Sassuolo selalu kalah dari Juventus.

Lima Pertemuan Terakhir

04/02/18 | Juventus 7-0 Sassuolo

17/09/17 | Sassuolo 1-3 Juventus

29/01/17 | Sassuolo 0-2 Juventus

10/09/16 | Juventus 3-1 Sassuolo

12/03/16 | Juventus 1-0 Sassuolo

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Iswara N Raditya